Sabtu, 11 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Peringati HUT RI ke-77 GGF Kampanyekan Program #PetaniIndonesiaBisa

Posted by: 1740 viewer

Peringati HUT RI ke-77 GGF Kampanyekan Program #PetaniIndonesiaBisa
GGF bersama Komunitas Wanita Tani melakukan urban farming dalam mengimplikasikan kegiatan kemandirian pangan dengan memanfaatkan pekarangan seoptimal mungkin.

INFOBRAND.ID - Menyemarakan momen HUT RI ke 77, Great Giant Foods (GGF) memberikan apresiasi kepada Petani Indonesia yang  telah turut  berperan penting dalam menjaga stabilitas pangan di Indonesia terutama  pada masa pandemi Covid-19. GGF sebagai salah satu brand identity dari Gunung Sewu Group yang bergerak di bidang produk  buah segar, buah olahan, makanan dan minuman dalam kemasan seperti juice, protein, susu dan tepung tapioka.

Pertanian memiliki hubungan serta keterikatan khusus dengan para petani di Indonesia. Sebagai ujung tombak penunjang keberhasilan perusahaan, GGF ingin lebih memberikan dukungan lebih besar lagi kepada petani-petani Indonesia melalui program #PetaniIndonesiaBisa.

Melalui tema HUT RI ke-77 yaitu Pulih Lebih Cepat & Bangkit Lebih Kuat, GGF ingin berpartisipasi dan berperan langsung dengan membantu petani Indonesia melalui kegiatan donasi yang diberikan serta membuat kampanye yang dapat diikuti oleh pelanggan GGF dengan harapan bahwa petani Indonesia bisa dapat pulih lebih cepat serta bangkit lebih kuat pasca pandemi Covid-19.

IKLAN INFOBRAND.ID

Head of FMCG GGF Eva Arisuci Rudjito mengatakan, GGF memberikan dukungan yang berkelanjutan kepada petani yang selama ini sudah menjadi bagian dari rantai bisnis. GGF percaya kesejahteraan petani akan berdampak positif terhadap bisnis yang berkesinambungan.

“Sebagai kepedulian dan keberlanjutan bisnisnya, GGF juga mengandeng Komunitas Wanita Tani (KWT) dari Lampung Tengah melalui program #PetaniIndonesiaBisa yang dilangsungkan sejak 15 Agustus lalu hingga 30 September 2022 kedepan,” ujar Eva, dalam keterangan media, Kamis (18/8/2022).

Pada program kampanye ini, GGF menyediakan paket penjualan produk khusus melalui platform e-commerce “GGF Mart”, dan setiap konsumen yang melakukan pembelian paket ini, secara otomatis akan ikut melakukan donasi senilai Rp.5.000 (Lima Ribu Rupiah) yang akan disumbangkan untuk KWT di Lampung Tengah. Selain itu, GGF secara aktif mengajak konsumen untuk berpartisipasi dalam menyemangati petani Indonesia melalui aktifitas seperti Twibon Challenge pada saluran sosial medianya.

Project Manager kampanye #PetaniIndonesiaBisa - Bayu Satria menambahkan, GGF juga ingin mengajak seluruh konsumen setianya untuk secara aktif memberikan dukungan nyata kepada petani yang selama ini terus berjuang untuk memberikan kualitas pangan, dan ragam buah-buahan terbaik untuk keluarga Indonesia. Terutama pada kondisi pemulihan pasca pandemi seperti sekarang ini.

Seluruh donasi yang terkumpul, nantinya akan digunakan untuk pembinaan KWT Lampung Tengah dan mendukung berbagai program kegiatannya, seperti: Pembuatan sumur bor sebagai penunjang aktivitas pengairan lahan kebun pekarangan dari para anggota KWT Lampung Tengah dan pembuatan rumah bibit sebagai kebutuhan pembibitan tanaman bagi anggota KWT Lampung Tengah.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras

Bantu Korban Banjir Sulsel, Pupuk Indonesia Salurkan 80 Ton Beras
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Pupuk Indonesia (Persero) menyerahkan bantuan kepada korban bencana banjir bandang dan longsor akibat cuaca ekstrem yang te...


Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan

Kolaborasi, The Stones Hotel-TMMIN Hadirkan Shuttle Ramah Lingkungan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Legian Bali, Autograph Collection bersama dengan PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) resmi menjalin kolaborasi dal...


Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024

Fuso Hadir di Indonesia Cold Chain Expo 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC)...


Ini Peran Inovasi dalam Menciptakan Brand Unggul

Ini Peran Inovasi dalam Menciptakan Brand Unggul
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era persaingan yang semakin sengit, brand-brand kini menghadapi tantangan besar untuk tidak hanya bertahan, tetapi juga unt...