Selasa, 23 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Mazda Berikan Perawatan Aman & Nyaman Jelang Lebaran

Posted by: 1310 viewer

Mazda Berikan Perawatan Aman & Nyaman Jelang Lebaran
Dok. Mazda

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Kebijakan Pemerintah dalam memberikan izin kepada masyarakat untuk mudik ke kampung halamannya tahun ini setelah dua tahun lamanya dilarang akibat pandemi Covid-19 sangat disambut baik, dan Mazda Indonesia pun akan berikan pengawalan untuk konsumen setianya yang hendak pulang ke kampung halaman, dengan menggelar program bertajuk Mazda Lebaran Campaign 2022. Program ini kami dedikasikan untuk memberikan pelayanan purna jual terbaik, serta apresiasi atas kepercayaan dan kesetiaan konsumen selama ini.

PT. Eurokars Motor Indonesia (EMI), APM untuk Mazda di Indonesia, menghadirkan serangkaian promo program servis menarik untuk para pelanggan Mazda dalam rangka Mazda Lebaran Campaign 2022. “Serangkaian program ini kami jalankan selama bulan Ramadhan untuk memberikan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman bersama Mazda”, ujar Igor Panjaitan, Customer Service Director PT. EMI.

Terhitung dari tanggal 4 April hingga 8 Mei mendatang, seluruh pelanggan setia Mazda berhak mendapatkan promo perawatan khusus di Dealer-Dealer resmi di seluruh Indonesia dengan keuntungan sebagai berikut *:

IKLAN INFOBRAND.ID

1. Gratis 1 liter Mazda Genuine Oil
2. Gratis pemberian disinfektan setelah service dan untuk dibawa pulang pelanggan
3. Gratis tambahan 8 item service check
4. Diskon jasa 10 %
5. Diskon untuk selected maintenance part sampai dengan 40%
6. Cashback untuk pembelian aki sebesar Rp.200.000,-
*syarat dan ketentuan berlaku

Dengan bergesernya berbagai aspek industri ke tahap digitalisasi, maka saat ini Mazda Indonesia juga telah berpartisipasi dalam memberikan kemudahan jasa servis kepada para pelanggan, melalui beberapa E-Commerce terkemuka di indonesia. Sehingga para pelanggan Mazda kini dapat dengan mudah mendapatkan paket-paket servis serta melakukan transaksi servis secara online sebelum mengunjungi bengkel resmi Mazda.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI

Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital seperti sekarang ini, insan kehumasan (public relations) harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi...


Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan

Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam ra...


Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda

Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Momentum akhir bulan menjadi kesempatan terbaik bagi para anak muda untuk beralih ke smartphone baru, terlebih jika smartphone...


Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik

Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Direktur Retail dan Niaga PT PLN (Persero), Edi Srimulyanti mengatakan, uji coba Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPK...