Senin, 17 Maret 2025

Follow us:

infobrand
11th INFOBRAND

PT PP (Persero) Groundbreaking Pembangunan Pasar Ikan Modern Muara Baru

Posted by: Ramdhan Anugerah | 09-02-2018 10:53 WIB | 2770 views

PT PP (Persero) Groundbreaking Pembangunan Pasar Ikan Modern Muara Baru ground breaking pembangunan Pasar Ikan Modern di Pasar Ikan Muara Baru

PT PP (Persero) melakukan ground breaking pembangunan Pasar Ikan Modern di Pasar Ikan Muara Baru, Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara (8/2/2018).Turut hadir dalam acara tersebut, Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti, Ketua Komisi IV DPR Edhy Prabowo, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Director of Building Construction PTPP M. Aprindy beserta seluruh jajarannya.

Pembangunan Pasar Ikan Modern Muara Baru menempati lahan seluas 22.444 m2, akan menjadi pasar ikan modern pertama di Indonesia. Terdiri dari 900 lapak basah, 155 kios pasar kering, dimana pembangunannya mengedepankan konsep modern, tetap menjaga mutu ikan dan tidak meninggalkan interaksi antara penjual dan pembeli. Menteri Kelautan dan Perikanan Republik Indonesia Susi Pudjiastuti juga meminta agar nantinya Pasar Ikan Modern Muara Baru akan menjadi the new icon Jakarta, pusat kuliner, showcase center keragaman ikan di Indonesia, dan meningkatkan konsumsi ikan didalam negeri. Pasar Ikan Modern Muara Baru ditargetkan selesai pada akhir tahun 2018.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!