Rabu, 25 Juni 2025

Follow us:

infobrand
11th INFOBRAND

Jakarta AV Week 2019 Dukung Industri Audio Visual dan Teknologi Smartcity

Posted by: Dedi Hidayat | 11-10-2019 10:23 WIB | 2928 views

Jakarta AV Week 2019 Dukung Industri Audio Visual dan Teknologi Smartcity Jakarta AV Week 2019

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Hari ini merupakan gelaran terakhir Jakarta AV Week 2019  di The Kasablanka Hall sebagai pameran teknologi B2B and B2C terintegrasi hasil kerjasama V2 Indonesia, AlcorMICE dan RajaMICE.  Event ini bertujuan untuk membawa teknologi informasi dalam hal tren dan solusi bisnis serta aspek pendidikan di Indonesia.

Jakarta AV Week dirancang untuk menjadi pusat kolaborasi profesional, informasi, dan pembangunan komunitas dan sumber daya utama untuk standar AV, pelatihan, pasar industri baik domestik maupun regional serta memiliki misi meningkatkan pengetahuan pelaku industri Audio Visual serta pengalaman yang baik serta perspektif baru mengenai teknologi di masa mendatang.

Panca R Sarungu, Ketua Panitia Jakarta AV Week menyampaikan bahwa ada 20 pembicara nasional dan internasional yang diundang sebagai narasumber di acara ini.

IKLAN INFOBRAND.ID

IBOS EXPO 2025

“Mereka berbagi wawasan dan pengalaman mereka dalam dunia audio visual dan teknologi, teknologi presentasi, pembangunan smart city dan sistem keamanan. Untuk event pertama ini, kami beruntung dapat menghadirkan lebih dari 50 brand dari dalam dan luar negeri,” tuturnya.

Eddy Santoso, Direktur Eksekutif Asosiasi Kominfo Seluruh Indonesia mengucapkan apresiasinya terhadap kegiatan ini. Menurutnya JAVW 2019 ini dapat memenuhi kebutuhan daerah dalam rangka pembangunan smart city.

 "JAVW 2019 adalah event yang sangat penting dan dapat memenuhi kebutuhan daerah dalam rangka pembangunan smart city dan sistem pemerintahan berbasis teknologi. APKOMSI pada acara ini, kami mengundang 34 gubernur, 514 bupati/walikota atau pejabat penting serta 548 kepala daerah dari seluruh Indonesia,” ungkapnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

TOP INNOVATION CHOICE AWARD 2025

Andi Tan, Regional Director AVIXA untuk Asia dalam sambutanya saat Pembukaan Jakarta AV Week 2019 kemarin menyatakan bahwa pasar Audio Visual saat ini baru 187 miliar dollar, diperkirakan  2023 menjadi 229 milyar dollar.

 "Kami menyambut baik event ini dan mendukung untuk pelatihan untuk para pelaku audio visual di Indonesia,” ujarnya.

AVIXA adalah Asosiasi Perdagangan Internasional yang mewakili industri audiovisual . Didirikan pada 1939, AVIXA memiliki  lebih dari 11.400 perusahaan dan anggota individu profesional multimedia dari lebih dari 80 negara. Pada kesempatan pembukaan Andy juga mengumumkan V2 Indonesia sebagai  Anggota AVIXA gold member Asia.

IKLAN INFOBRAND.ID

JASA PRESS RELEASE

Hari ini kesempatan terakhir para pengujung dapat mendapatkan harga special audio special seperti Nakamichi wireless in-ear headphone N-Energy Plus dari harga 1,590,000  menjadi 600,000 serta portable wireless speakers dari harga 1,390,000 menjadi 480,000 ditambah produk lainnya dengan diskon hingga 80% didukung dengan cicilan 0% Dari Bank Mandiri.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV