Di hari yang sama dengan perayaan satu tahun PT Eurokars Motor Indonesia (EMI), anak perusahaan Eurokars Group sebagai distributor resmi merek Mazda di Indonesia, secara resmi mulai menjual SUV paling mewah di jajaran produk Mazda, yaitu All-new Mazda CX-9. All-new Mazda CX-9 adalah crossover SUV tiga-baris Mazda yang telah mendapatkan desain ulang sepenuhnya sesuai dengan bahasa desain KODO-Soul of Motion dan menggabungkan teknologi SKYACTIV terbaru. Mazda CX-9 merupakan SUV mewah 7-tempat duduk terbesar di jajaran produk Mazda.
All-New Mazda CX-9 menunjukkan keseimbangan yang tinggi antara desain yang menawan dengan kepraktisan harian untuk pengemudi modern. Mobil ini memiliki bobot yang ringan, teknologi efisien yang ditawarkan seluruh jajaran model Mazda, hingga paket yang lebih besar dan lebih premium sebagai model termewah di jajaran model Mazda. Tak heran jika mobil ini dianggap sebagai pemuncak dari jajaran model generasi baru Mazda dan menjadi model KODO design paling premium dan mewah yang pernah ada, membawa konsep ini ke tingkat yang baru dimana para desainer Mazda menyebutnya sebagai Alluring Prestige.
All-New Mazda CX-9 menampilkan sosok keren dengan pengembangan terbaru pada teknologi SKYACTIV dan bahasa desain KODO-Soul of Motion sehingga menghasilkan performa terbaik dengan efisiensi kelas dunia dalam satu paket. Proporsi yang berani dengan kedinamisan eksterior menampilkan kesan tenang dan mewah. Sementara di interior, terpancar hasil karya tangan para ahli yang istimewa dengan material terunggul seperti kayu rosewood yang juga digunakan pada beberapa alat musik terbaik di dunia, kulit asli yang lembut saat disentuh, serta trim interior aluminium yang menunjukkan penampilan modern.
All-New Mazda CX-9 memberikan tawaran yang menarik bagi konsumen yang mencari SUV Mewah 7-seater. SUV Mazda paling mewah ini memiliki teknologi mutakhir, dan dilengkapi dengan mesin bensin SKYACTIV 2.5 Liter Turbo dengan fitur kendali G-Vectoring Control (GVC) yang akan memberikan pengalaman berkendara tanpa kendala dan lebih nyaman.
"Kami menyadari bahwa masyarakat Indonesia semakin cerdas dan selalu tertarik pada produk baru dan inovatif seiring dengan meningkatnya aspirasi gaya hidup mereka. Mazda juga terus meningkatkan nilai merek bagi pelanggannya secara konstan dengan cara memperluas jajaran produknya agar sesuai dan mendukung kebutuhan gaya hidup mereka. Model yang baru dan atraktif tak hanya lebih inovatif namun juga lebih efisien bahan bakar. Di pasar otomotif yang kompetitif, tidak lagi cukup hanya fokus pada fungsionalitas dan spesifikasi yang disempurnakan. Mazda berusaha untuk sepenuhnya melibatkan indera dan meningkatkan pengalaman pengguna di setiap bagian kendaraan SUV crossover yang diilhami dengan daya tarik premium dan perbedaan dengan kompetitor di segmen SUV," ungkap Executive Chairman Eurokars Group, Karsono Kwee.
"Mazda adalah salah satu merek dengan kinerja terbaik dari Eurokars Group dalam hal penjualan dan pengakuan oleh prinsipal kami, Mazda Motor Corporation, yang menyuguhkan kemitraan yang bermanfaat dan kolaboratif. Kami juga telah menetapkan visi kami mengenai masa depan Mazda yang menunjukkan potensi luar biasa di Indonesia dan wilayah dimana kami beroperasi, dan kami akan terus meningkatkan pangsa pasar kendaraan Mazda melalui investasi dan infrastruktur kami di pasar tersebut. Di Indonesia, visi kami untuk 2018 adalah untuk meningkatkan pangsa pasar Mazda, dan meningkatkan tolok ukur standar layanan pelanggan dan standar kepuasan penjualan," tegasnya.
Sekilas Mengenai All-New Mazda CX-9
Pertama kali diperkenalkan di Indonesia pada tahun 2009, Mazda CX-9 merupakan crossover SUV 3-baris berkapasitas tujuh penumpang. All-New Mazda CX-9 menawarkan kemampuan tanpa batas berkat kehebatannya di segala medan, pengendalian yang hebat dan efisiensi bahan-bakar terbaik di kelasnya. Jantung pacu berbahan bakar bensin SKYACTIV-G 2.5T menyuguhkan performa istimewa bahkan untuk berkendara sehari-hari. Interiornya memiliki desain yang nyaman dilihat dan disentuh, menjadikan CX-9 memberikan pengalaman berkendara yang premium dan istimewa baik bagi pengemudi maupun penumpangnya.
