Jum'at, 29 Maret 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Buttonscarves Luncurkan Empat Varian Produk Parfum

Posted by: 3700 viewer

Buttonscarves Luncurkan Empat Varian Produk Parfum
Rangkaian parfum Buttonscarves/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Setelah lima tahun menyuguhkan pilihan mode terbaik untuk wanita Indonesia dengan serangkaian koleksi hijab, busana, dan beragam aksesoris lainnya.

Buttonscarves akan meluncurkan kategori produk baru yaitu Buttonscarves Beauty dengan koleksi pertama serangkaian produk parfum.

Hadir dengan empat aroma wewangian yang berbeda, Buttonscarves mengambil inspirasi dari kesegaran dan keharuman yang berasal dari unsur alam.

IKLAN INFOBRAND.ID

Selain wangi unik yang menjadi karakteristik berbeda, setiap parfum bertajuk dengan nama yang juga kreatif; Bilbao, Bora-Bora, Colmar dan Jedda.

Creative Director dari Buttonscarves Linda Anggrea menyatakan, Buttonscarves Beauty merupakan langkah awal hadirnya inovasi produk-produk lainnya di masa mendatang. 

"Kehadiran lini ini adalah sebagai jawaban permintaan BSLady (julukan bagi para pelanggan Buttonscarves) yang selama ini telah dengan setia mempercayakan head-to-toe look mereka kepada grup Buttonscarves," ujarnya dalam keterangannya, Senin (18/10/2021).

“Koleksi eau de parfum terpilih jadi koleksi perdana dari Buttonscarves Beauty juga karena kami ingin semua wanita yang menggunakannya dapat mendapatkan kepercayaan diri tinggi dalam berbagai kesempatan,” tambahnya.

Menurutnya lagi, Buttonscarves Perfume digarap dengan proses dan formula terbaik karena telah diuji secara dermatologis dan mengandung minyak esensial sesuai standar International Fragrance Association (IFRA) dan Material Safety Data Sheet (MSDS).

IKLAN INFOBRAND.ID

Komposisi wewangian Buttonscarves Perfume mengandung 96 persen super fine premium alcohol yang aman dan tidak ada kandungan mineral hewani. 

Semua bahan-bahan alami nabati, yaitu essential oil, juga tidak diujicobakan kepada hewan, menjadikan produk ini cruelty free.

Empat varian dari Buttonscarves ini diklaim memiliki keharuman yang mampu bertahan hingga 12 jam, empat produk eau de parfum dari Buttonscarves ini memiliki keunikan dalam semua aromanya.

Keempatnya juga merepresentasikan keunikan dari setiap varian parfum adalah top notes yang memiliki karakteristik keharuman yang berbeda-beda.

Ada Bilbao dengan top notes Perm Ambrette yang memiliki karakteristik sederhana namun elegan. Biasa dikenal sebagai wangi musk dari tanaman kapas, Bilbao cocok untuk BSLady yang memiliki gaya stylish yet minimalist.

IKLAN INFOBRAND.ID

Varian kedua, Bora-Bora yang memiliki top notes yang tak asing dengan iklim tropis karena menggunakan Bergamot, Mandarin, Grapefruit dan Blackcurrant. Kesegaran fruity scents dari Bora-Bora cocok bagi BSLady yang dikenal sebagai fashionably fun.

Vairain selanjutnya Colmar dengan keharuman yang lembut dengan top notes Galbanum yang mencerminkan BSLady yang bergaya strong and stylish karena karakteristik harumnya fresh dan earthy.

Terakhir adalah Jedda yang memiliki top notes wangi Saffron yang cocok bagi BSLady yang elegan namun profesional karena keharuman dari tanaman ini memiliki wangi yang terasa kompleks dan kuat.

Masing-masing varian parfum Buttonscarves ini akan hadir dalam ukuran 40ml dan 85ml. Untuk ukuran 40ml Buttonscarves Perfume dibanderol seharga Rp425.000 dan ukuran 85ml dibanderol seharga Rp595.000.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Revolusi Brand Digital: Menguasai Owned-Media untuk Hubungan Interaktif

Revolusi Brand Digital: Menguasai Owned-Media untuk Hubungan Interaktif
INFOBRAND.ID-Di tengah gempuran era digital, merek-merek besar kini beralih ke senjata pemasaran terampuh mereka: media milik (owned media). Dengan ke...


Melirik Perkembangan  Pionir Brand Metaverse di Indonesia

Melirik Perkembangan Pionir Brand Metaverse di Indonesia
INFOBRAND.ID-Konvergensi kehidupan nyata dengan realitas virtual kini tidak hanya sebatas pada dunia game, tapi berbagai sektor lain, termasuk bisnis...


Hansaplast Edukasi Penanganan Luka lewat First Aid Conference 2022

Hansaplast Edukasi Penanganan Luka lewat First Aid Conference 2022
INFOBRAND.ID-Hansaplast menyelenggarakan Hansaplast First Aid Conference 2022 yang dihadiri oleh 3.000 peserta secara online dan 500 peserta secara of...


Strategi Starbucks Hadirkan 2 Produk Kemasan Kaleng

Strategi Starbucks Hadirkan 2 Produk Kemasan Kaleng
INFOBRAND.ID- Belakangan ini, media sosial dihebohkan hadirnya Starbucks kemasan atau ready to drink yang dijual di minimarket. Berkolaborasi dengan P...