Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Dukung Kampanye "Kita Bersama Nakes", RNI Salurkan Bantuan

Posted by: 1406 viewer

Dukung  Kampanye
Gedung RNI/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Mendukung kampanye "Kita Bersama Nakes", PT Rajawali Nusantara Indonesia (Persero) atau RNI calon induk holding BUMN pangan menyalurkan bantuan untuk para tenaga kesehatan (nakes) dan warga yang menjalani isolasi mandiri di wilayah Jakarta.

Direktur Utama RNI Arief Prasetyo Adi mengatakan, RNI melalui Anak Perusahaannya PT Rajawali Nusindo turun ke masyarakat menyalurkan bantuan berupa vitamin, handsanitizer dan alat pelindung diri (APD) yang diperuntukan bagi masyarakat yang sedang melakukan isolasi. 

RNI telah berkoordinasi dengan pemerintah kota setempat guna memastikan kebutuhan apa saja yang mendesak dan diperlukan warga yang sedang isolasi di wilayah tersebut.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami mendapat informasi, pemerintah Kota Jakarta Selatan dan Jakarta Timur tengah mempersiapkan lokasi isolasi bagi ratusan warga yang terindikasi positif Covid-19. Upaya tersebut sangat penting dan perlu mendapat dukungan, sehingga kami segera menyalurkan bantuan ke dua titik tersebut,” kata dia dalam siaran persnya di Jakarta, Jumat (9/7/2021).

Arief pun berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19. Penyaluran bantuan ini adalah bagian dari aktivitas CSR RNI yang saat ini sebagian besar dananya difokuskan untuk membantu penanggulangan Covid-19. 

Dia menegaskan, selama Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, RNI akan terus melakukan serangkaian aksi sosial di sejumlah lokasi khususnya yang menjadi wilayah aktivitas bisnis perusahaan.

“Kami telah instruksikan agar selama PPKM Darurat ini seluruh Anak Perusahaan RNI Group berperan aktif melakukan aksi kepedulian sosial dengan menyalurkan bantuan vitamin, APD, dan handsanitizer khususnya bagi Tenaga Kesehatan," ujarnya.

Kegiatan ini, lanjut Arief, juga bentuk dukungan terhadap gerakan “Kita Bersama Nakes” yang digaungkan Menteri BUMN. Penyediaan bantuan akan dikoordinatori oleh Rajawali Nusindo yang salah satu lini bisnisnya adalah distribusi farmasi dan Alkes.

IKLAN INFOBRAND.ID

Saat ini menurut dia adalah momen untuk semua pihak bersatu dan bahu-membahu memerangi pandemi yang trennya terus naik semenjak akhir Juni lalu. Kondisi semakin tidak mudah mengingat rumah sakit dan fasilitas Kesehatan banyak yang telah terisi penuh.

“Kolaborasi dan kontribusi semua pihak sangat diperlukan sehingga dapat mendukung upaya pemerintah menurunkan angka positif Covid-19 dan menjaga keselamatan masyarakat,” jelasnya.

Gagasan ini sejalan dengan apa yang disampaikan Menteri BUMN Erick Thohir, dimana Ia secara langsung mengajak masyarakat bersama-sama mendukung gerakan “Kita Bersama Nakes” dengan membagikan paket vitamin dan suplemen kepada para tenaga Kesehatan yang sedang berjuang menangani pasien Covid-19.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...