Selasa, 23 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Hoffman Agency Resmikan Kantor Cabang di Malaysia

Posted by: 1124 viewer

Hoffman Agency Resmikan Kantor Cabang di Malaysia
Dari kiri: Caroline Hsu, Chief Global Officer dan MD APAC; Lydia Lau, CFO dan EVP Global Operations; Vicky Wong, GM Malaysia; dan Maureen Tseng, MD SEA.

INFOBRAND.ID - Hoffman Agency memperluas jaringan globalnya dengan membuka kantor di Kuala Lumpur, Malaysia. Pembukaan ini menjadi tonggak penting bagi perkembangan Hoffman di Asia Tenggara dan menambah total jumlah kantor di Asia Pasifik menjadi 10 kantor.

Hoffman Agency bertumbuh dengan stabil di Asia Tenggara. Pendapatan dari komisi di wilayah tersebut pada tahun 2022 lalu meningkat hingga 60 persen, dan tim Hoffman di Asia Tenggara kini beranggotakan 50 orang (tidak termasuk afiliasi). Kinerja operasional Hoffman Agency antara tahun 2020 hingga 2022 tumbuh sebesar 149% di tengah kondisi pandemi.

Sebagai bagian dari jaringan independen dengan model P&L tunggal, fokus kantor pusat (hub) Hoffman adalah untuk membantu perusahaan teknologi, baik global maupun regional, dan B2B dalam memecahkan tantangan bisnis, serta membangun kehadiran mereka di pasar-pasar utama Asia Tenggara. Permintaan akan dukungan yang bersifat multimarket semakin tinggi, dan Hoffman telah membantu klien-klien seperti Trellix, serta perusahaan lokal seperti Bukalapak dan Alpha JWC.

IKLAN INFOBRAND.ID

Malaysia menunjukan peluang yang signifikan untuk sektor teknologi, serta peluang bagi Hoffman yang memiliki spesialisasi langka dalam bidang teknologi dan komunikasi pemasaran terpadu (Integrated Marketing Communications atau IMC). Sektor teknologi Malaysia tumbuh sekitar 10% sepanjang tahun 2022 lalu. Perekonomian Malaysia juga tumbuh pada tingkat paling cepat dalam rentang waktu lebih dari 20 tahun, dengan peningkatan PDB sebesar 8,7 persen.

Vicky Wong akan memimpin Hoffman Agency di Malaysia sebagai General Manager. Wong, yang berkewarganegaraan Malaysia, mencerminkan kebijakan Hoffman dalam menunjuk pemimpin lokal dengan pengalaman profesional yang beragam untuk memimpin kegiatan Hoffman di seluruh Asia Pasifik. Sebelumnya, Wong merupakan kepala bagian komunikasi korporat di Digital Nasional Berhad, perusahaan milik pemerintah Malaysia yang mendukung proliferasi infrastruktur 5G di negara tersebut. Beliau juga pernah memegang peran kepemimpinan di agensi seperti Lumos Hill & Knowlton Strategies dan Text 100 (sekarang bernama Archetype), serta mendukung berbagai brand multinasional dari sektor teknologi, korporat, energi, kesehatan, dan konsumen.

Wong akan bekerja sama dengan tim Hoffman di Singapura dan Indonesia, dan akan melapor langsung kepada Maureen Tseng, Managing Director Hoffman Asia Tenggara. Model P&L tunggal yang diadopsi Hoffman memberikan kemudahan dan fleksibilitas tambahan bagi klien di Malaysia dengan adanya akses terhadap sumber daya dan keahlian dari jaringan internasional Hoffman, yang disesuaikan dengan kebutuhan klien tersebut.

"Ketidakpastian ekonomi dapat membuat agensi melakukan efisiensi dan mengurangi anggaran," ujar Tseng, dalam keterangan media, Senin (27/2/2023).

Sebaliknya, kami justru merangkul peluang yang ada dan berinvestasi pada masa depan sektor teknologi. Di Asia Tenggara, kami bekerja sebagai satu tim di Singapura, Indonesia, dan kini Malaysia. Hal ini memungkinkan kami untuk memberikan konsultasi berkualitas tinggi yang menggabungkan cara berpikir dari sudut pandang gambaran besar (big-picture thinking) dengan nuansa dan wawasan yang unik bagi masing-masing pasar.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Kehadiran kantor fisik di Malaysia akan memperdalam kemampuan kami sebagai hub di mana klien dari sektor teknologi di pasar ini dapat memanfaatkan wawasan dan pengalaman yang beragam dalam satu tim," tambah Wong.

Hoffman mengkhususkan diri untuk membantu brand-brand teknologi memasuki pasar yang baru dan membangun identitas brand yang konsisten dengan sentuhan lokal di pasar tersebut. Pihaknya melihat peluang besar untuk melakukan hal ini, baik untuk klien multinasional maupun lokal, yang nantinya akan turut mendukung pertumbuhan ekosistem teknologi di Malaysia dan Asia Tenggara.

Hoffman Agency percaya untuk membangun keahlian yang mendalam di bidang-bidang tertentu. Hoffman kini memiliki spesialisasi di bidang seperti semikonduktor, di mana Hoffman bekerja dengan dua perusahaan terbesar di sektor ini, serta beberapa perusahaan terkait; pusat data dan cloud computing; ekonomi digital, termasuk startup dan venture capital; fintech; cybersecurity; dan ESG.

Dinobatkan sebagai SABRE APAC Tech Agency of the Year pada tahun 2019, 2021, dan 2022, upaya Hoffman untuk menjadi agensi terbaik di dunia dalam melaksanakan kampanye di berbagai negara bagi perusahaan-perusahaan teknologi telah membuahkan hasil. Pertumbuhan global Hoffman telah melampaui 30% selama dua tahun terakhir, dengan pendapatan global mencapai $26,326 juta pada tahun 2022.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI

Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital seperti sekarang ini, insan kehumasan (public relations) harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi...


Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan

Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam ra...


Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda

Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Momentum akhir bulan menjadi kesempatan terbaik bagi para anak muda untuk beralih ke smartphone baru, terlebih jika smartphone...


Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik

Tahun Ini, PLN Targetkan Bangun 2.000 SPKLU Tiang Listrik
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Direktur Retail dan Niaga PT PLN (Persero), Edi Srimulyanti mengatakan, uji coba Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPK...