Ahad, 26 Januari 2025

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

SHARP Indonesia Raih Penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2019

Posted by: 3148 viewer

SHARP Indonesia Raih Penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2019
Founder & Chairman TRAS N CO Indonesia, Tri Raharjo (kiri), Pandu Setio (tengah) PR & Brand Communications Manager PT SHARP Electronics Indonesia dan Alex Iskandar, CEO IMFocus (kanan) di penganugerahan IDPBA 2019

INFOBRAND.ID – Siapa tak kenal brand elektronik yang satu ini, SHARP yakni brand besutan PT. SHARP Electronics Indonesia. Produk ternama di Indonesia itu kembali meraih penghargaan sebagai  Indonesia Digital Popular Brand Award 2019 (IDPBA) Kategori AC, Mesin Cuci, Vacuum Cleaner dan Mesin Fax untuk ke tiga kalinya.

PR & CSR Manager PT SHARP Electronics Indonesia Pandu Setio mengatakan melalui penghargaan ini SHARP mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Indonesia yang mempercayakan SHARP sebagai barang elektronik mereka.

“Kita merasa sangat dihargai dengan penghargaan ini, berarti kerja keras kita di dunia digital cukup diakui dan bisa diketahui masyarakat tentang segala macam aktivitas SHARP,” kata Pandu kepada INFOBRAND.ID di acara Penghargaan IDPBA 2019 di Shangri-La Hotel, Jakarta, Senin, (25/3/2019).

IKLAN INFOBRAND.ID

SHARP sendiri mulai focus untuk terjun di dunia digital sejak 2006, melalui konsentrasi di website dan sosial media. Selama 12 tahun bergelut di digital, membuat SHARP semakin maju dengan hadirnya aplikasi SHARP sendiri dan kategori produk sudah bisa dilihat di halaman- halaman depan search google.

“Ke depan harapan kita agar tetap maintenance dan meningkatkan jumlah follower kita. Sehingga produk- produk SHARP akan terus dikenal paling atas oleh masyarakat,” tuturnya.

Strategi SHARP sendiri untuk mempertahankan kepopulerannya dengan terus up to date di digital, memperbanyak artikel untuk mempermudah mendiagnosa produk dan selalu membuat inovasi produk baru.

Sebagai informasi untuk mengukur brand-brand populer pilihan netizen, TRAS N CO Indonesia, INFOBRAND.ID serta IMFocus telah melakukan survei kepada 150 kategori produk dan lebih dari 1.000 brand tersurvei di Indonesia. Survei yang murni dilakukan melalui data engine pihak ketiga ini berlangsung sepanjang Desember 2018 sampai Februari 2019 lalu melalui tiga kategori penilaian seperti Search Engine Based, Social Media Based dan Website Based.

Dalam survei tersebut, tak kurang dari 244 brand di Indonesia telah berhasil menjadi pemenang dalam ajang Indonesia Digital Popular Brand Award 2019. Melalui apresiasi ini, diharapkan dapat meningkatkan semangat kompetisi bagi pelaku brand digital. [hfz]

IKLAN INFOBRAND.ID

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Sukses Gelar Promo Berbagi Hadiah, Gokana Hadirkan Menu Baru “Sushi Matsuri”

Sukses Gelar Promo Berbagi Hadiah, Gokana Hadirkan Menu Baru “Sushi Matsuri”
INFOBRAND.ID - Pada tahun 2024, Gokana merayakan ulang tahunnya yang ke-20 dengan bagi-bagi hadiah kepada para konsumen setianya dengan program prom...


Potensi Bisnis Digikidz di Indonesia: Peluang Emas bagi Para Mitra

Potensi Bisnis Digikidz di Indonesia: Peluang Emas bagi Para Mitra
INFOBRAND.ID – Di tengah pesatnya perkembangan teknologi dan kebutuhan pendidikan berbasis digital, Digikidz Indonesia, yang dikenal sebaga...


Satu Dekade, Sociolla Gelar Rangkaian Kegiatan yang Manjakan Customer

Satu Dekade, Sociolla Gelar Rangkaian Kegiatan yang Manjakan Customer
INFOBRAND.ID-Memasuki satu dekade (10 tahun) kehadirannya di Indonesia, Sociolla menggelar rangkaian program bertajuk “Celebrate All The Pretty...


Toshiba Hadirkan Mesin Cuci Front Loading Berteknologi Ultra Fine Bubble

Toshiba Hadirkan Mesin Cuci Front Loading Berteknologi Ultra Fine Bubble
INFOBRAND.ID-Awal tahun ini, Toshiba Indonesia memperkenalkan produk inovatif terbarunya dalam lini peralatan rumah tangga, yakni Mesin Cuci Front Loa...