Rabu, 08 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Rekomendasi Merek Body Serum Pilihan Konsumen

Posted by: 1302 viewer

Rekomendasi Merek Body Serum Pilihan Konsumen
Lima Brand Body Serum Pilihan Konsumen.

INFOBRAND.ID - Menjaga kulit tetap lembab, terhindar dari dampak buruk sinar UV, serta mencegah penuaan dini, adalah beberapa manfaat produk Body Serum. Tentu saja untuk mendapatkah hasil yang maksimal, memilik merek terbaik di pasaran penting untuk diperhatikan.

Dari berbagai merek yang beredar di pasaran, lima merek ini bisa menjadi pilihan, karena telah dibuktikan khasiatnya oleh konsumen di Indonesia. Berikut lima merek Body Serum pilihan konsumen, yang dirangkum dari riset Top Consumer Preference Brands 2023 untuk kategori Body Serum.  

NIVEA

IKLAN INFOBRAND.ID

Dikenal sebagai merek perawatan dan kecantikan terkemuka, brand ini memiliki beberapa lini produk serum unggulan. Beberapa varian seperti Nivea Super 10 Body Serum, dengan mencerahkan kulit, menyamarkan dark spot dalam 7 hari, menghaluskan, melembabkan, dan menutrisi kulit. Kemudian Extra Bright Cara & Protect Body Serum, yang mengandung 95% kemurnian Vitamin C, efektif melindungi kulit dari sinar matahari dan polusi, membuat kulit lembut dan halus, serta intensif menjaga kelembaban kulit selama 24 jam. Dua dua marketplace teratas, produknya pun mencatatkan 499 ribu lebih review positif dengan rating 4,9, membuktikan produknya sangat diterima oleh konsumen.

GRACE AND GLOW

Dikenal sebagai merek lokal, brand ini sangat populer dengan berbagai varian body serum unggulan yang dimiliki. Beberap varian, seperti Black Opium Ultra Bright & Glow Solution Body Serum, yang mampu membuat kulit menjadi glowing. English Pear & Freesia Anti Acne & Scar Body yang mampu menghilangkan jerawat di area dada dan punggung. Manfaat yang ditawarkan pun telah dibuktikan oleh sedikitnya 78,87 ribu pengguna lebih, yang memberikan ulasan positif di dua marketplace teratas, serta memberikan penilaian 4,9.

HERBORIST

Jajaran produknya dikenal dengan nama Juice for Skin Body Serum, merupakan produk serum untuk kulit tubuh. Produknya terdiri dari beberapa varian dengan manfaat yang berbeda-beda. Mengandung bahan aktif alami yang mampu mencerahkan kulit dalam 21 hari. Tak hanya itu, Juice for Skin Body Serum juga memberikan manfaat untuk menutrisi kulit, karena mengandung 5x vitamin E. Khasiat yang ditawarkan pun telah dibuktikan oleh para pengguanya, yang dapat dilihat dari 25,9 ribu lebih review positif di dua marketplace teratas, dengan rating rata-rata 4,9.

IKLAN INFOBRAND.ID

HANASUI

Hanasui menawarkan produk Body Serum bertekstur gel yang mudah diserap kuit dan kaya antioksidan. Body serum ini dapat menutrisi dan melindungi kulit dari efek buruk polusi, sehingga membuat kulit tampak lebih muda dan bersinar. Ada tiga varian unggulan, yakni Hanasui Body Serum Aloe Vera, Hanasui Body Serum Sakura, dan Hanasui Body Serum Vitamun C, ketiganya menjadi favorit para konsumen di Indonesia. Setiap produknya mendapat penilaian positif, yang tercapture dalam 13,38 ribu lebih review positif dengan rating 4,9.

AHA MIMI

Merek asal Thailand ini sangat populer di Indonesia berkat segudang manfaat yang ditawarkan. Beberapa manfaat, seperti mengencangkan pori-pori, meremajakan kulit, mencerahkan kulit, mengurangi inflamasi pada kulit, merangsang produksi collagen, mengangkat sel kulit mati, menghilangkan bintik hitam, mengurangi keriput, dan menghilangkan belang. Kehadirannya di Indonesia juga sangat diterima oleh konsumen Indonesia, yang tercapture dalam 11,38 ribu lebih review di dua marketplace teratas.

Demikian tadi jajaran merek body serum yang paling laku di pasaran Indonesia. Lima merek tersebut menjadi favorit para para konsumen, karena berhasil memenuhi kebutuhan dalam menjaga kulit sehat, dan mencegah penuaan dini.

IKLAN INFOBRAND.ID

Semoga informasi tadi dapat menjadi referensi terpercaya bagi Sobat Brand dalam memilih produk Body Serum, karena dihimpun dari riset Top Consumer Preference Brands Award 2023, yang dilakukan oleh TRAS N CO Indonesia, terhadap brand-brand di dua marketplace teratas, yang mengacu pada Brand Awareness, Brand Reviews, dan Brand Rating Aspect.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Bata Tutup Pabrik, Begini Kata Kemenperin

Bata Tutup Pabrik, Begini Kata Kemenperin
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menyatakan penutupan pabrik sepatu Bata tersebut menunjukkan pentingnya investasi demi...


Cathay Pacific Tanam Seribu Mangrove di Pulau Pramuka

Cathay Pacific Tanam Seribu Mangrove di Pulau Pramuka
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Maskapai penerbangan Cathay Pacific menanam seribu pohon mangrove di Pulau Pramuka Kabupaten Kepulauan Seribu, guna mendukung...


Lakukan Inovasi Produk, Nojorono Kudus Siap Mendukung Perekonomian Nasional

Lakukan Inovasi Produk, Nojorono Kudus Siap Mendukung Perekonomian Nasional
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Nojorono Tobacco International (Nojorono Kudus) berkomitmen untuk terus berinovasi pada produk-produk yang dihasilkan guna...


Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Ketika waktu dan efisiensi menjadi kunci, tak ada lagi peralatan rumah tangga yang mewakili esensi ini selain mesin cuci. Mesi...