Selasa, 23 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Bukalapak Rangkul Pelapak Se-Indonesia Perluas Jaringan Bisnis

Posted by: 1958 viewer

Bukalapak Rangkul Pelapak Se-Indonesia Perluas Jaringan Bisnis
Achmad Zaky, Founder & CEO Bukalapak, memberikan motivasi kepada para Pelapak

Setelah sukses menyelenggarakan rangkaian kopdar Berbuka yang Baik Bareng Komunitas Bukalapak bulan Ramadan lalu, kali ini Komunitas Bukalapak kembali menggelar serangkaian kegiatan bertajuk Halalbihalal Komunitas Bukalapak di lebih dari 31 kota di Indonesia selama bulan Juli 2018. Selain tentunya bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan antar pelapak, kegiatan ini juga diisi oleh sederet materi mengenai pengembangan bisnis online yang dibawakan langsung oleh Pelapak Jawara Bukalapak, tim Customer Service dan Trust & Safety Bukalapak serta TIKI sebagai mitra logistik dari Bukalapak.

Achmad Zaky selaku Founder & CEO Bukalapak mengajak seluruh pelapak Bukalapak untuk mulai merancang strategi inovasi guna memperluas jaringan bisnis. “Indonesia memiliki potensi yang sangat besar. Sebagai pelaku bisnis online, kita jangan terkungkung di satu wilayah pemasaran saja, tapi coba lihat potensi di daerah lain. Namanya juga bisnis online, tidak ada batasan daerah penjualan karena semua terhubung melalui teknologi dan Bukalapak hadir untuk memudahkan para pelaku UKM di Indonesia untuk terus berkembang dan memperluas jangkauan pemasaran. Jadi, sebaiknya tinggalkan zona nyaman dan perkuat jaringan”, jelas Achmad Zaky dalam acara Halalbihalal Komunitas Bukalapak di Jakarta tanggal 7 Juli 2018 lalu.

Komunitas Bukalapak sendiri telah tersebar di lebih dari 100 kota di Indonesia dan secara aktif mengadakan kegiatan-kegiatan bermanfaat yang dapat meningkatkan kapabilitas para pelapak dan memperluas jaringan persaudaraan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Muhammad Fikri selaku Head of Community Management Bukalapak menjelaskan, “Di tahun 2018 ini Komunitas Bukalapak telah mengadakan lebih dari 500 kegiatan yang melibatkan pihak internal maupun mitra Bukalapak. Mulai dari pelatihan mengenai pemanfaatan fitur Bukalapak, pengelolaan keuangan, kiat mengatur pengiriman logistik, hingga kisah sukses dari Pelapak Jawara Bukalapak bisa didapatkan di Komunitas Bukalapak. Tidak hanya itu, pastinya setiap pelapak bisa saling berdiskusi dan berbagi tips sehingga bisa membantu satu sama lain dan berkembang bersama-sama. Di Komunitas Bukalapak, kami percaya dengan konsep gotong royong dan kolaborasi. Sukses sendirian itu biasa, sukses bersama-sama baru luar biasa”.

Dalam kesempatan acara Halalbihalal Komunitas Bukalapak di Dieng, Om Rosi, pemilik lapak Benang Putih berbagi kisah suksesnya hingga bisa mendapatkan predikat Pelapak Jawara Bukalapak. “Sejak bergabung di Komunitas Bukalapak pada tahun 2015, saya sangat tertarik dengan konsep persaudaraan yang tidak dapat saya temukan di tempat lain. Semua pelapak se-Indonesia bisa saling berdiskusi dan bertukar pikiran untuk meningkatkan penjualan, semua mau berbagi dan tidak pelit ilmu karena merasa satu keluarga. Sejak bergabung di Komunitas Bukalapak saya bisa kenal pelapak dari daerah lain dan dari situ saya mulai mempelajari bagaimana cara memperluas bisnis saya ke kota-kota lain, hingga sekarang pembeli saya sudah tersebar di seluruh Indonesia berkat bantuan teman-teman Komunitas Bukalapak”, jelas Om Rosi.

Rangkaian kegiatan Halalbihalal Komunitas Bukalapak turut didukung oleh TIKI sebagai mitra logistik Bukalapak. Tomy Sofhian selaku Managing Director TIKI mengungkapkan, “Salah satu aspek penting dalam berjualan online adalah jalur distribusi yang efisien dan aman. Dengan beragam fitur yang kami tawarkan, kami harap para pelapak Bukalapak semakin bisa memperluas jangkauan pemasaran mereka karena TIKI sampai saat ini sudah menjangkau banyak kota di Indonesia. TIKI tentunya hadir di tengah-tengah para pelapak se-Indonesia untuk membantu mengoptimalkan usahanya”.

Dihadiri lebih dari 1000 pelapak yang tergabung ke dalam Komunitas Bukalapak di lebih dari 31 kota di Indonesia selama bulan Juli 2018, rangkaian Halalbihalal Komunitas Bukalapak ditutup dengan Halal Bihalal gabungan Komunitas Bukalapak se-Jawa Tengah dan DIY yang diselenggarakan selama dua hari dari tanggal 21-22 Juli 2018 di Desa Sembungan, Dieng, Jawa Tengah.

 Tentang Bukalapak

IKLAN INFOBRAND.ID

Bukalapak merupakan pasar online terbesar di Indonesia. Bukalapak adalah sarana jual beli online dari konsumen ke konsumen (C2C) untuk transaksi satuan maupun dalam jumlah banyak melalui aplikasi mobile dan website.

Di 2016 lalu, Bukalapak menerima Tanda Kehormatan Satyalancana Wira Karya, yang diserahkan langsung oleh Presiden Joko Widodo sebagai bentuk penghargaan Negara atas jasa dan darma bakti kepada bangsa dan Negara sehingga bisa dijadikan teladan bagi orang lain. Saat ini Bukalapak memiliki lebih dari tiga juta pelapak di seluruh Indonesia

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Perlu Dana Tunai? Ajukan BAF Dana Syariah dengan Manfaatkan BPKB Kendaraan

Perlu Dana Tunai? Ajukan BAF Dana Syariah dengan Manfaatkan BPKB Kendaraan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Setelah libur Idulfitri berakhir, dompet biasanya sudah menipis akibat banyaknya pengeluaran. Padahal, masih ada kebutuhan lai...


Danamon Dinobatkan Sebagai Best Retail Bank dalam Penghargaan RBI Asia Trailblazer Awards 2024

Danamon Dinobatkan Sebagai Best Retail Bank dalam Penghargaan RBI Asia Trailblazer Awards 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) dengan bangga mengumumkan penerimaan penghargaan bergengsi dari Retail Banker Internat...


Inovasi Tepat Guna Solusi Masa Depan yang Lebih Baik

Inovasi Tepat Guna Solusi Masa Depan yang Lebih Baik
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Dunia yang terus berkembang dengan cepat, tantangan-tantangan kompleks muncul setiap hari. Dari masalah lingkungan hingga kris...


Kolaborasi APJII-Starlink, Tingkatkan Akses Internet Indonesia

Kolaborasi APJII-Starlink, Tingkatkan Akses Internet Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) secara resmi mengumumkan kerja sama dengan PT. Starlink Services Indone...