Rabu, 24 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

PT XL Axiata Gandeng Juniper Networks Percepat Peluncuran Layanan 5G

Posted by: 1431 viewer

PT XL Axiata Gandeng Juniper Networks Percepat Peluncuran Layanan 5G
XL Axiata.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Juniper Networks, perusahaan terdepan di dunia yang menyediakan jaringan aman berbasis AI, mengumumkan bahwa PT XL Axiata. Salah satu perusahaan telekomunikasi selular terbesar di Indonesia akan menggunakan teknologi dan produk  dari Juniper yaitu Segment Routing over IPv6 (SRv6) dan Universal Router seri MX untuk meningkatkan infastruktur jaringan yang telah ada.

Dengan menggunakan produk-produk Juniper tersebut, XL Axiata akan memiliki fondasi jaringan yang lebih kuat untuk mendukung meningkatnya permintaan akan layanan 5G dan ekonomi digital Indonesia yang sedang berkembang.

Indonesia diproyeksikan akan memiliki 233,53 juta pengguna internet seluler pada 2026. Pertumbuhan pengguna internet dengan akses kepada berbagai layanan digital akan membantu mendorong ekonomi digital negara, yang diharapkan dapat berkontribusi pada Produk Domestik Bruto (GDP) sebesar $150 miliar pada tahun 2025. Untuk mempercepat agenda transformasi digital negara, pemerintah juga telah mengumumkan Roadmap Digital Indonesia, dengan prioritas utama termasuk menyelesaikan infastruktur 4G di lebih dari 10.000 subkawasan pada tahun 2022 dan juga mengembangkan jaringan 5G yang siap untuk digunakan.

IKLAN INFOBRAND.ID

PT XL Axiata memiliki sejarah yang panjang dalam membangun jaringan berkualitas tinggi di Indonesia, dimana sebelumnya juga bekerja sama dengan Juniper untuk merancang infrastruktur backhaul seluler yang mendukung jaringan 4G LTE nasional. Berdasarkan hubungan dan sejarah yang kuat inilah PT XL Axiata memilih Juniper sebagai jaringan utama (core dan aggreation) berbasis SRv6 yang akan mendukung peluncuran layanan 5G di seluruh Indonesia.

Platform Universal Routing seri MX240, MX480, MX960 dan MX2020 yang merupakan bagian dari portfolio 400G Juniper akan berfungsi sebagai fondasi/core jaringan transportasi berbasis SRv6. Hal ini dapat memberikan kesiapan pada PT XL Axiata untuk menghadirkan layanan 5G dengan teknologi terkini. Layanan Profesional Juniper juga berperan penting dalam melakukan desain dan implementasi SRv6 di jaringan inti XL Axiata, termasuk memastikan interoperabilitas dengan jaringan IP/MPLS telco yang ada sebelumnya.

Dengan mengimplementasikan SRv6, PT XL Axiata akan memiliki jaringan dengan skalabilitas yang lebih tinggi, proteksi jaringan yang lebih cepat dan traffic management jaringan yang lebih canggih.  Mengingat teknologi 5G akan menjadi pilar utama dalam ekonomi digital dan rencana pemulihan pasca pandemic di Indonesia, PT XL Axiata akan membangun jaringan modern yang lebih siap untuk permintaan di masa depan dengan layanan konektivitas berkualitas tinggi dan dapat memberikan pengalaman yang andal dan unggul bagi konsumen dan mitra bisnisnya.

Fadly Hamka, Group Head Network Planning & Design, XL Axiata mengatakan, PT XL Axiata senang dapat melanjutkan kerjasama jangka panjang dengan Juniper Networks dan menjadikannya mitra dalam membangun jaringan 5G. Dengan memanfaatkan solusi routing dan kemampuan SRv6 Juniper yang terdepan di industri, PT XL Axiata dapat memiliki jaringan yang bisa lebih diandalkan, skalabilitas jaringan yang lebih luas, serta operasional jaringan yang lebih sederhana.

“Bersama Juniper, kami berharap dapat mendukung ekonomi digital Indonesia dan menyediakan konektivitas berkecepatan tinggi sesuai permintaan pelanggan dan pilihan untuk memberikan latensi rendah untuk layanan-layanan 5G ke depan,” Fadly Hamka, dalam siaran media, Kamis (9/6/2022).

IKLAN INFOBRAND.ID

Sementara itu, Perry Sui, Senior Director, ASEAN & Taiwan, Juniper Networks mengatakan, sebuah kehormatan menjadi bagian dari perjalanan 5G PT XL Axiata, yang akan mendukung transformasi digital di negara dengan ekonomi terbesar di Asia Tenggara. Perluasan hubungan jangka panjang ini juga merupakan bukti kemampuan kami untuk membangun jaringan yang skalabel dan cerdas secara operasional.

“Dengan solusi kami yang mengutamakan pengalaman dan kemampuan yang diberikan oleh SRv6, kami yakin bahwa PT XL Axiata akan memberikan pengalaman 5G yang unggul dan terus menyediakan konektivitas kelas dunia di Indonesia untuk waktu yang panjang kedepannya,” tutup Perry Sui.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Gelar RUPST, Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45 Persen

Gelar RUPST, Astragraphia Tetapkan Pembagian Dividen 45 Persen
INFOBRAND.ID, JAKARTA – PT Astra Graphia Tbk (Astragraphia) melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) di Catur Dharma Hall, Menara...


Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI

Public Relations Harus Mampu Beradaptasi dengan Perkembangan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital seperti sekarang ini, insan kehumasan (public relations) harus mampu beradaptasi dengan perkembangan teknologi...


Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan

Indodana Finance-BCA Kerja Sama Pembiayaan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan pembiayaan PT Indodana Multi Finance (Indodana Finance) bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) dalam ra...


Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda

Hadir dengan Harga Variatif, realme 12 Series 5G Pas Buat Anak Muda
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Momentum akhir bulan menjadi kesempatan terbaik bagi para anak muda untuk beralih ke smartphone baru, terlebih jika smartphone...