Sabtu, 20 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Maybelline New York Meluncurkan Program Baru "Conscious Together"

Posted by: 1923 viewer

Maybelline New York Meluncurkan Program Baru
Maybelline New York

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Maybelline New York, merek kosmetik nomor satu di dunia, meluncurkan program keberlanjutannya, Conscious Together. Program ini ingin menciptakan model bisnis Maybelline yang lebih bertanggung jawab dengan mengubah proses, inovasi, dan pola pikir demi mengurangi dampak negatif terhadap bumi.

Program "Conscious Together" terdiri atas sederet target yang ingin dicapai Maybelline pada 2030.

  1. Pengemasan Produk yang Berkelanjutan: Seluruh kemasan plastik Maybelline akan terbuat dari 100% plastik daur ulang. 
  2. Pembuangan Produk yang Berkelanjutan: Maybelline akan berinvestasi mengembangkan teknologi daur ulang kosmetik, berkolaborasi dengan konsultan aspek keberlanjutan, South Pole.
  3. Produksi yang Berkelanjutan: Pada 2025, Maybelline akan mencapai netralitas karbon di seluruh lokasi dengan meningkatkan efisiensi energi, dan memakai 100% energi terbarukan. Pada 2030, Maybelline akan mengurangi emisi karbon dari seluruh siklus produk sebesar 50%*
  4. Formula Produk yang Berkelanjutan: 95% bahan baku akan terbuat dari alam, berasal dari mineral yang tersedia secara luas atau proses sirkular.

"Maybeline ingin membuat perkembangan dan menginspirasi industri agar ikut membuat perkembangan," ujar Trisha Ayyagari, Global Brand President, Maybelline New York. "Kami mengkaji bidang-bidang penting yang menjadi peluang bagi Maybelline untuk membuat dampak positif terhadap lingkungan hidup, dan menetapkan target-target ambisius yang memandu langkah kami hingga 2030. Kami menyadari bahwa masih banyak hal yang harus dilakukan, dan kami berkomitmen melakukan tindakan nyata demi mempercepat transformasi berkelanjutan."

IKLAN INFOBRAND.ID

Maybelline telah mengambil beberapa langkah penting untuk mencapai target-targetnya:

  • Dalam hal pengemasan produk, Maybelline telah mengganti 600 ton plastik baru dengan plastik daur ulang sejak 2018.
  • Dalam hal pembuangan produk, Maybelline telah melansir program in-storemakeup take-back di beberapa negara yang mencegah produk berakhir di tempat pembuangan sampah. Lewat program-program ini, kemasan produk dapat digunakan kembali.
  • Dalam hal produksi, 73% fasilitas produksi yang dimiliki Maybelline telah mencapai netralitas karbon*.
  • Dalam hal formula produk, Maybelline telah meluncurkan lini kosmetik high-performing yang pertama, Maybelline Green Edition, sebagai komitmen mewujudkan dunia yang lebih baik. Setiap produk dalam lini kosmetik Green Edition minimum mengandung 70% bahan baku yang berasal dari alam**, serta formula yang bersih*** dan vegan****.
    • Green Edition merupakan lini kosmetik pertama yang meraih sertifikasi Cradle to Cradle*****®. Program Sertifikasi Produk ini termasuk salah satu program keberlanjutan produk yang paling mutakhir di dunia. Cradle to Cradle Certified® menilai produk yang memiliki kinerja lingkungan hidup dan sosial, termasuk seluruh aspek dalam desain produk dan manufaktur.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Asik, Pokémon Playlab Kini Hadir di Kota Kasablanka

Asik, Pokémon Playlab Kini Hadir di Kota Kasablanka
INFOBRAND.ID, JAKARTA - AKG Entertainment, pemegang lisensi utama brand Pokémon di Indonesia bekerja sama dengan The Pokémon Company men...


Kolaborasi dengan Lembaga Kemanusiaan, Tokopedia Permudah Masyarakat Berbagi Kebaikan

Kolaborasi dengan Lembaga Kemanusiaan, Tokopedia Permudah Masyarakat Berbagi Kebaikan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Tokopedia terus mengedepankan kolaborasi dengan berbagai lembaga kemanusiaan untuk mempermudah masyarakat menjalankan ibadah s...


Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,

Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,"Ramela"
INFOBRAND.ID-Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, &q...


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...