Selasa, 12 Desember 2023

Follow us:

infobrand

9th Spirit INFOBRAND

Kimia Farma Datangkan 15 Juta Dosis Vaksin Sinopharm, Begini Kata Wamen BUMN

Posted by: 1126 viewer

Kimia Farma Datangkan 15 Juta Dosis Vaksin Sinopharm, Begini Kata Wamen BUMN
Vaksin Covid-19 Sinopharm/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Wakil Menteri BUMN Pahala Mansury mengungkapkan perusahaan farmasi pelat merah PT Kimia Farma akan mendatangkan 15 juta dosis vaksin Sinopharm ke Indonesia.

"Kami berharap vaksin Sinopharm yang didatangkan PT Kimia Farma yang merupakan anak perusahaan dari Bio Farma akan digunakan untuk vaksin gotong royong, kami memiliki kerja sama untuk mendatangkan 15 juta dosis vaksin Sinopharm," kata dia di Jakarta, Selasa (13/7/2021).

Menurut Pahala, vaksin gotong royong merupakan vaksin komplementer untuk bisa melengkapi program vaksin pemerintah dalam rangka mempercepat kekebalan kelompok atau herd immunity, sekaligus meringankan beban pemerintah dalam pelaksanaan program vaksinasi tersebut.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Kedatangan vaksin gotong royong Sinopharm ini akan menambah optimisme bagi masyarakat Indonesia dan juga untuk bisa mempercepat program vaksinasi yang ada, sehingga kita bisa sesegara mungkin menanggulangi dan juga melawan virus Covid-19," ujarnya.

Pahala juga menyampaikan, vaksin Sinopharm merupakan vaksin asal China dengan platform inactivated yang telah menerima emergency use authorization dari Badan Kesehatan Dunia pada Mei 2021.

Selai itu, vaksin Sinopharm juga telah memperoleh persetujuan di 56 negara dengan efikasi sebesar 79 persen.

Dalam Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 19 Tahun 2021 tentang vaksinasi Covid-19 menetapkan jenis vaksin Sinopharm yang dipakai dalam program vaksinasi gotong royong baik perusahaan maupun individu.

Perusahaan membeli vaksin dari pemerintah yang dikoordinir oleh Kamar Dagang dan Industri (Kadin) yang merupakan organisasi pengusaha Indonesia yang bergerak di bidang perekonomian.

IKLAN INFOBRAND.ID

Rincian harga vaksin sebesar Rp375.00 dengan biaya penyuntikan Rp125 ribu per dosis. Vaksin Covid-19 harus dua kali injeksi, sehingga total uang yang harus ditanggung perusahaan mencapai Rp1 juta per karyawan.

Sementara itu, Wakil Ketua Umum Bidang Hubungan Internasional Kadin Shinta Widjaja Kamdani mengungkapkan pihaknya mendukung semua upaya pemerintah dalam mengatasi pandemi Covid-19.

Kadin menjalin kerja sama dengan Bio Farma dan Kimia Farma dalam mendorong perusahaan, badan usaha, badan hukum, maupun swasta untuk bergotong royong menyukseskan program vaksinasi nasional agar kekebalan kelompok segera tercipta di lingkungan kerja.

Selain fokus melaksanakan percepatan vaksinasi nasional, Kadin juga menyiapkan program-program untuk membantu meringankan pemerintah dan masyarakat dengan membangun sentra-sentra vaksinasi di kawasan industri.

Kadin juga membangun rumah darurat oksigen hingga menyalurkan berbagai bentuk bantuan lainnya dalam upaya memerangi pandemi Covid-19 di Indonesia.

IKLAN INFOBRAND.ID

"Bagi kami membangkitkan kesehatan adalah upaya untuk membantu membangkitkan ekonomi Indonesia," tandasnya.


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Darya-Varia Perkenalkan Inovasi Pengobatan Herbal Untuk Redakan Gejala ISPA

Darya-Varia Perkenalkan Inovasi Pengobatan Herbal Untuk Redakan Gejala ISPA
INFOBRAND.ID-Sebagai perusahaan farmasi dengan pengalaman selama lebih dari 47 tahun di Indonesia, Darya-Varia terus berkomitmen untuk mempe...


Gerakan BCA untuk Lindungi Nasabah dari Jeratan Penipuan

Gerakan BCA untuk Lindungi Nasabah dari Jeratan Penipuan
INFOBRAND.ID-Di era yang serba digital dan canggih, banyak oknum yang memanfaatkan celah untuk melakukan modus penipuan. Tujuannya, mendapatkan data p...


Toffin Luncurkan Aplikasi yang Mengusung Teknologi AI

Toffin Luncurkan Aplikasi yang Mengusung Teknologi AI
INFOBRAND.ID-PT Toffin Indonesia meluncurkan aplikasi Toffin App© untuk memberikan kemudahan layanan bagi para pemilik bisnis makanan dan minuman...


SASA Food Truck Tampil di Decemblar Kustom Weekende 2023

SASA Food Truck Tampil di Decemblar Kustom Weekende 2023
INFOBRAND.ID-Di pengujung tahun 2023, Sasa, brand lokal bumbu dapur, mensponsori event Decemblar Kustom Weekende 2023. Event diselenggarakan di Ecoven...