Jum'at, 13 September 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pelanggan Puas, Mitsubishi Diganjar Penghargaan dari JD Power

Posted by: 2754 viewer

Pelanggan Puas, Mitsubishi Diganjar Penghargaan dari JD Power
dok. Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.IDPT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali meraih penghargaan bergengsi berdasarkan studi JD Power dengan peringkat tertinggi dalam indeks kepuasan penjualan atau Sales Satisfaction Index. Ini adalah kali keempat Mitsubishi meraih penghargaan serupa setelah sebelumnya didapatkan di tahun 2013, 2015, dan 2017.

Seremoni penyerahan penghargaan dilakukan di kantor Pusat MMKSI Pulomas Jakarta. Penghargaan diserahkan Shantanu Majumdar selaku Regional Director, Automotive Practice JD Power dan diterima langsung President Director PT MMKSI Naoya Nakamura.

“Penghargaan ini memotivasi kami untuk lebih meningkatkan layanan bagi pelanggan di Indonesia,” ujar Nakamura dalam keterangan resminya.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Kami juga memiliki rencana untuk melakukan berbagai pengembangan dalam waktu dekat,” tambahnya.

Studi JD Power dilakukan terhadap 2.304 responden pemilik kendaraan baru di Indonesia antara Juli 2018 hingga Juni 2019. Studinya sendiri dilaksanakan mulai bulan Januari hingga Agustus 2019.

MMKSI berhasil meraih peringkat tertinggi di antara brand otomotif dengan capaikan skor sebesar 835 poin untuk indeks kepuasan penjualan. Terdapat lima faktor yang menjadi penilaian yaitu konsultan sales (23 persen) fasilitas dealer (23 persen), proses pengiriman (19 persen), penyelesaian kesepakatan (19 persen) dan penyelesaian dokumen (16 persen).

Aspek kepuasan tidak terlepas dari pelayanan yang mumpuni. Untuk mendukung hal tersebut, MMKSI memprioritaskan pelatihan berkala dan berkelanjutan bagi Sales Person (Tenaga Penjual) serta Customer Satisfaction Officer & Staff yang nantinya akan berhadapan lansung untuk melayani konsumen.

Selain itu, MMKSI juga terus memperluas jaringan diler mobil penumpang dan kendaraan ringan komersial di seluruh Indonesia. Saat ini, diler resmi mobil penumpang Mitsubishi Motors yang telah diresmikan mencapai 143 diler dan akan terus berkembang hingga 153 diler pada akhir tahun fiscal 2019. [ded]

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Inisiatif Tower Bersama Perangi Stuntung di Daerah 3T

Inisiatif Tower Bersama Perangi Stuntung di Daerah 3T
INFOBRAND.ID - Hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 yang menunjukkan bahwa stunting masih menjadi masalah serius di Indonesia dengan prevalen...


Bukukan Kinerja Positif Setiap Tahun, Asuransi Astra Sabet Tiga Penghargaan

Bukukan Kinerja Positif Setiap Tahun, Asuransi Astra Sabet Tiga Penghargaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perkembangan dan perubahan terkini secara signifikan memengaruhi lanskap ekonomi Indonesia, menandai pertumbuhan di berbagai a...


Berkat Inovasi, Brand Lokal Mercon Merah Putih Makin Diminati Konsumen

Berkat Inovasi, Brand Lokal Mercon Merah Putih Makin Diminati Konsumen
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Di tengah tantangan globalisasi dan persaingan pasar yang ketat, brand lokal Indonesia tampil sebagai simbol kekuatan da...


Ramaikan Pasar Ponsel Rp1 Juta-an di Indonesia, Itel Resmi Rilis A80

Ramaikan Pasar Ponsel Rp1 Juta-an di Indonesia, Itel Resmi Rilis A80
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Itel, salah satu merek ponsel pintar yang terkenal, baru saja memperkenalkan produk terbaru mereka, Itel A80, yang dirancang u...