RAHASIA DIBALIK KELEZATAN UDANG
Posted by: Irta | 26-12-2017 11:26 WIB | 2868 views

Siapa yang tidak suka udang? Ayo angkat tangan… Di luar faktor alergi, sebagain besar orang pasti menyukai udang. Udang ini sumber makanan yang diolah apa aja pasti nikmat. Mau digoreng, dicampur bumbu, dibuat sup, atau dijadikan makanan olahan pun pasti enak.
Ternyata, dibalik kelezatannya, udang menyimpan kandungan nutrisi yang sangat besar. Sebut saja protein, asam amino esensial, vitamin D, vitamin B12, kalsium dan kalium. Lengkap bukan? Dan yang terpenting, semua nutrisi tersebut sangat berguna bagi tubuh kembang anak.
Kandungan omega 3 yang dimiliki udang sangat bermanfaat bagi kecerdasan. Vitamin D, Kalsium, dan Kalium sangat baik bagi pertumbuhan tulang dan gigi. Kandungan proteinnya yang tinggi juga berguna bagi metabolisme. Sementara mineral zat besi dan seng pada udang dapat menghindarkan anak dari anemia. Terakhir, kandungan asam lemak esensial dapat menjaga kesehatan jantung dan mencegah terjadinya penggumpalan darah.
Nah, karena manfaatnya begitu besar, jangan ragu menghadirkan udang pada menu makan Si Kecil. Selain itu, Anda juga dapat menyajikannya sebagai cemilan sehat. Terlebih kini sudah banyak produk olahan udang. Ada So Good Golden Money Bag, Ebi Katsu, Shumai Furai, atau So Good Prawn Hargow yang bisa dijadikan pilihan. Happy people, kini Anda sudah tahu rahasia dibalik kelezatan udang.
Baca berita lainnya di Google News