Jum'at, 29 Maret 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Di tengah Pandemi Covid-19, Mitra I Can Read Pontianak Ini Sukses dengan Kelas Onlinenya

Posted by: 2791 viewer

Di tengah Pandemi Covid-19, Mitra I Can Read Pontianak Ini Sukses dengan Kelas Onlinenya
Yopie Setiawan, mitra I Can Read cabang Pontianak

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Situasi Pandemi Covid-19 saat ini membuat pemerintah mengeluarkan imbauan kepada seluruh siswa untuk melakukan proses belajar dari rumah atau kita kenal dengan istilah study from home atau kelas online. Hal ini tentu saja langsung direspon I Can Read untuk terus menjaga kelangsungan bisnisnya. Hasilnya, cukup menggembirakan dimana program dapat diterima baik oleh pasar dan masyarakat.

I Can Read cabang Pontianak milik Yopie Setiawan ini boleh dibilang salah satu Centre I Can Read di Indonesia yang berhasil sukses menjalankan program kelas online ini. Dalam catatan I Can Read Pusat, 100%  murid di Centre  Pontianak tetap memilih melanjutkan melalui kelas online tersebut, padahal Kelas online ini baru berjalan kurang 1 bulan.

“Ini sangat luar biasa sekali. Biasanya centre-centre baru lainnya  kurang lebih sekitar 60-70% yang ikut kelas online sampai saat ini,” kata Business Development Manager I Can Read, Indrayanto Chandra saat dihubungi FRANCHISEGLOBAL.COM melalui sambungan telepon baru-baru ini.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sebagai mitra bisnis I Can Read, Yopie sendiri mengaku awalnya tidak yakin dengan aplikasi yang digunakan tim pusat untuk pembelajaran online ini karena sudah ada aplikasi yang tersebar seperti Skype, Zoom dll. Nyatanya Aplikasi yang dipilih dan digunakan tim pusat (dan juga di I Can Read Global seperti China, Hongkong, Thailand, Singapore, Malaysia, Vietnam dan lainnya) ternyata mempunyai fitur yang luar biasa menarik serta yang paling penting dapat diterima dan mudah digunakan oleh pasar dan masyarakat di Pontianak .

Yopie mengaku tidak ada trik khusus yang dilakukannya untuk sukses berhasil menjalankan kelas online ini. Ia hanya menjalankan sesuai prosedur yang telah diinstruksikan oleh I Can Read Pusat yakni berusaha meyakinkan serta men-educate market untuk  menjalankan kelas online ini dan tetap mengikuti imbauan pemerintah untuk tetap melakukan segala aktivitas dari rumah.

“Program kelas online untuk anak-anak murid Pontianak ternyata responnya juga sangat bagus dan sukses. Lalu kita juga mulai melakukan marketing online lewat WA blast, lewat IG juga untuk penambahan murid-murid,” jelas Yopie.

Yopie yang juga menjalankan salah satu bisnis distribusi sepeda terbesar di Pontianak yang resmi menjadi mitra I Can Read dan mulai beroperasi pada Agustus 2019 lalu. Alasan tertarik dengan I Can Read karena sistem pembelajarannya yang menggunakan metode Phonics yang lebih baik dan sangat Komprehensif dibandingkan lembaga yang lain, sehingga hasilnya juga sangat terbukti di seluruh dunia . Yopie pun bangga memiliki bisnis di bidang pendidikan karena dapat membantu mencerdaskan dan mengembangkan Kota asalnya menjadi lebih baik lagi.

Sebagai informasi, di tahun 2020 ini, I Can Read menawarkan peluang usaha di beberapa wilayah, seperti di Medan, Pamulang Taman Mini, Banjarmasin, Balikpapan, Samarinda, Puwokerto, Sidoarjo,  Manado, Cirebon, Pekalongan, Jambi dan Cilegon.

IKLAN INFOBRAND.ID

Untuk itu I CAN READ membuka kesempatan peluang emas bagi anda yang tertarik berbisnis di bidang pendidikan.

Adapun informasi lengkap seputar peluang bisnis I Can Read, dapat (Klik Disini)

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


WOM Finance Gelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa

WOM Finance Gelar Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Luar Biasa
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk (“WOM Finance”), menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) da...


Pacu Integrasi Bisnis, Mandiri Capital Tuntaskan Zenith Accelerator

Pacu Integrasi Bisnis, Mandiri Capital Tuntaskan Zenith Accelerator
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Mandiri Capital Indonesia (MCI), salah satu perusahaan modal ventura di bawah Mandiri Group telah menggelar Zenith Graduati...


Gelar Inabuyer Expo, Kemenkop UKM  Bidik Transaksi Rp2 Triliun

Gelar Inabuyer Expo, Kemenkop UKM  Bidik Transaksi Rp2 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kementerian Koperasi dan UKM (Kemenkop UKM) bersama Himpunan Peritel dan Penyewa Pusat Perbelanjaan Indonesia (Hippindo) kemba...


Toyota Kembangkan Bisnis Daur Ulang Baterai

Toyota Kembangkan Bisnis Daur Ulang Baterai
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan otomotif Jepang Toyota, melalui anak perusahaan Toyota Chemical Engineering (TCE) tengah mengembangkan bisnis daur...