Tren Gaya Hidup Sehat Meningkat, Peluang Bisnis Fashion Olahraga pun Memikat
Posted by: Zeinal Wujud | 09-06-2025 19:51 WIB | 147 views
Tren athleisure dan fashion olahraga sedang naik daun. Peluang emas bagi pelaku usaha untuk hadir di IBOS EXPO 2025 dan memperluas kemitraan.

INFOBRAND.ID, JAKARTA - Dalam beberapa tahun terakhir, dunia fashion mengalami pergeseran signifikan seiring dengan meningkatnya tren gaya hidup sehat. Perubahan ini memunculkan kategori fashion baru yang menggabungkan kenyamanan, fungsionalitas, dan estetika, dikenal dengan istilah athleisure. Di Indonesia, kategori ini berkembang pesat, membuka peluang emas bagi para pelaku bisnis yang ingin terjun ke dunia fashion olahraga melalui sistem distributor, reseller, atau kemitraan.
Baca juga:
- Produk Fashion Muslim Semakin Dicari, Peluang Bisnisnya Makin Menjanjikan
- Red Fitness Ekspansi ke Jakarta Barat, Tawarkan Fasilitas Holistik dan Inovasi Red Flex
Fashion Olahraga dan Athleisure: Bukan Sekadar Tren Sementara
Fashion olahraga telah berevolusi dari sekadar pakaian untuk aktivitas fisik menjadi bagian dari gaya hidup sehari-hari. Konsumen masa kini menginginkan pakaian yang nyaman digunakan untuk berolahraga, namun tetap stylish saat dipakai bekerja dari kafe, belanja, atau bepergian. Inilah esensi dari athleisure.
Tak heran, data Grand View Research menunjukkan bahwa pasar global athleisure diperkirakan akan menembus US$662,5 miliar pada 2030, tumbuh dengan CAGR (Compound Annual Growth Rate) 9,3% sejak 2024. Di Indonesia sendiri, pendapatan dari segmen fashion olahraga tahun 2025 mencapai US$437,72 juta, dan terus mengalami peningkatan berkat kombinasi tren kesehatan, urbanisasi, dan pengaruh media sosial.
Di tengah meningkatnya kesadaran akan pentingnya hidup aktif, konsumen kini semakin selektif dalam memilih busana yang mendukung rutinitas sehat mereka. Pakaian berbahan ringan, menyerap keringat, dan tetap fashionable menjadi incaran utama, baik untuk pemula di dunia kebugaran maupun kalangan profesional.
Fenomena ini memberikan peluang besar bagi pelaku usaha fashion yang ingin menawarkan produk bernilai tambah. Melalui skema distributor, keagenan dan reseller, pelaku bisnis dapat menyasar pasar yang lebih luas tanpa repot membangun jaringan distribusi sendiri. Banyak model bisnis kini menawarkan paket reseller atau keagenan untuk fashion olahraga, lengkap dengan sistem pelatihan dan dukungan pemasaran.
Munculnya brand lokal yang mengusung produk fashion olahraga berkualitas juga memperluas peluang ekspansi bisnis. Dengan harga yang lebih terjangkau dan kualitas yang tak kalah dari produk impor, brand lokal kini semakin diminati masyarakat Indonesia.
Di sinilah peluang kemitraan fashion lokal terbuka lebar. Distributor atau agen dapat berperan penting dalam memperluas jangkauan pasar hingga ke kota-kota lapis dua dan tiga. Terlebih dengan hadirnya IBOS EXPO 2025 sebagai ajang business matching, peluang bertemu mitra strategis dan memperluas jaringan distribusi kini semakin terbuka.
Baca juga:
- Paham Kebutuhan Market Menjadi Kunci Sukses SFIDN Fits Meraih Brand Choice Award 2025
- 910 Nineten Luncurkan Koleksi Fall Winter 2025, Perkuat Karakter Lewat Inovasi dan Cerita
Cara Tercepat Mengembangkan Jaringan Usaha Bisnis Fashion
Bagi para pemilik usaha fashion olahraga, dengan keikutsertaan dalam IBOS EXPO 2025 untuk menjadi exhibitor adalah langkah yang strategis. Pameran ini menjadi cara paling efektif untuk mempertemukan antara pemilik brand dan calon mitra potensial yang akan mendistribusikan produk Anda hingga ke pelosok daerah.
Selain memamerkan produk unggulan, di sini Anda juga menjelaskan konsep kerjasama peluang bisnis secara langsung dengan calon mitra bisnis yang siap membantu pertumbuhan usaha Anda.
Jangan lewatkan peluang untuk menempatkan bisnis fashion Anda di panggung nasional!
Gabung sebagai exhibitor di IBOS EXPO 2025, pameran peluang bisnis distributor, reseller, dan kemitraan Pertama di Indonesia.
Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran exhibitor, hubungi 0811-1917-714 atau kunjungi www.infobrand.id.
Baca berita lainnya di Google News