Pada generasi kedua CX-9, pengembangannya tetap mempertahankan kedinamisan khas Mazda – pengendalian yang lincah, kemudi yang responsif serta limpahan tenaga yang terukur. Untuk mendapatkan ini, para ahli di Mazda menemukan solusi cerdas untuk mempertahankan struktur CX-9 tetap ringan, namun kokoh dengan Teknologi SKYACTIV. All-New Mazda CX-9 berbobot lebih ringan dari generasi sebelumnya dan menjadi yang teringan di kelasnya. Mazda juga telah mengembangkan mesin bensin SKYACTIV-G 2.5 Liter Turbo baru yang memberikan respons lebih instan, torsi terbesar di kelasnya serta efisiensi bahan bakar tinggi untuk model berpenggerak roda depan.
Hasilnya adalah terpangkasnya konsumsi bahan bakar dan peningkatan akselerasi. Selain itu, karena pemangkasan bobot sebagian besar ada di bagian depan mobil, pengendalian dan respon kemudi juga meningkat. All-New Mazda CX-9 memberikan tenaga 228 bhp pada 5.000 rpm, torsi 420 Nm pada 2.000 rpm dan konsumsi bahan bakar 9.3L/100km.
Untuk menghibur penumpang di dalam kabin All-New Mazda CX-9, Mazda menawarkan sistem konektivitas dan infotainment terbaru lansiran BOSE® dengan 12-speaker yang terintegrasi dengan baik di dalam interiornya. All-New Mazda CX-9 juga memiliki MZD Connect infotainment system dengan layar sentuh 8 inci. Yang terbaru, All-New Mazda CX-9 menjadi model pertama Mazda yang memiliki full-colour Active Driving Display (ADD) yang diproyeksikan ke kaca depan.
Mobil ini juga telah dirancang untuk memaksimalkan keselamatan setiap penumpang di dalamnya. All-New Mazda CX-9 telah dilengkapi dengan sistem keselamatan i-ACTIVSENSE milik Mazda yang terdiri dari rangkaian teknologi keamanan komprehensif dengan perangkat deteksi canggih, dan bertujuan untuk memaksimalkan kemampuan pengemudi mengoperasikan kendaraan dengan tetap aman sembari meminimalkan risiko yang dapat menyebabkan kecelakaan.
Teknologi i-ACTIVSENSE yang dimiliki oleh All-New Mazda CX-9 antara lain: Adaptive LED Headlights (ALH), Blind Spot Monitoring (BSM), Rear Cross-Traffic Alert (RCTA), Lane-Departure Warning System (LDWS), Lane-keep Assist System (LAS), Smart City Brake Support [Forward/Reverse] (SCBS F/R), Driver Attention Alert (DAA), Dynamic Stability Control & Traction Control System (DSC/TCS), Antilock Brake System (ABS).
Sekilas Mengenai Mazda CX-5 Anniversary Edition
Mazda CX-5 terbaru telah diluncurkan di Indonesia pada tanggal 9 Agustus 2017 lalu pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017. Dan kini, masih dalam rangka perayaan satu tahun PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) beroperasi di Indonesia, mereka memperkenalkan Mazda CX-5 Anniversary Edition 2018 yang ditawarkan dengan jumlah terbatas.
Varian istimewa ini berbasis Mazda CX-5 edisi standar yang telah menganut bahasa desain KODO–Soul of Motion, serta dilengkapi dengan Teknologi SKYACTIV khas Mazda yang unik dan modern, fitur G-Vectoring Control serta sistem keselamatan berkendara i-ACTIVSENSE unggulan Mazda. Jejeran fitur i-ACTIVSENSE yang dimiliki antara lain Adaptive LED Head-Lights (ALH), Blind Spot Monitoring (BSM) dan Smart City Brake Support Rear (SCBS-R). Kesemuanya bertujuan untuk memberikan kesenangan mengemudi yang murni, kenyamanan istimewa serta performa keselamatan dan keramahan lingkungan yang superior.
Pada Mazda CX-5 Anniversary Edition 2018 ini, Mazda menyuguhkan tampilan yang lebih menarik antara lain grille depan yang dapat beriluminasi dan menonjolkan sosok mobil yang lebar, sepasang roof rail pada bagian atap, serta molding tambahan pada bagian pintu belakang.
Pada bagian interiornya terdapat elemen baru antara lain pedal aluminium berwarna matt silver, tuas paddle shift di lingkar kemudi serta scuff plates stainless steel di ke-empat pintu yang akan terlihat ketika pintu terbuka. Mazda CX-5 Anniversary Edition 2018 hanya akan tersedia sebanyak 50 unit.