Rabu, 08 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Adira Finance Dukung Keberlanjutan Dewa Wisata, Melalui Festival Kreatif Lokal 2022

Posted by: 1514 viewer

Adira Finance Dukung Keberlanjutan Dewa Wisata, Melalui Festival Kreatif Lokal 2022
Festival Kreatif lokal 2022

INFOBRAND.ID-Berkolaborasi dengan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Kemenparekraf RI), PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance) kembali menggelar Festival Kreatif Lokal (FKL) untuk yang ketiga kalinya. Mengsung tema “Desa Wisata Ramah Berkendara”, FKL 2022 akan digelar di lima Desa Wisata di wilayah Jawa dan Bali, pada Agustus hingga November 2022 mendatang.

Festival Kreatif Lokal 2022 merupakan program Corporate Social Responsibility (CSR) Adira Finance untuk Indonesia di bawah pilar Sahabat Lokal yang fokus terhadap pengembangan pariwisata, budaya, kearifan lokal, dan pemberdayaan UMKM di Indonesia. FKL ketiga ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang mengatur tentang Kolaborasi Pengembangan Destinasi Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang akan terlaksana hingga lima tahun ke depan.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi komitmen dan konsistensi Adira Finance yang terus mendukung pengembangan pariwisata dan ekonomi kreatif. “Saya menyambut baik kolaborasi antara Kemenparekraf RI dan Adira Finance dengan mengadakan kegiatan Festival Kreatif Lokal secara konsisten dan berkelanjutan,” ucapnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Ditambahkan Direktur Utama Adira Finance Dewa Made Susila, “Festival Kreatif Lokal merupakan konsep yang berangkat dari keinginan besar kami untuk membantu ekonomi Indonesia dari sektor pariwisata dan ekonomi kreatif, khususnya segmen UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah). Hal ini sejalan dengan visi Menciptakan Nilai Bersama untuk Meningkatkan Kesejahteraan, serta menguatkan keberadaan Adira Finance sebagai perusahaan yang menyediakan solusi keuangan sesuai kebutuhan bagi seluruh masyarakat Indonesia. Untuk mensukseskan tujuan tersebut, maka kami memandang perlu untuk terus menjalin kerja sama strategis dengan pemerintah melalui Kemenparekraf RI.”

Lebih jauh ia menjelaskan bahwa Festival Kreatif Lokal 2022 mendukung keberlanjutan pengembangan desa wisata, yang merupakan bagian dari 50 Desa Wisata Terbaik Anugerah Desa Wisata Indonesia (ADWI) 2021, yang menjadi Desa Wisata Ramah Berkendara.

Adapun ke-5 Desa Wisata di daerah Jawa dan Bali yang sudah memiliki komponen-komponen pendukung seperti infrastruktur berkendara, dan sumber daya manusia serta ekosistem pariwisata dan ekonomi kreatif adalah Desa Saung Ciburial, Kabupaten Garut, Jawa Barat; Desa Karanganyar, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah; Desa Rejowinangun, Kota Yogyakarta, D.I. Yogyakarta; Desa Sanankerto, Kabupaten Malang, Jawa Timur; dan Desa Carangsari, Kabupaten Badung, Bali.

Sementara itu, rangkaian Kegiatan Festival Kreatif Lokal 2022 akan terdiri dari sejumlah kegiatan. Pertama, Desa Wisata Kreatif, yaitu program pengembangan bagi UKM setempat untuk dapat menciptakan paket wisata Desa Wisata Ramah Berkendara yang dapat dijual dan memiliki selling value. Kegiatan mencakup pendampingan dan penguatan kapasitas pengelola destinasi pariwisata di bidang pariwisata dan ekonomi kreatif di masing-masing dari kelima Desa Wisata.

Kedua, Jelajah Desa Wisata Ramah Berkendara, yakni kegiatan berkendara puluhan komunitas otomotif dalam rangka membantu mempromosikan potensi pariwisata dan ekonomi kreatif Desa Wisata dalam bentuk konten multimedia dan kegiatan promosi yang bersifat digital.

IKLAN INFOBRAND.ID

 

Ketiga, Festival Pasar Rakyat, yakni sebuah kampanye gerakan sosial untuk menarik simpati masyarakat untuk menjadikan pasar rakyat di daerah Desa Wisata menjadi ruang publik kreatif. Selain itu, ada juga workshop yang membantu pedagang pasar dan UMKM tentang literasi keuangan.

 

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Ketika waktu dan efisiensi menjadi kunci, tak ada lagi peralatan rumah tangga yang mewakili esensi ini selain mesin cuci. Mesi...


Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama

Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Avrist Assurance berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp144,5 miliar tahun lalu. Dikatakan Direktur Bisnis PT Avrist Ass...


Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang

Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan konsultan teknologi informasi, Devoteam G Cloud Indonesia meyakini ke depan, produk Google Cloud, termasuk artifici...


Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah

Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah
INFOBRAND.ID - Sebagai bagian dari komitmennya untuk berbagi kebaikan dan memperkuat ikatan sosial di masyarakat, WINGS Food telah mengadakan serangka...