Kamis, 25 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Mendag Enggar Ajak Tingkatkan Terus Hubungan Dagang Indonesia-Maroko

Posted by: 2228 viewer

Mendag Enggar Ajak Tingkatkan Terus Hubungan Dagang Indonesia-Maroko
Menteri Perdagangan Enggartiasto Lukita

Menteri Perdagangan RI Enggartiasto Lukita mengatakan hubungan perdagangan Indonesia dengan negara-negara di kawasan Afrika berpotensi untuk terus ditingkatkan. Hal tersebut disampaikan dalam Forum Ekonomi Fes Meknes di Fes Marriott Hotel Jnan Palace, Fes, Maroko, Rabu (27/6). Mendag Enggar masih memboyong pelaku usaha Indonesia dalam misi dagang ke Afrika yang berlangsung pada 24?30 Juni 2018. Misi dagang berlanjut ke Maroko pada 24?30 Juni 2018. Mendag Enggar bersama para pelaku usaha bertolak dari Tunisia ke Maroko, Minggu (24/6) lalu.

“Berkaca pada hasil Konferensi Tingkat Tinggi Indonesia ? Afrika di Bali pada April 2018, kita yakin Indonesia dan Afrika dapat saling mendukung dengan saling menawarkan komoditas unggulan. Kita dapat amini hal ini, terutama jika membayangkan masa depan ekonomi Indonesia dan Afrika dengan kelas menengah yang terus tumbuh, konektivitas yang makin baik, sumber daya manusia yang lebih baik lagi, dan kegiatan ekonomi yang saling melengkapi,” kata Mendag Enggar saat memberikan sambutan.

Forum Ekonomi Fes Meknes turut dihadiri Perdana Menteri Maroko Saadeddine Othmani; Menteri Industri, Investasi, Perdagangan, dan Ekonomi Digital Maroko Moulay Hafid Elalamy; Menteri Ekonomi dan Keuangan Maroko Mohamed Boussaid; Dubes RI Rabat Syarief Syamsuri; serta Ketua Fes Meknes Badr Tahiri. Hadir pula dalam forum tersebut Wakil Presiden Gabon, Pierre Claver Maganga Moussavou.

IKLAN INFOBRAND.ID

Di hadapan lebih dari 500 peserta forum bisnis, Mendag Enggar mengungkapkan bahwa perekonomian Indonesia menjanjikan. Indonesia berhasil menjaga pertumbuhan ekonomi ratarata 5,2% dalam dua dekade terakhir dan menjaga kestabilan ekonominya. Saat ini Indonesia adalah negara ekonomi terbesar ke-16 dunia berdasarkan produk domestik bruto, dan peringkat ke-8 berdasarkan purchasing power parity. Indonesia juga semakin ramah investasi, dibuktikan dengan peringkat kemudahan melakukan bisnis yang naik dari peringkat 91 di tahun 2017 menjadi peringkat 72 di tahun 2018.

“Di bidang perdagangan, Indonesia telah memiliki ekosistem yang memperlancar arus barang dan jasa, sehingga lebih menguntungkan baik bagi pelaku usaha maupun konsumen. Sambil melakukan pembenahan dari dalam, Indonesia semakin proaktif merundingkan perjanjian perdagangan preferensial dengan negara mitra dan kelompok negara mitra,” tambah Mendag Enggar.

Mendag Enggar juga mengajak Maroko untuk segera meningkatkan hubungan dagang dengan Indonesia. Caranya, adalah dengan segera memulai perundingan untuk Indonesia-Maroko Preferential Trade Agreement (PTA). Jika kedua negara sepakat untuk segera menyelesaikan perundingan PTA, maka Maroko dapat menjadi gerbang masuk produk Indonesia ke pasar afrika dengan pasar sebesar 500 juta penduduk. Maroko pun dapat melihat Indonesia sebagai gerbang masuk pasar ASEAN sebesar 600 juta penduduk serta pasar anggota Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP) sebesar 3,4 miliar penduduk.

Terkait minyak kelapa sawit, Mendag Enggar menyampaikan pentingnya komoditas ini bagi Indonesia dan Afrika. Sektor ini berkontribusi menyediakan lapangan pekerjaan bagi 16,5 juta warga Indonesia. Sementara di Afrika, 12,5 miliar orang menggantungkan hidup pada sektor ini.

“Kami harap Indonesia dan negara produsen minyak kelapa sawit di Afrika dapat bekerja sama melawan kampanye negatif terhadap minyak kelapa sawit yang dilakukan negara-negara maju. Perdagangan haruslah dijalankan secara adil, terutama di sektor yang berkontribusi sangat signifikan terhadap perkembangan pedesaan dan pengentasan kemiskinan,” tegas Mendag Enggar.

IKLAN INFOBRAND.ID

Tidak lupa, para pengusaha Maroko diundang untuk datang ke pameran ekspor terbesar di Indonesia yaitu Trade Expo Indonesia 2018 yang akan digelar untuk ke-33 kalinya pada 24-28 Oktober 2018 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) Bumi Serpong Damai, Tangerang, Banten.

Paviliun Indonesia

Pada Forum Ekonomi Fes Meknes 2018, Indonesia berkesempatan untuk menampilkan sejumlah produk ekspor unggulan Indonesia kepada para peserta. Produk yang ditampilkan kali ini antara lain kopi, gula, perhiasan, ban mobil, mi instan, fesyen, mainan anak, dan pupuk.

Dalam dua dekade terakhir, ekspor utama Indonesia ke Afrika adalah minyak kelapa sawit, kertas, mesin, kendaraan bermotor, karet, serta makanan dan minuman. Sementara itu, Indonesia mengimpor dari Afrika utamanya minyak dan gas, kapas, bubur kertas, besi, dan baja.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...