Senin, 20 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Disaksikan Menteri BUMN, Hutama Karya Teken MoU Sinergi BUMN

Posted by: 1997 viewer

Disaksikan Menteri BUMN, Hutama Karya Teken MoU Sinergi BUMN
MoU Sinergi BUMN

PT Hutama Karya (Persero) mengadakan kerja sama dengan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk., PT Semen Baturaja (Persero) Tbk. dan PT Hotel Indonsia Natour (Persero). Hal tersebut dituangkan melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) pada hari ini (17/05) di Kantor Kementerian BUMN oleh para Direktur Utama yang disaksikan langsung oleh Menteri BUMN, Rini Soemarno.
Kerjasama antara Hutama Karya, Semen Indonesia, dan Semen Baturaja terkait penyediaan produk semen dan turunannya, termasuk mengenai sinergi pengelolaan proyek. Direktur Utama Hutama Karya, Bintang Perbowo, menyampaikan bahwa HK akan bersinergi dengan Semen Indonesia dan Semen Baturaja dalam penyediaan produk semen untuk mendukung kegiatan usaha HK. "Sinergi ini dilaksanakan dengan memperhatikan competitiveness value milik Semen Indonesia dan Semen Baturaja terhadap industri semen secara nasional,” ungkap Bintang. Di samping itu, Bintang menuturkan bahwa pihaknya akan memanfaatkan jasa lain dari Semen Indonesia dan Semen Baturaja. “Semen Indonesia dan Semen Baturaja juga memiliki usaha jasa logistik, fabrikasi, dan layanan sistem informatika,” tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Hutama Karya juga menandatangani Nota Kesepahaman dengan Hotel Indonesia Natour (HIN) bersama PT Wijaya Karya (Persero) Tbk., PT Waskita Karya (Persero) Tbk., dan PT Pembangunan Perumahan (Persero) Tbk. mengenai revitalisasi Kawasan Hotel Grand Inna Bali. Lingkup Nota Kesepahaman tersebut meliputi kerja sama pembangunan dan investasi melalui pendirian kerja sama usaha/Joint Venture (JV), penyusunan perjanjian Bangun Guna Serah/Build Operate Transfer (BOT), dan persiapan peletakkan batu pertama (ground-breaking).

Prosesi penandatanganan tersebut merupakan salah satu agenda dalam acara Penandatangan Perjanjian Kerjasama dan Nota Kesepahaman Sinergi antar BUMN. Dalam sambutannya, Menteri BUMN, Rini Soemarno menyampaikan bahwa kegiatan ini menjadi bukti sinergi BUMN yang kian erat. “Melalui sinergi, setiap BUMN didorong untuk semakin terbuka untuk meningkatkan efisiensi dalam rangka optimalisasi pengunaan modal negara yang disertakan kepada BUMN,” kata Rini. Hal ini, lanjut Rini, merupakan manifestasi nyata dari sinergi dan persaudaraan antar BUMN yang terangkum dalam semangat “One Nation, One Vision, One Family for Excellence”.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award

Jadi Mie Instant Yang Paling Mengerti Gen-Z, Mie Sedaap Raih Youth Choice Award
INFOBRAND.ID - Mie Sedaap raih Youth Choice Award sebagai Mie Instan Pilihan Gen Z di Jakarta Marketing Week 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Mi...


BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth

BAF-YLI Gelar BAF LIONS RUN 2024, Run for the Youth
INFOBRAND.ID, JAKARTA  – Yayasan Lions Indonesia (YLI) bersama dengan PT Bussan Auto Finance (BAF) kembali menggelar BAF Lions Run. Tahun i...


Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 

Skintific Luncurkan Produk Baru Atasi Wajah Berminyak dan Berjerawat 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand produk perawatan kulit dan kecantikan Skintific meluncurkan produk dengan formula terbarunya yang dikhususkan untuk pemi...


Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan

Endress+Hauser Indonesia Dorong Inovasi Teknologi Industri Berkelanjutan
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Endress+Hauser Indonesia mendorong inovasi teknologi industri proses kontrol melalui forum sustainability recognition berta...