Sabtu, 04 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

OPPO Gelar “OPPO Find Health”, Ajak Masyarakat Tingkatkan Gaya Hidup Sehat

Posted by: 1504 viewer

OPPO Gelar “OPPO Find Health”, Ajak Masyarakat Tingkatkan Gaya Hidup Sehat
Foto dari OPPO

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Penghujung Juli ini, OPPO menggelar kampanye OPPO Find Health. Melalui kampanye ini, OPPO menghadirkan bundling OPPO Find X3 Pro 5G dengan OPPO Band dan AirVOOC Wireless Charger yang dapat digunakan untuk meningkatkan gaya hidup sehat.

Dalam rangkaian kampanye ini, OPPO juga mengajak masyarakat berkontribusi menyediakan rumah singgah bagi tenaga medis yang saat ini tengah fokus menangani Covid-19.

Kampanye ini diungkapkan langsung oleh Patrick Owen, selaku Chief Creative Officer OPPO Indonesia, “Pemerintah telah menerapkan kebijakan yang mengharuskan semua orang kembali berkegiatan di rumah. OPPO Find X3 Pro 5G melalui kampanye OPPO Find Health ingin memotivasi masyarakat bahwa sehat dan bugar bisa tetap tercapai meskipun hanya di rumah saja. Kombinasi OPPO Find X3 Pro 5G, OPPO Band, dan AirVOOC dapat membantu meningkatkan gaya hidup sehat melalui fitur-fitur andalannya.”

IKLAN INFOBRAND.ID

Selain meningkatkan gaya hidup sehat, lanjut Patrick, kampanye OPPO Find Health mengajak masyarakat menunjukkan kepeduliannya terhadap tenaga medis melalui unggahan di media sosial yang kemudian dikonversikan untuk donasi.

“Donasi ini akan diserahkan ke Yayasan Habitat Indonesia untuk penyediaan rumah singgah bagi tenaga medis, agar mereka dapat recharge tenaga mereka dan mampu siaga kembali membantu para pasien Covid-19,” tambahnya.

Pada kampanye  OPPO Find Health ini, OPPO melibatkan sejumlah public figure, seperti Aero Aswar, Asmara Abigail, Glenn Victor, dan lainnya. Para public figure tersebut berbagi tips latihan fisik di rumah versi mereka melalui Instagram Reels.

Pecinta OPPO dapat me-remix video reels yang diunggah Aero Aswar dan Asmara Abigail dengan mention @OPPOIndonesia dan sertakan tag #OPPOFindHealth #LoveYourFuture #OPPOFindX3Pro5G mulai 28 Juli – 31 Agustus 2021.

Selanjutnya, OPPO Indonesia akan memilih 5 video terbaik setiap minggunya yang berhak mendapatkan masing-masing 1 unit OPPO Band.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Setiap unggahan remix reels akan dikonversi dalam program donasi Yayasan Habitat Indonesia untuk ketersediaan rumah singgah untuk tenaga medis, yang akan diumumkan di Instagram @OPPOIndonesia,” tutupnya.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...