Jum'at, 19 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

IFRA Virtual 2020 Jadi Sarana yang Efektif Mencari Peluang Bisnis

Posted by: 1702 viewer

IFRA Virtual 2020 Jadi Sarana yang Efektif Mencari Peluang Bisnis
Sesi Talkshow IFRA Virtual 2020.

JAKARTA - Indonesia Franchise, License and Business Concept Expo and Conference (IFRA) 2020 yang digelar secara virtual 18-20 September 2020 sukses digelar. Dengan pemanfaatan internet dan teknologi, IFRA hadir secara virtual melalui IFRA Virtual Expo 2020 yang menjadi wadah dan perantara antara pelaku bisnis dengan calon pelaku bisnis untuk bisa bekerjasama membangun sebuah usaha meskipun dari rumah atau tempat masing-masing.

Pameran virtual perdana dari Dyandra Promosindo bekerja sama dengan Asosiasi Franchise Indonesia (AFI) dan Asosiasi Lisensi Indonesia (ASENSI). Pameran lisensi dan waralaba yang melakukan transisi dari offline ke online ini merupakan bentuk adaptasi yang menghasilkan inovasi dengan menyelenggarakan pameran virtual.

Anang Sukandar, Ketua AFI mengungkapkan, IFRA ke-18 walaupun secara virtual untuk membantu para pelaku usaha, franchisor, franchisee agar bisa bertahan dalam menjalani usahanya. Dalam acara tersebut tetap disediakan wadahnya sebagai market place dan juga business matching agar para pelaku usaha dapat tetap berbisnis, yang diharapkan roda perekonomian nasional dapat berputar seperti sedia kala.

IKLAN INFOBRAND.ID

IFRA Virtual Expo 2020 mendapatkan dukungan dari pemerintah dengan adanya tiga kementerian yang turut berpartisipasi dan memberikan sambutan pada acara pembukaan di hari pertama, yaitu Kementerian Perdagangan Republik Indonesia, Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Republik Indonesia, dan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia. Kementerian Perdagangan Republik Indonesia juga memfasilitasi 35 pelaku usaha binaan untuk ikut serta dalam IFRA Virtual Expo 2020.

Peserta pameran IFRA yang berasal dari kalangan usaha kecil dan menengah (UKM) membuat pameran ini dilihat sebagai tempatyang tepat untuk mendorong para pelaku ekonomi lokal dalam mempromosikan dan mengembangkan produk mereka. Selain itu di pameran IFRA tersedia ragam bisnis lisensi, waralaba, dan business opportunity membuat pameran ini menjadi sarana yang tepat dalam mencari bibit usaha baru.

Susanty Widjaya CFE, Ketua Umum ASENSI menambahkan, pada masa krisis ini pelaku usaha harus tetap semangat dan tidak bisa diam begitu saja serta harus mencari peluang usaha yang ada. Pihaknya meyakini bahwa di setiap krisis timbul opportunity yang dapat dikembangkan menjadi suatu usaha yang sukses.

Menurut pemilik bisnis Bakmi Naga Resto ini, peluang usaha tidak hanya dengan mengembangkan bisnis yang sudah ada tapi juga mencari bisnis baru. Salah satunya di industri lisensi dan waralaba yang masih terus berkembang sampai saat ini. Untuk itulah IFRA Virtual Expo 2020 ini diadakan untuk menyediakan platform dalam mencari bibit usaha baru dan melakukan transaksi bisnis.

“Pameran ini menjadi sarana yang efektif dan valuable bagi para franchisor, licensor, dan pelaku usaha untuk berinteraksi dan mencari potential franchisor, licensor, dan investor,” ujar Susanty Widjaya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sementara itu, Hendra Noor Saleh, Presiden Direktur Dyandra Promosindo mengungkapkan, adapun beberapa topik talkshow dari para pelaku usaha yang dihadirkan dalam pameran tersebut, bisnis waralaba unik dari RJ Steel, yang membahas topik “Franchise Langka Pertama di Indonesia”, Boba Time yang mengangkat topik “Rekomendasi Peluang Usaha Minuman Boba Kekinian”, kemudian  Bebek Pak Ndut dengan topik “Bisnis Lokal Menuju Global”, dari Mr. Montir dengan topik “Saatnya Jadi Pengusaha Otomotif”, dan masih banyak lagi. Selain talkshow, di Main Stage juga menampilkan business presentation dari para peserta pameran, seperti Wakaka Group, Melia Laundry, Tirta Ayu Spa, Horison, dan Kebab Baba Rafi.

Tidak hanya itu, dalam sesi Classroom juga menampilkan seminar dari para konsultan-konsultan bisnis dengan tiga topik berbeda yaitu “Mengembangkan Jaringan Franchise Bisnis Anda” dari Sarosa Consulting, “Branding in Franchise Industry” dari DK Consulting, dan “Memilih Franchise Untuk Memulai Bisnis Pribadi” dari BenWarg Consulting.

Pada hari terakhir, di Main Stage akan menampilkan talkshow dari lini bisnis yang unik seperti waralaba apotek dari K-24 yang membahas mengenai jenis usaha yang tetap bertahan di saat krisis hingga Klinik Rumah Sunatan yang akan membahas bisnis sunat dengan metode modern. Selain itu waralaba dari industri pendidikan juga akan hadir dari Enspire School Digital Art dengan topik “Peluang Pendidikan Untuk Masa Depan di Bidang 3D Animasi” dan dari Anomene Reading School yang juga membahas bisnis waralaba pendidikan 2020. Business presentation juga akan ditampilkan dari Bakmi Naga Resto, Air Minum Biru, Warung Koffiee Batavia, Nakamura, Bebek Pak Joss, Simply Fresh, Ohayo Drawing School, Bimbel Rangking dan Mie Batavia. Di hari ketiga ini juga akan ada IFRA Awards yang memberikan apresiasi kepada para peserta pameran.

Sesi di Classroom di hari ketiga juga akan menghadirkan topik-topik yang menarik untuk menambah wawasan mengenai dunia usaha. Topik-topik yang akan dibawakan antara lain adalah “Memilih Bisnis Franchise yang Tepat”, “Create Innovative Product/Service as Business Opportunity” dan “Langkah Mengembangkan Sistem Franchise”. Seminar di Classroom akan dibawakan dari para konsultan yang ahli di bidang usaha dan waralaba untuk membagikan tips dalam menjalani atau mengembangkan usaha.

“Seluruh rangkaian acara tersbeut diharapkan dapat menambah pengetahuan bisnis baik secara teori maupun praktik. Dengan adanya sharing session dan business presentation dari para pelaku usaha, semoga para calon pelaku usaha memiliki keberanian dan tergerak untuk segera memulai bisnis,” ujar Hendra.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...


Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan

Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk (KAEF) bersama dengan anak usaha PT Kimia Farma Apotek (KFA) dan PT Kimia Farma Diagnostika (KFD) mendukung...


BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG

BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan KBRI Singapura dan Bank Indonesia menyelenggarakan pamera...


Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia

Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sirkuit Misano di pesisir Laut Adriatik untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah double-header Kejuaraan Dunia Formula E ABB F...