Menjadi perusahaan terbuka dapat memberikan banyak peluang dan manfaat bagi perusahaan. Fakta tersebut dikemukakan oleh para pembicara dalam Workshop Go Public yang diadakan Bursa Efek Indonesia, Rabu, 15 Maret 2017 di Main Hall BEI Gedung Bursa Efek Indonesia.
Turut hadir sebagai pembicara, Finance Coordinator PT Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk (TPSF) Sjambiri Lioe. Pada kesempatan itu, Sjambiri membagikan pengalaman dan manfaat-manfaat yang didapat TPSF setelah menjadi perusahaan terbuka. Perseroan berharap pengalaman yang dibagikan tersebut dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan lain yang ingin go public.
Workshop Go Public, dengan tema Road to Go Public for Food and Beverages Companies, mengundang Gabungan Pengusaha Makanan dan Minuman Indonesia (GAPMMI). Ketua Umum GAPMMI Adhi S. Lukman berkesempatan membuka perdagangan bursa pada pagi hari itu. Workshop diisi dengan presentasi para narasumber yang memberikan kiat-kiat untuk menjadi perusahaan terbuka, baik dari segi persiapan maupun dari aspek hukum.