Selasa, 19 Maret 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Sedikit Lebih Baik

Posted by: 2685 viewer

Sedikit Lebih Baik
Dedy Budiman - Champion Sales Trainer

Jika seekor kuda mengikuti lomba balap kuda dan menang dengan perbedaan jarak hanya sehidung dari kuda lawannya, kuda tersebut memenangkan 10 kali lipat hadiah uang daripada kuda yang kalah. Pertanyaannya : Apakah kuda yang menang sehidung 10 kali lipat lebih cepat daripada kuda yang kalah sehidung? Apakah ia 10% lebih cepat? TIDAK, Ia hanya lebih cepat sehidung, tetapi itu berarti perbedaan uang hadiah sebesar 10 kali lipat atau 1.000% (seribu persen).

Jika seorang sales berhasil mendapatkan penjualan di pasar yang kompetitif, apakah ia 10 x lebih baik daripada sales yang tidak dapat menjual? Tentu saja Tidak!

Kadang penyebab pelanggan membeli dari satu sales dan tidak dari yang lain hanyalah sebuah hal teknis kecil.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dalam berjualan, Anda hanya perlu menjadi sedikit lebih baik dan berbeda pada seluruh aspek penjualan agar pada akhirnya semua terakumulasi menjadi pemasukan yang jauh berbeda.

President dan CEO dari Chrysler Corporation, Lee Iacocca, mengatakan: “Apply yourself. Get all the education you can, but then, by God, do something. Don’t just stand there, make it happen”.

Anda tidak perlu menjadi “Tenaga Penjual Super” dan melompati bangunan tinggi dengan sekali lompatan. Tetapi Anda harus melihat profesi Anda dengan serius dan mempelajarinya sebagaimana seorang dokter atau pengacara mempelajari profesinya.

Anda harus memaksa diri bekerja keras sambil mengasah keterampilan dan pengetahuan Anda. Anda harus belajar dan berkembang setiap hari.

Ketika Anda melakukan semua ini masa depan yang terbentang di depan Anda akan benar-benar tidak terbatas. Tidak ada batas untuk seberapa jauh atau seberapa tinggi yang dapat Anda capai dalam profesi penjualan.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ketika Anda menjadi semakin baik, Anda akan menjual kepada pelanggan yang lebih banyak dan lebih baik lagi. Dan akhirnya penghasilan yang Anda terima akan semakin tinggi dan semakin tinggi lagi.

“GOOD IS THE ENEMY OF GREAT. And that is one of the key reasons why we have so little that becomes great. We don’t have great schools, principally because we have good schools. We don’t have great government, principally because we have good government. Few people attain great lives, in large part because it is just so easy to settle for a good life. The vast majority of organizations never become great, precisely because the vast majority become quite good-and that is the main problem”. Jim Collins

Bila hari ini ada suatu penawaran yang diberikan kepada Anda apakah Anda ingin mendapatkan sesuatu yang baik ataukah yang terbaik, kira-kira apa jawaban Anda?

Pada umumnya setiap orang ingin mendapatkan yang terbaik.

Tetapi ketika ditanya apakah Anda ingin memberikan yang baik atau yang TERBAIK kepada perusahaan atau keluarga? Umumnya Anda ingin memberikan yang terbaik tetapi seringkali ketika memberikan yang baik rasanya sudah cukup dan tidak perlu memberikan yang TERBAIK.

IKLAN INFOBRAND.ID

Jim Collins dalam bukunya Good to Great menjelaskan bahwa musuh dari Great adalah Good. Karena ketika seseorang sudah merasa baik maka seringkali ia berhenti dan tidak mau melangkah ke tahap “Great”.

Rekan-rekan sales biarlah statement yang Jim Collins berikan hari ini menantang Anda untuk tidak berhenti pada tahap “Good” ketika bekerja tetapi marilah maju ke tahap “Great

Kalau ingin mendapatkan hasil yang “GREAT” maka Andapun harus memberikan yang “GREAT”.

Marilah bersama berkomitmen untuk berubah mulai hari ini From Good to Great.

 

IKLAN INFOBRAND.ID

Dedy Budiman,
Champion Sales Trainer
dedy@dedybudiman.com 

Website : http://dedybudiman.com

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Ini Kunci Kesuksesan Membangun Digital PR

Ini Kunci Kesuksesan Membangun Digital PR
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital yang terus berkembang, keberhasilan sebuah organisasi tidak hanya ditentukan oleh produk atau layanan yang mere...


Membangun Personal Branding: Kunci Kesuksesan Calon Anggota DPR

Membangun Personal Branding: Kunci Kesuksesan Calon Anggota DPR
INFOBRAND.ID – Masa kampanye Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 sudah dimulai, para calon anggota legislatif (caleg) pun berupaya untuk mendulang suar...


KIT Global Meningkatkan Kinerja Berbasis AI hingga 70%

KIT Global Meningkatkan Kinerja Berbasis AI hingga 70%
INFOBRAND.ID - KIT Global, spesialis pemasaran kinerja perintis, didirikan pada tahun 2022 dan sejak saat itu telah berkembang pesat di Eropa, Amerika...


Mengenal Mobile Apllication  dan Penggunaan nya di Era Digital

Mengenal Mobile Apllication dan Penggunaan nya di Era Digital
INFOBRAND.ID-Mobile app development adalah proses pembuatan aplikasi untuk perangkat mobile, seperti smartphone atau tablet....