Jum'at, 19 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Pulih, Penjualan Mobil Merangkak Naik

Posted by: 1765 viewer

Pulih, Penjualan Mobil Merangkak Naik
Penjualan mobil (Foto: omegamobil.com)

JAKARTA - Pandemi covid-19 terbukti memberi dampak negatif pada sejumlah sektor bisnis. Termasuk otomotif, menjadi salah satu sektor yang mendapat imbas cukup parah. Namun demikian sektor ini cepat mengalami pemulihan (recovery).

Melihat data penjualan mobil PT Astra International Tbk sepanjang tahun 2020, total penjualan mobil domestik paling rendah terjadi di bulan Mei, hanya terjual 3.551 unit. Angka tersebut jomplang jika dibanding bulan yang sama tahun 2019 yang mencapai 84.109 unit.

Di awal tahun 2020, saat pandemi covid-19 belum dinyatakan masuk ke Indonesia, penjualan mobil masih baik, di angka 80.435 unit di bulan januari. Bulan berikutnya penjualan masih diangka 79.644 unit di bulan Februari dan 76.811 unit di bulan Maret. Penjualan mulai anjlok di bulan April yang turun menjadi Penurunan penjualan secara drastis mulai terjadi di bulan April 2020, yang turun drastis menjadi 7.868 unit.

IKLAN INFOBRAND.ID

Penjualan mulai pulih di bulan Juni, yang mulai meningkat menjadi 12.623 unit. Memasuki semester dua 2020, penjualan terus merangkah naik menjadi; 25.283 unit di bulan Juli, 37.277 unit di bulan Agustus, 48.544 unit di bulan September, 49.018 unit di bulan Oktober, 53.834 unit di bulan November, dan 57.129 unit di bulan Desember.

Dengan pemulihan tersebut, membuat total penjualan mobil sepanjang tahun 2020 sebesar 532.027 unit, sebesar 51,64% dibandingkan penjualan sepanjang tahun 2019 yang mencapai 1.030.126 unit. Penjualan perbulan, di bulan Desember 2020 sendiri, telah mencapai 65,16% dibanding bulan Desember 2019.

Melihat pemulihan penjualan mobil tersebut, tahun ini penjualan diperkirakan akan semakin pulih. Namun, pemulihan penjualan mobil yang menjadi salah satu indikator pemulihan ekonomi juga dipengaruhi perkembangan covid-19. Kita tahu saat ini kasus covid-19 kembali meningkat, pemerintah yang kembali memperketat aktivitas masyarakat, namun di sisi lain vaksin telah mulai didistribusikan.

"Kita menutup tahun 2020 dengan peningkatan penjualan mobil pada Desember. Kami berharap kenaikan penjualan tersebut dapat berlanjut pada awal tahun 2021 ini, sehingga dapat mendorong pemulihan ekonomi nasional,” papar Head of Corporate Communications Astra Boy Kelana Soebroto, dalam laporan data penjualan mobil Desember 2020 yang dikirimkan ke infobrand.id Jumat (15/1/2021).

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher

Santap Pizza Lebih Hemat, Voucher Pizza Hut Sudah Tersedia di Ultra Voucher
INFOBRAND. iD-PT Trimegah Karya Pratama Tbk (Ultra Voucher) dan PT Sarimelati Kencana Tbk (Pizza Hut Indonesia) menjalin kerja sama dalam menyediakan&...


Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan

Kimia Farma Dukung Kelancaran Mudik 2024 Melalui Layanan Kesehatan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Kimia Farma Tbk (KAEF) bersama dengan anak usaha PT Kimia Farma Apotek (KFA) dan PT Kimia Farma Diagnostika (KFD) mendukung...


BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG

BNI Hadirkan UMKM Binaan di Pameran Indonesia in SG
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI berkolaborasi dengan KBRI Singapura dan Bank Indonesia menyelenggarakan pamera...


Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia

Hankook iON Race Tampil Memukau pada Double Header Formula E di Italia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sirkuit Misano di pesisir Laut Adriatik untuk pertama kalinya menjadi tuan rumah double-header Kejuaraan Dunia Formula E ABB F...