Sabtu, 04 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Juli 2021, Black Shark 4 Pro Terbaik dalam Pengujian AnTuTu

Posted by: 1476 viewer

Juli 2021, Black Shark 4 Pro Terbaik dalam Pengujian AnTuTu
Black Shark 4 Pro/Istimewa

JAKARTA, INFOBRAND.ID - Smartphone gaming besutan Xiomi, Black Shark 4 Pro kembali menempati posisi teratas dalam pengujian AnTuTu Juli 2021 ini.

Padahal pada Juni lalu, posisi Black Shark sempat tergeser Red Magic.AnTuTu mencatat, Black Shark 4 Pro memiliki skor rata-rata 854.439 poin untuk merebut kembali posisi teratas. 

Skor tersebut merupakan cerminan dari performa puncak smartphone gaming andalan yang merupakan hasil dari chipset Snapdragon 888 serta memori flash SSD+UFS 3.1.

IKLAN INFOBRAND.ID

Smartphone gaming lainnya, yanhg sebelumnya menempati peringkat asta Red Magic 6 Pro yang dikembangkan oleh Nubia berhasil turun ke posisi kedua. 

Perangkat yang dibekali kipas kecil bawaan yang dapat memberikan permainan penuh pada kinerja Snapdragon 888 ini memiliki skor rata-rata 831.163 poin.

Perlu dicatat, smartphone lainnya yang berada dalam daftar AnTuTu kali ini juga merupakan perangkat yang ditenagai Snapdragon 888. 

Seperti OnePlus 9 Pro, OPPO Find X3 Pro, realme GT, OnePlus 9, vivo X60 Pro+, iQOO 7, Meizu 18, dan Xiaomi Mi 11 Ultra melengkapi 10 besar.

Sementara itu, untuk segmen mid-range, Mi 11 Lite besutan Xiaomi yang ditenagai Snapdragon 780G menjadi yang teratas yang mempertahankan keunggulannya dengan skor rata-rata 531.960 poin. 

IKLAN INFOBRAND.ID

Tempat kedua dan ketiga adalah seri Honor 50 yang sama-sama dibekali prosesor Snapdragon 778G.

Tempat berikutnya diisi OPPO Reno 6 5G, Redmi 10X 5G, realme Q3 Pro Carnival Edition, OPPO K9 5G, iQOO Z3, Huawei nova 8 Pro, dan Huawei nova 8. 

Perlu diketahui, statistik yang dipakai Antutu adalah untuk periode 1 Juli hingga 31 Juli 2021. 

Selain itu, skor yang dikaitkan dengan model adalah skor rata-rata dan belum tentu yang tertinggi.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...