Senin, 20 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Januari Lalu, AP I Layani 5,5 Juta Penumpang

Posted by: 1239 viewer

Januari Lalu, AP I Layani 5,5 Juta Penumpang
AP I/Istimewa

INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Angkasa Pura I (Persero) atau AP I melayani 5,5 juta penumpang di 15 bandara yang dikelola perseroan itu selama Januari 2024, atau tumbuh 5 persen dibandingkan dengan Januari 2023 sebanyak 5,2 juta penumpang.

"Pertumbuhan penumpang di awal tahun ini menjadi sinyal baik bagi perusahaan. Hal ini sekaligus meneruskan catatan positif yang terjadi sepanjang tahun 2023 untuk kemudian dilanjutkan di tahun 2024 ini," kata Direktur Utama AP I MMA Indah Preastuty dalam keterangannya dikutip, Jumat (9/2/2024).

Menurut dia, pertumbuhan juga turut terjadi pada angka pergerakan kargo selama Januari 2024. AP I mencatat sebanyak 44.738 ton kargo telah dilayani selama Januari 2024 atau tumbuh sebesar 19 persen dibanding trafik kargo Januari 2023 yang mencapai 37.530 ton.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sedangkan untuk jumlah pergerakan pesawat, AP I mencatat 46.597 pergerakan selama Januari 2024 atau turun 7 persen jika dibandingkan periode Januari 2023 sebesar 50.075 pergerakan.

Berkaca pada capaian tersebut, Indah pun optimistis kinerja operasional, khususnya angka trafik di 15 bandara AP1 pada 2024 terus mengalami pertumbuhan dibandingkan catatan pada 2023.

Dari total jumlah pergerakan penumpang pada Januari 2024, Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali melayani jumlah pergerakan tertinggi, yakni sebanyak 1,8 juta pergerakan penumpang.

Bandara Juanda Surabaya menduduki urutan kedua jumlah penumpang terbanyak dengan jumlah 1 juta pergerakan penumpang disusul Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 775 ribu pergerakan penumpang.

Untuk pergerakan pesawat udara Januari 2024, Bandara I Gusti Ngurah Rai melayani jumlah terbanyak dengan 12.045 pergerakan pesawat kemudian Bandara Juanda Surabaya dengan 7.784 pergerakan pesawat dan Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 6.208 pergerakan pesawat.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sedangkan untuk trafik kargo, urutan pertama bandara yang melayani angkutan kargo tertinggi, yakni Bandara Sentani Jayapura dengan 13.099 ton kargo disusul Bandara Sultan Hasanuddin Makassar dengan 7.563 ton kargo dan Bandara Juanda Surabaya dengan 6.258 ton kargo.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Mengambil Hati Gen Z, Ini yang Harus Dilakukan Brand

Mengambil Hati Gen Z, Ini yang Harus Dilakukan Brand
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menghadapi Generasi Z (Gen Z), yang dikenal sebagai digital natives, menjadi tantangan sekaligus peluang besar bagi berbagai b...


Ini Keandalan Google TV Terbaru dari POLYTRON

Ini Keandalan Google TV Terbaru dari POLYTRON
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Di era digital saat ini, kebutuhan akan hiburan di rumah semakin menjadi prioritas bagi banyak individu. Dengan perkembangan t...


Wuling Air EV, Mobil Listrik Favorit Gen Z

Wuling Air EV, Mobil Listrik Favorit Gen Z
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Salah satu mobil listri andalan Wuling, yakni Air EV menjadi mobil listrik favorit generasi Z dan berhasil meraih penghargaan...


Gandeng Rawtype Riot, BFGoodrich Luncurkan Koleksi Fesyen Otomotif

Gandeng Rawtype Riot, BFGoodrich Luncurkan Koleksi Fesyen Otomotif
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen ban global untuk lini on-road dan off-road, BFGoodrich Indonesia baru-baru ini meluncurkan kolaborasi dengan brand fe...