Kamis, 16 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Melia Laundry, Bantu Masyarakat Kurang Mampu Terdampak Pandemi

Posted by: 1908 viewer

Melia Laundry, Bantu Masyarakat Kurang Mampu Terdampak Pandemi
Melia Laundry membagikan takjil.

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Program Corporate Social Responsibility (CSR) sudah menjadi kegiatan yang rutin yang dilaksanakan oleh perusahaan dan brand setiap tahun. Kegiatan tersebut menjadi semakin gencar dilakukan di masa Pandemi Covid-19 yang telah berlangsung lebih dari satu tahun. Memasuki bulan Ramadhan kedua di masa pandemi, menjadi momentum yang tepat bagi perusahaan untuk berbagi kepada masyarakat yang membutuhkan.

Melia Laundry & Drycleaning, salah satu jaringan waralaba laundry terbesar di Indonesia, menjadi salah satu pihak yang tidak ingin melewatkan kesempatan tersebut. Selama masa pandemi yang telah berlangsung satu tahun lebih, Melia Laundry Group telah berbagi beras untuk karyawan maupun masyarakat umum lainnya yang membutuhkan. Sementara di bulan Ramadhan 1442 Hijriyah tahun ini, perusahaan juga menambah kegiatan dengan berbagi takjil untuk berbuka puasa.

“Semua itu kami lakukan sebagai bentuk kepedulian kita kepada sesama, terutama masyarakat yang terdampak langsung pandemi covid-19 ini,” ujar Anna Yulianti, Direktur Utama Melia Laundry Group.

IKLAN INFOBRAND.ID

Lebih lanjut Anna menjelaskan, fokus kegiatan CSR Melia Laundry Group adalah meringankan beban masyarakat yang terkena imbas Pandemi Covid-19. Anggaran kegiatan Melia Laundry Group sendiri berasal dari beberapa perusahaan anggota group, seperti PT. Melia Pilar Utama (Franchise Melia Laundry), PT. Melia Megah Perkasa (Workshop Melia Laundry) dan PT. Shefena Cipta Mulya (Laundry Hotel, Waroeng Jeep Corner dan JeCe Coffee & Eatery).

Untuk menjangkau masyarakat yang lebih luas, Melia Laundry juga turut berpartisipasi dalam kegiatan yang digelar oleh INFOBRAND.ID sebagai Indonesia Number One Brand Media melalui program Ramadhan Brand Berbagi. Melalui kegiatan tersebut, menurut Anna, sejalan dengan program CSR Ramadhan yang setiap tahun sudah dilakukan perusahaan.

“Harapan Melia Laundry Group terhadap program tersebut adalah tetap berlangsung untuk tahun-tahun berikutnya dengan lebih memperluas lokasi CSR, mungkin pada tahun yang akan datang bisa digelar didaerah seperti Yogyakarta atau kota lainnya,” tutup Anna.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...