Jum'at, 29 Maret 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pakai Google Cloud, GoTo Siap Untuk Fase Pertumbuhan Selanjutnya

Posted by: 1645 viewer

Pakai Google Cloud, GoTo Siap Untuk Fase Pertumbuhan Selanjutnya
Dok. Google Cloud

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Sebagai grup teknologi terbesar di Indonesia yang menggabungkan layanan on-demand, e-commerce, serta layanan keuangan dan pembayaran melalui merek Gojek, Tokopedia, dan GoTo Financial. GoTo menjadikan Google Cloud sebagai mitra teknologi utama untuk mendukung fase pertumbuhan mereka yang berikutnya di seluruh Asia Tenggara.

Dengan menggunakan Google Cloud, GoTo yakin bisa memanfaatkan infrastruktur yang aman dengan skala yang mudah disesuaikan, kemampuan analisis data yang terdepan, serta alat-alat produktivitas dan kolaborasi yang canggih.

Severan Rault selaku Chief Technology Officer Gojek, mengatakan “Seiring GoTo berusaha mengurangi lebih banyak hambatan bagi konsumen dan menciptakan peluang bertumbuh bagi jutaan driver dan merchant di ekosistem kami, kolaborasi sudah pasti akan menjadi unsur krusial. Google Cloud akan terus memainkan peran penting dalam membantu kami memanfaatkan data untuk memahami pengguna, mengoptimalkan operasi, dan yang terpenting memastikan kami dapat memberikan solusi dan inovasi  dengan cara yang paling efisien dan efektif.”

IKLAN INFOBRAND.ID

Sejalan dengan mitra bisnisnya, Herman Widjaja, Chief Technology Officer Tokopedia, menambahkan “Untuk mendukung ekspansi berkelanjutan GoTo, kami ingin melanjutkan kemitraan dengan Google Cloud sebagai mitra teknologi utama dalam hal infrastruktur cloud, pemanfaatan data dengan cloud artificial intelligence (AI) dan machine learning (ML), serta kebutuhan produktivitas dan kolaborasi dengan Google Workspace.”

Herman harap kemitraan ini dapat membantu perusahaan menghadirkan kemudahan dalam mengakses berbagai layanan kapan pun di mana pun bagi bisnis terutama UMKM dan para konsumen.

Gojek dan Tokopedia telah bekerja dengan Google Cloud masing-masing sejak tahun 2015 dan 2018. Saat ini, Gojek menggunakan Google Cloud untuk membantu mendukung platform AI dan ML canggihnya. Ini memungkinkan mereka menangkap dan menganalisis data untuk lebih dari 20 layanan Gojek, termasuk transportasi, pengantaran makanan, logistik, dan lain-lain, yang menghubungkan jutaan konsumen dengan driver dan merchant di Asia Tenggara.

“Google Cloud bangga menjadi bagian dari perjalanan pertumbuhan Gojek dan Tokopedia. Kami bersemangat untuk mendukung ekspansi berkelanjutan GoTo Group di seluruh Asia Tenggara dan menghadirkan manfaat ekonomi digital bagi jutaan orang di kawasan ini,” kata Ruma Balasubramanian, Managing Director Google Cloud di Asia Tenggara.

Dengan memanfaatkan kekuatan data science, Gojek dapat menerapkan model ML yang mudah diskalakan untuk melakukan semua pekerjaan, dari mengoptimalkan waktu penugasan dan menganalisis pemberdayaan dan pendapatan driver, hingga penentuan harga dinamis dan banyak lagi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sedangkan Tokopedia juga telah memanfaatkan Google Workspace untuk memaksimalkan kolaborasi di seluruh Tokopedia selama lebih dari satu dekade, dan ini terbukti sangat membantu tim tetap produktif saat harus bekerja dari jarak jauh selama pandemi.

GoTo Group juga akan terus memanfaatkan kapabilitas Maps, YouTube, Play, dan Google Marketing Platform, serta banyak lagi dari Google untuk membuat terobosan dan membuka kemungkinan baru.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


EKRUTES.ID Gelar Training Pemenuhan Gap Kompetensi Karyawan PT Pegadaian Kanwil X Bandung

EKRUTES.ID Gelar Training Pemenuhan Gap Kompetensi Karyawan PT Pegadaian Kanwil X Bandung
INFOBRAND.ID, JAKARTA - EKRUTES.ID telah dipercaya PT Pegadaian Kanwil X Bandung sebagai mitra pelatihan untuk meningkatkan kompetensi karyawannya, me...


Percantik Halte, TransJakarta Gandeng City Vision

Percantik Halte, TransJakarta Gandeng City Vision
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Transportasi Jakarta (TransJakarta) menggandeng perusahaan media iklan luar ruangan (Out of Home/OOH) terbesar di Indonesia...


EKRUTES.ID Gelar HR Gathering Bertema Leadership Evolution: Nurturing Tomorrow's Managers

EKRUTES.ID Gelar HR Gathering Bertema Leadership Evolution: Nurturing Tomorrow's Managers
INFOBRAND.ID, JAKARTA - EKRUTES.ID menggelar acara berbuka puasa bersama sekaligus Gathering dengan tema Social Zone "Leadership Evolution: Nurtu...


Bulan Lalu, Angkasa Pura I Layani 5,1 Juta Penumpang

Bulan Lalu, Angkasa Pura I Layani 5,1 Juta Penumpang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Angkasa Pura I (AP I) mencatat telah melayani 5,1 juta pergerakan penumpang di 15 bandara yang dikelola sepanjang periode F...