Rabu, 17 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Grab Hadiahkan Layanan Gratis Selama 1 Tahun untuk Garuda Muda

Posted by: 2107 viewer

Grab Hadiahkan Layanan Gratis Selama 1 Tahun untuk Garuda Muda
Grab berikan hadiah kepada Garuda Muda yang berhasil menjuarai Piala AFF U-22 2019/ Foto: dok istimewa

Grab, everyday super app terkemuka di Asia Tenggara, turut merayakan kemenangan tim nasional (timnas) Indonesia U-22 yang baru saja meraih Juara di ajang Piala AFF U-22 2019 yang berlangsung di Kamboja. Sebagai apresiasi atas perjuangan tanpa kenal lelah dari ke 37 pemain Garuda Muda, tim official dan tim pelatih, Grab akan memberikan layanan Grab secara gratis untuk 1 tahun ke depan. Apresiasi ini merupakan bagian dari komitmen Grab untuk memajukan industri olahraga Indonesia serta ajakan kepada masyarakat Indonesia untuk bersama-sama mengobarkan semangat Garuda yang telah mendukung kemenangan timnas Indonesia.

Mediko Azwar, Marketing Director Grab Indonesia, menuturkan, “Pencapaian timnas U-22 di Kamboja merupakan bukti bahwa Indonesia kaya dengan atlet-atlet yang berbakat termasuk di cabang olahraga yang paling diminati di Indonesia yaitu sepakbola. Sebuah kebanggaan bagi Grab selaku Official Mobile Platform Partner timnas Indonesia dalam Piala AFF U-22 di Kamboja untuk dapat memberikan penghargaan kepada 37 punggawa timnas U-22 beserta official dan pelatih berupa perjalanan gratis selama 1 tahun dengan Grab! Kami harap penghargaan ini dapat terus meningkatkan motivasi mereka untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama bangsa Indonesia di turnamen sepak bola bergengsi lainnya.”

Sementara itu, Bagas Adi Nugroho, Kapten Timnas Indonesia U-22 menyatakan, “Saya mewakili teman-teman timnas U-22 mengucapkan terima kasih kepada Grab atas penghargaan yang diberikan. Kemenangan ini merupakan awal dari pekerjaan besar yang ditugaskan. Tugas pertama di tahun ini adalah Piala AFF, Kualifikasi Piala AFC dan target medali emas SEA Games. Semoga penghargaan dari Grab dapat menjadi pemacu semangat dan motivasi kami untuk terus berprestasi bagi Indonesia di kedua ajang internasional lainnya tahun ini.”

IKLAN INFOBRAND.ID

Setelah berpartisipasi dalam dua ajang olahraga tingkat Asia, Grab turut mendukung timnas Indonesia di Piala AFC U-19 2018, Piala AFF 2018, Piala AFF U-22 2019 serta pertandingan persahabatan timnas Indonesia lainnya dengan misi untuk mengajak masyarakat Indonesia untuk terus mendukung timnas kebanggaan mereka melalui kampanye Di Luar Kita Beda, Di Lapangan Kita Sama. Selama penyelenggaraan turnamen Piala AFF U-22 2019, Grab juga menyelenggarakan acara nonton bareng (nobar) pertandingan timnas di empat kota besar di Indonesia serta memberangkatkan 150 pendukung timnas yang juga pelanggan setia Grab dan mitra pengemudi berprestasi untuk menyaksikan pertandingan dan mendukung timnas kesayangan mereka secara langsung di Kamboja.

Setiap pertandingan sepak bola yang melibatkan timnas Indonesia selalu berhasil menjadi magnet dan momentum yang sontak membangkitkan semangat nasionalisme masyarakat Tanah Air. Keterlibatan Grab dalam ajang olahraga ini bertujuan untuk mengajak masyarakat untuk turut mengobarkan semangat kemenangan guna mendukung para Garuda Indonesia di berbagai ajang sepak bola internasional.

Saat ini sebagai everyday super app terkemuka di Asia Tenggara, Grab menawarkan layanan ride-hailing, pengantaran makanan, pengantaran barang, pembayaran digital serta hiburan bagi jutaan penduduk di Indonesia. Grab hadir di 222 kota di Indonesia di mana Grab melayani kebutuhan masyarakat Tanah Air dari Sabang sampai Merauke serta memberdayakan lebih dari 5 juta wirausahawan mikro melalui platformnya. Melalui inisiatif #Grab4Indonesia, Grab telah berkomitmen dan berinvestasi untuk membantu Indonesia menjadi kekuatan ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara pada tahun 2020.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


FIFGROUP Salurkan Bantuan ke 5 Ponpes di Palembang

FIFGROUP Salurkan Bantuan ke 5 Ponpes di Palembang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Selain mampu mengembangkan bisnisnya, FIFGROUP juga terus berupaya melanjutkan komitmen mereka untuk terus hadir dan memberika...


AP II Sebut Jumlah Penumpang Saat Puncak Arus Balik Mencapai 309.477 orang

AP II Sebut Jumlah Penumpang Saat Puncak Arus Balik Mencapai 309.477 orang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Angkasa Pura II (AP II) mencatat jumlah penumpang pesawat di 20 bandara yang dikelola mencapai 309.477 orang saat puncak ar...


Lagi, Jasa Marga Beri Diskon Tarif Tol pada 17-19 April 2024

Lagi, Jasa Marga Beri Diskon Tarif Tol pada 17-19 April 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali memberikan diskon tarif tol selama masa arus balik Lebaran 2024 untuk para pengendara mobi...


Azarine Cosmetics: Tumbuh 600%, Siap Go Global

Azarine Cosmetics: Tumbuh 600%, Siap Go Global
INFOBRAND.ID-Salah satu brand kosmetik lokal yang cukup populer, terutama di kalangan anak muda dan beauty enthusiast lokal adalah Azarine Cosmetics....