Selasa, 23 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Perkuat Omni Channel MMPA Gandeng JD.ID  

Posted by: 1757 viewer

Perkuat Omni Channel MMPA Gandeng JD.ID  
Virtual Press Conference MMPA dan JD.ID.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Di masa pandemi covid-19, PT Matahari Putra Prima Tbk (MPPA) semakin gencar melakukan strategi omni-channel O2O (Offline to Online/Online to Offline). Yang terbaru, perusahaan yang bergerak di bidang ritel ini berkolaborasi dengan platform eCommerce JD.ID.

Kemitraan baru ini untuk memperluas produk makanan dan rumah tangga di JD.ID, dengan memungkinkan MPPA untuk menempatkan Toko Virtual Resmi Hypermart, Foodmart, Primo, dan Hyfresh di JD.ID. Hingga 5 Mei 2021, telah ada 30 toko di bawah MPPA di Jabodetabek siap mendukung kolaborasi tersebut. Selanjutnya, sepanjang 2021, MPPA akan menambah lebih banyak toko secara nasional ke dalam kolaborasi ini.

"MPPA juga terus meningkatkan penawaran online organik di Chat & Shop by WhatsApp dan Hypermart Online e-commerce untuk solusi bisnis ritel online lengkap bagi pelanggan secara nasional di tengah pandemi Covid-19," ucap Corporate Communication Director & Corporate Secretary PT Matahari Putra Prima Danny Konjongian, dalam siaran media, Rabu (5/5/2021).

IKLAN INFOBRAND.ID

Dengan Toko Virtual Resmi MPPA di JD.ID, pelanggan akan memiliki lebih banyak pilihan dan variasi dalam membeli produk segar, groseri, dan kebutuhan rumah tangga. Bahkan, di aplikasi JD.ID, pelanggan dapat memperoleh kemudahan berupa pilihan pengiriman cepat dan pilihan pembayaran online yang aman.

Peluncuran terbaru ini merupakan bagian dari tata kelola MPPA yang baik untuk memastikan praktik belanja yang aman dan untuk mendukung pelanggan dalam Social & Physical Distancing sambil tetap dapat membeli kebutuhan rumah tangga mereka. Keselamatan dan keamanan pelanggan selalu menjadi komitmen utama kami dalam menghadirkan penawaran ritel terbaik MPPA.

Ditambahkan Eyvette Tung, Head of Offline Business JD.ID, "JD.ID bukan hanya platform '#DijaminOri' atas produk 3C (komputer, elektronik rumah tangga, dan perangkat komunikasi), tetapi juga merupakan platform belanja online 'all-in-one' dan 'one-stop' untuk semua kebutuhan konsumen. Melalui kolaborasi ini, lanjutnya, JD.ID berharap dapat memberikan lebih banyak lagi pilihan produk bagi pelanggan, terutama produk makanan, makanan segar segar, hingga perlengkapan rumah tangga.

"Melalui kemitraan kami dengan MPPA, kami pun akan tetap setia pada komitmen kami, untuk hanya menyediakan produk berkualitas tinggi, dengan layanan pengiriman yang cepat dan andal," tuturnya.

Lebih jauh ia menegaskan, JD.ID berkomitmen penuh dalam menghadirkan ‘Customer Satisfaction First ' dalam seluruh lini layanan-nya, mulai dari hulu ke hilir, termasuk penawaran produk dengan jaminan keaslian (#DijaminOri), pembayaran yang mudah dan aman, layanan pengiriman independen dan andal, serta layanan customer service selama 24/7.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI

Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital seperti sekarang ini, insan kehumasan (public relations) harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi...


Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan

Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam ra...


Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda

Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Momentum akhir bulan menjadi kesempatan terbaik bagi para anak muda untuk beralih ke smartphone baru, terlebih jika smartphone...


Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik

Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Direktur Retail dan Niaga PT PLN (Persero), Edi Srimulyanti mengatakan, uji coba Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPK...