Kamis, 09 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Peringati Hari UMKM Nasional, BRI Siapkan Hadiah Rp285 Juta

Posted by: 1226 viewer

Peringati Hari UMKM Nasional, BRI Siapkan Hadiah Rp285 Juta
Kantor Pusat BRI/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) akan memberi penghargaan bagi UMKM dengan total hadiah mencapai Rp285 juta untuk memperingati Hari UMKM Nasional.

“Program ini berlangsung dari 12 sampai 31 Agustus 2021,” kata Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto di Jakarta, Jumat (13/8/2021).

Syarat untuk mendapat penghargaan ini, UMKM wajib mendaftar menjadi merchant QRIS BRI, kemudian setiap melakukan transaksi harus menggunakan QRIS BRI baik QRIS static atau BRImo QR Pedagang.

IKLAN INFOBRAND.ID

Setelah itu penghitungan reward menggunakan sales volume dari 190 merchant atau UMKM dengan sales volume tertinggi akan diberikan hadiah oleh BRI.

Selain itu BRI juga menggelar gerakan sosial BRILiaN Sahabat UMKM sebagai bentuk dukungan nyata bagi pelaku UMKM yang merupakan tulang punggung ekonomi nasional.

Gerakan ini meliputi belanja produk UMKM oleh pegawai BRI di seluruh Indonesia agar dapat membantu cashflow dan pendapatan pelaku UMKM yang sejak 1 Mei 2020 tercatat lebih dari 354 ribu transaksi dengan nominal mencapai Rp29,4 miliar.

“Seluruh pekerja BRI menggunakan momentum ini sebagai aksi sosial yang diharapkan dapat meringankan beban masyarakat yang terpapar atau terdampak Covid-19,” ujarnya.

Gerakan ini juga meliputi aksi sosial Insan BRILiaN yaitu barang yang dibelanjakan oleh Insan BRILiaN akan didonasikan dan diberikan kepada masyarakat yang terdampak pandemi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pada gerakan sosial BRILiaN Sahabat UMKM turut dilakukan literasi digital untuk membantu pelaku UMKM dan nasabah dalam menggunakan produk Digital BRI seperti BRImo, QRIS, E-Banking, dan lainnya.

Menurut dia lagi, kegiatan ini merupakan upaya dan komitmen BRI untuk terus melakukan literasi digital kepada pelaku UMKM sehingga UMKM mampu naik kelas.

Catur menambahkan, kegiatan literasi digital mendorong pelaku UMKM untuk memperluas pasar, memperoleh kemudahan akses layanan keuangan, hingga edukasi.

“Literasi digital ini diharapkan dapat membantu percepatan pelaku UMKM dalam merespon tantangan dan perubahan cara bertransaksi ke depan,” ujarnya.

Catur pun menegaskan gerakan BRILiaN Sahabat UMKM ini akan terus bergulir sebagai wujud komitmen BRI untuk senantiasa membantu pelaku UMKM bangkit di tengah kondisi pandemi.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Ini aksi nyata dari seluruh pekerja BRI yang senantiasa membantu pelaku usaha UMKM untuk bangkit di kondisi pandemi dan dapat terus naik kelas,” tandasnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek

Dimensity 9300+ Meluncur, Chip Kelas Atas Terbaru dari MediaTek
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand teknologi, MediaTek, secara resmi meluncurkan Dimensity 9300+ sebagai chip selular andalan terbarunya dalam portofolio D...


Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4

Masuki Tren AI, Apple Luncurkan Chip M4
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Apple baru-baru ini mengumumkan secara resmi memperkenalkan kehadiran chip M4 sebagai chip yang dapat mendukung kinerja kecerd...


Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap

Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special Hadirkan Kembali Pesta Kuliner Sedaap
INFOBRAND.ID - Pesta Kuliner Sedaap, event kuliner yang diselenggarakan oleh Kecap Sedaap Kedelai Hitam Special, hadir kembali. Gelaran Pesta Kuliner...


Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar

Sapa Konsumen, MUF Auto Fest 2024 Kembali Digelar
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Setelah sukses dilaksanakan di Kota Bandung, gelaran MUF Auto Fest 2024 kini kembali digelar di Jakarta, tepatnya di Mall Kela...