Selasa, 07 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Awal Agustus Ini, ANTV Mulai Gabungkan Siaran Analog dan Digital

Posted by: 1561 viewer

Awal Agustus Ini, ANTV Mulai Gabungkan Siaran Analog dan Digital
Digital TV/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Stasiun televisi swasta ANTV mulai 1 Agustus 2021 kemarin mulai menyiarkan secara simulcast atau menggabungkan siaran analog dan siaran digital.

“Di Kalimantan Timur siaran simulcast meliputi wilayah Kabupaten Kutai Kartanegara, Kota Samarinda, dan Kota Bontang,” kata Presiden Direktur ANTV Ahmad Zulfikar seperti dikutip Antara, Selasa (3/8/2021).

Bahkan, lanjut Zulfikar, ANTV telah mulai bersiaran secara digital secara bertahap di 30 wilayah Indonesai sejak Januari 2013.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Perubahan cara bersiaran ini membuat pemirsa di rumah dapat menikmati tayangan yang lebih bersih, lebih jernih, dan lebih canggih,” ujarnya.  

Dia melanjutkan, bagi yang belum menggunakan televisi digital, tetap dapat menonton siaran ANTV. Caranya dengan menambahkan Set Top Box sebagai perantara dan disambungkan ke televisi tersebut.

Selain 3 wilayah di Kalimantan Timur tersebut, Kalimantan Utara di Kabupaten Bulungan, Kota Tarakan, dan Kabupaten Nunukan juga dapat menikmati siaran televisi digital ANTV. 

Begitu pula dengan Kabupaten Aceh Besar dan Kota Banda Aceh di Aceh, wilayah Banten meliputi Kabupaten Serang, Kota Cilegon, dan Kota Serang, bahkan juga Kepulauan Riau meliputi Kabupaten Bintan, Kabupaten Karimun, Kota Batam, dan Kota Tanjung Pinang.

Lebih lanjut disampaikan Ahmad Zulfikar, selain di 30 wilayah di Indonesia, ANTV juga masih akan terus menambah wilayah-wilayah lainnya dan siap menghadapi Analog Swithc Off (ASO) 2022.

IKLAN INFOBRAND.ID

Tahun 2022 adalah batas akhir bagi stasiun televisi untuk tetap bersiaran secara analog, yaitu menggunakan frekuensi radio untuk bersiaran. Setelah itu seluruhnya harus bersiaran secara digital atau lewat internet.

Pemerintah mewajibkan ASO agar masyarakat mendapatkan kualitas siaran yang terbaik. Frekuensi yang ditinggalkan stasiun televisi kemudian bisa digunakan untuk mengembangkan internet lebih luas lagi.

ANTV mulai dikenal di Indonesia sejak 1 Maret 1993 dengan liputan siaran langsung Sidang Umum MPR/DPR RI.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Pencucian, Primadona Giant Raih Penghargaan Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Ketika waktu dan efisiensi menjadi kunci, tak ada lagi peralatan rumah tangga yang mewakili esensi ini selain mesin cuci. Mesi...


Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama

Kinerja Avrist Assurance 2023 Ditopang Enam Produk Utama
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Avrist Assurance berhasil membukukan laba bersih sebesar Rp144,5 miliar tahun lalu. Dikatakan Direktur Bisnis PT Avrist Ass...


Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang

Devoteam G Cloud Indonesia Optimis Produk Google Cloud Ubah Bisnis Jadi Cemerlang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan konsultan teknologi informasi, Devoteam G Cloud Indonesia meyakini ke depan, produk Google Cloud, termasuk artifici...


Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah

Wings Food Gelar Halal Bihalal bersama Anak Yatim di Pesantren As-Syafi’iyah
INFOBRAND.ID - Sebagai bagian dari komitmennya untuk berbagi kebaikan dan memperkuat ikatan sosial di masyarakat, WINGS Food telah mengadakan serangka...