Ahad, 19 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

DCI Indonesia Incar Pertumbuhan Laba Bersih 30% di 2023

Posted by: 640 viewer

DCI Indonesia Incar Pertumbuhan Laba Bersih 30% di 2023
DCI

INFOBRAND.ID-Emiten data center, PT DCI Indonesia Tbk mengincar pertumbuhan laba bersih hingga 30% di 2023. Untuk mendorong kinerja emiten berkode saham DCII ini menganggarkan belanja modal sebanyak Rp 500 miliar.

Presiden Direktur DCI Indonesia Otto Toto Sugiri bilang pihaknya masih konsisten untuk mematok kenaikan kinerja keuangan sebesar 20% dan laba bersih hingga 30%.

"Kalau bawahnya (laba bersih) bisa tumbuh lebih dari 20% sampai dengan 30%. Jadi lebih banyak efisiensi operasional karena kita banyak efisiensi," kata dia saat ditemui Kontan di Jakarta akhir pekan lalu.

IKLAN INFOBRAND.ID

Otto menuturkan untuk 2023 ini, DCI Indonesia menyiapkan capital expenditure (capex) sebesar Rp 500 miliar. Kebanyakan akan dipakai untuk membantun data center.

"Untuk tahun ini kira-kira (capex) Rp 500 miliar, untuk pembangunan data center di Cibitung," ucap dia.

Dalam master plan, DCII bisa membangun 15 gedung data center di Cibitung. Tapi di tahap awal ini, DCII baru membangun empat sampai lima data center.

Meski punya kapasitas yang besar, Otto bilang pihaknya tidak terburu-buru untuk membangun banyak data center. Kenaikan suku bunga membuat DCII untuk lebih berhati-hati.

"Kalau udah ada konsumen, baru kami siapkan anggaran modal. Apalagi dengan tren suku bunga yang naik, kami harus lebih hati-hati," tandasnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Tak hanya itu, DCI Indonesia juga berencana untuk membangun data center di Bintan. Otto bilang data center ini punya kapasitas sekitar 2.000 megawatt (MW).

Dia menjelaskan proyek anyar ini akan menyasar pangsa pasar Singapura. Untuk pembangunannya, Otto memastikan perseroan akan bekerja sama dan mendapatkan suntikan dana dari Grup Salim.

"Bintan itu buat kami cukup strategi, kami ambil pangsa pasar di Singapura. (Pendanaan dari Salim) biasanya joint venture. Jadi capex dari mereka dan DCII mengoperasikan," papar Otto.

Baca berita lainnya di Google News


DCI

Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...