Jum'at, 19 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Perkuat Jaringan Pemasaran Online, Penjualan MOTUL Tumbuh 76% di 5 Bulan Pertama 2021

Posted by: 2186 viewer

Perkuat Jaringan Pemasaran Online, Penjualan MOTUL Tumbuh 76% di 5 Bulan Pertama 2021
Motul Oli Motor.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - MOTUL memiliki sejarah yang sangat panjang sebagai spesialis dan inovator oli dengan performa tinggi. Dimulai sejak diperkenalkan pertama kali di New York pada tahun 1853 dibawah naungan Swan & Finch Oil Corporation, hingga beralih menggunakan nama merek MOTUL ditahun 1958.

MOTUL mendapatkan penerimaan yang baik dari konsumen sejak diperkenalkan oleh importir umum di Indonesia pada tahun 1990an. MOTUL, pabrikan oli yang sangat dikenal dari sisi kualitas dan performa nya, merupakan pabrikan oli pertama di dunia yang memperkenalkan oli multigrade di tahun 1958 dan juga oli mobil semi sintetik di tahun 1966.

MOTUL juga lah yang pertama kali memperkenalkan oli 100% sintetik untuk mesin kendaraan di awal tahun 1971 dengan memanfaatkan teknologi Ester dan telah diakui di industri penerbangan. Reputasi MOTUL tetap bertahan sampai saat ini sebagai pabrikan yang menyediakan oli berkualitas yang menjaga mesin tetap bersih dan awet, minim penguapan, meningkatkan performa mesin serta menjaga suhu mesin lebih stabil.

IKLAN INFOBRAND.ID

MOTUL yang berpusat di Perancis menyadari pentingnya pasar ASIA untuk kelangsungan bisnis jangka panjang. Diawali dengan didirikan nya Motul Asia Pacific Pte Ltd yang bermarkas di Singapore pada tahun 2000, MOTUL melanjutkan ekspansinya untuk juga berfokus di pasar Indonesia dengan mendirikan PT. Perkasa Teknologi Indolube (PTI) pada tahun 2016. Sejak PTI didirikan, penetrasi pasar MOTUL di Indonesia semakin besar.

Welmart Purba, National Sales Director MOTUL Indonesia mengatakan, untuk memenuhi kebutuhan konsumen di Indonesia, MOTUL menyediakan variasi produk yang lebih lengkap dibandingkan kompetitor nya. Mulai dari produk di tingkat harga yang kompetitif, sampai dengan produk premium yang dikhususkan untuk balap, ataupun pilihan variasi viskositas yang berbeda untuk setiap lini produknya, semuanya dipersiapkan dengan berfokus kepada kepuasan konsumen.

“Saat ini Indonesia, bersama dengan Tiongkok, India, Jepang dan Vietnam, adalah lima pasar terbesar bagi MOTUL di Asia,” ujar Welmart.

Untuk memastikan semua produk MOTUL dapat menjangkau seluruh konsumen di Indonesia, PTI saat ini bekerja sama dengan 27 distributor, dan dipertengahan 2021 nanti jumlah distributor MOTUL akan sebanyak 30. Selama dua tahun terakhir ini, kegiatan kami fokuskan untuk meningkatkan performa jaringan distribusi kami. Hasilnya dapat dilihat dari pertumbuhan penjualan di tahun 2021 ini.

Dengan adanya pandemi COVID19 dan demi memastikan produk-produk MOTUL bisa menjangkau komsumen hingga pelosok tanah air, pihaknya juga berusaha memperkuat jaringan pemasaran secara online. Selain jaringan pemasaran melalui toko-toko online yang dibangun oleh para distributor MOTUL, PTI juga membuka official store MOTUL Indonesia yang dapat ditemui di berbagai online marketplace di Indonesia.

IKLAN INFOBRAND.ID

Upaya ini pun cukup membuahkan hasil. Setelah mengalami penurunan ditahun 2020 sebanyak -11% dibandingkan tahun sebelumnya akibat pandemi COVID19, penjualan total di tahun 2021 pada periode Januari-Mei meningkat sekitar 76% dibandingkan tahun 2020 atau meningkat 35% dibandingkan tahun 2019 di periode yang sama.

“Pencapaian ini sudah melebihi target awal kami, sehingga saat ini kami sedang megevaluasi target baru yang harus kami capai di 2021 ini,” ungkap Welmart.

Pencapaian MOTUL di 2021 juga dilengkapi dengan penghargaan Brand Choice Award 2021 yang diterima untuk segment oli motor. MOTUL tidak akan hanya berhenti sampai disini, kami akan terus melakukan perbaikan dan masih akan meluncurkan produk-produk baru untuk memperbesar potensi pertumbuhan MOTUL di Indonesia.

Bayu Kurniawan, Head of Marketing & Communication MOTUL Indonesia menambahkan, kekuatan terbesar dari merek MOTUL adalah kualitas produknya. Konsumen di Indonesia sudah membuktikannya, mereka sangat puas dengan kualitas dari produk-produk MOTUL. Sehingga mereka tidak pernah sungkan, atau bahkan ada kebanggaan tersendiri bagi mereka, untuk menyarankan teman-teman dan kerabat mereka agar juga menggunakan MOTUL.

“Ini adalah modal yang sangat besar bagi kami, keberhasilan kami membangun brand awareness dan brand equity dari MOTUL tidak lepas dari support yang diberikan oleh konsumen-konsumen kami dalam melakukan brand advocacy,” jelas Bayu.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Asik, Pokémon Playlab Kini Hadir di Kota Kasablanka

Asik, Pokémon Playlab Kini Hadir di Kota Kasablanka
INFOBRAND.ID, JAKARTA - AKG Entertainment, pemegang lisensi utama brand Pokémon di Indonesia bekerja sama dengan The Pokémon Company men...


Kolaborasi dengan Lembaga Kemanusiaan, Tokopedia Permudah Masyarakat Berbagi Kebaikan

Kolaborasi dengan Lembaga Kemanusiaan, Tokopedia Permudah Masyarakat Berbagi Kebaikan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Tokopedia terus mengedepankan kolaborasi dengan berbagai lembaga kemanusiaan untuk mempermudah masyarakat menjalankan ibadah s...


Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,

Omega Hotel Management Luncurkan Restoran Cultural Taste of Indonesian,"Ramela"
INFOBRAND.ID-Omega Hotel Management dengan bangga akan segera meluncurkan restoran terbaru mereka yang menampilkan kekayaan kuliner Indonesia, &q...


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...