Ahad, 28 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

BRI Gelar Program Pesta Rakyat Simpedes 2023

Posted by: 822 viewer

BRI Gelar Program Pesta Rakyat Simpedes 2023
BRI

INFOBRAND.ID-PT Bank Rakyat Indonesia kembali menggelar program "Pesta Rakyat Simpedes (PRS) 2023" pada Juli hingga September 2023 mendatang. Program yang digelar setiap tahun itu, akan digelar di 20 Kota, bersamaan dengan penyelenggaraan di 362 titik lainnya yang tersebar di Kecamatan dan Kelurahan dari barat hingga timur Indonesia.

Diungkapkan Supari, Direktur Bisnis Mikro BRI, objektif dari program PRS 2023 adalah untuk memberdayakan UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah), literasi digital, dan memberikan pelayanan yang komplit kepada nasabah BRI. Acara ini akan diselenggarakan secara langsung melalui kanal Youtube BRI dan siaran televisi nasional.

Program PRS 2023 mengusung enam pilar, yang akan disajikan pada setiap event-nya, yakni Pasar, Panggung, Pawai, Peduli, Pojok X’sis, dan Panen. Kali ini, ema yang diusung adalah “Pede Raih Peluang”. Sejatinya, hadirnya PRS 2023 ini juga untuk turut mendukung salah satu pilar perekonomian bangsa, yaitu UMKM.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Bank BRI melalui Pesta Rakyat Simpedes berkomitmen untuk terus mendukung UMKM untuk terus tumbuh dan meraih peluang bisnisnya. Selain itu, melalui kegiatan ini BRI terus mensosialisasikan penggunaan QRIS BRImo sebagai bentuk edukasi digitalisasi finansial kepada masyarakat,” terang Supari.

Pesta Rakyat Simpedes 2023 digelar pada 20 kota penyelenggaraan, yaitu Bandung, Yogyakarta, Pasuruan, Makassar, Denpasar, Binjai, Batusangkar, Palembang, Garut, Pekanbaru, Kendari, Palu, Sorong, Ponorogo, Gresik, Singkawang, Lampung, Balikpapan, Pati, dan Purwokerto. “Program ini diharapkan mampu memberikan edukasi dan sosialisasi kepada para pengunjung dan UMKM, serta dapat menggerakkan perekonomian nasional,” harap Supari.

Lebih rinci ia menjelaskan, pilar pertama PRS 2023 adalah Pawai sebagai ajang literasi digital penggunaan QRIS BRImo kepada para pedagang pasar, yang diikuti dengan pawai kebudayaan pada setiap acaranya.

Pilar kedua, Pasar bazaar UMKM yang diikuti oleh ribuan UMKM unggulan.

Pilar ketiga, Panen yang merupakan undian berhadiah bagi para pengunjung yang hadir dan akan ada pengundian doorprize bagi pengunjung yang beruntung, serta simbolis penyerahan hadiah program Panen Hadiah Simpedes.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pilar keempat, Pojok X’sis yang merupakan area bagi UMKM dan pengunjung untuk menambah pengetahuan bisnis melalui kelas UMKM. Selain itu, para pengunjung juga dapat bermain games menarik di area tersebut.

Pilar kelima, Peduli sebagai program corporate social responsibility (CSR) berupa cek kesehatan gratis, donor darah, sembako gratis, dan penukaran botol atau sampah plastik yang dapat ditukarkan dengan voucher ratusan ribu rupiah.

Pilar keenam, Panggung sebagai area hiburan dan talkshow menarik yang akan diisi narasumber yang berkompeten, serta stand up comedy hingga penampilan musisi-musisi ternama.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...


Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail

Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen pe...