Sabtu, 04 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Kama Ruang Hadirkan Destinasi Kuliner yang Experiences

Posted by: 809 viewer

Kama Ruang Hadirkan Destinasi Kuliner yang Experiences
Grand Opening Kama Ruang

INFOBRAND.ID-Absolute Group, perusahaan dengan core business di bidang event, wedding organizer, dan entertainment, semakin agresif mengembangkan unit bisnisnya. Kali ini dielaborasikan melalui Kama Ruang yang hadir dengan konsep baru yang menggabungkan event venue, restoran, dan coffee shop pertama di kawasan Bintaro.

Berlokasi di sekitar kawasan Bintaro Sektor 9, tepatnya di Jalan Camat, Pondok Aren No.99, Tangerang Selatan, Kama Ruang direkomendasikan dan dijuluki sebagai #BintaroPride.

CEO Absolute Group, Farida Achmad, mengungkapkan Kama Ruang merupakan event venue, resto, dan coffee shop pertama di Bintaro yang paling lengkap, terdiri dari Kama Resto, Kama Kopi, Kama Kreatif, Ampitheater & Sky Deck

IKLAN INFOBRAND.ID

Kesemuanya itu di-create untuk menyuguhkan pengalaman (experiences) kuliner hingga venue yang mendukung untuk penyelenggaraan corporate gatheringweddingexhibition, serta acara atau event besar lainnya dalam satu tempat.

“Ini adalah cita-cita dan mimpi seorang anak Event Organizer (EO) yang ingin mempunyai venue sendiri, bikin event sendiri, dan membantu rekan-rekan EO dan promotor untuk membuat event,” ujar Farida Achmad yang familiar dengan sebutan Madame Farida atau #ibucantikrockandroll, pada acara grand opening Kama Ruang yang ditandai dengan pemotongan tumpeng, Jumat (21/7), di Tangerang Selatan.

Kata “kama” berasal dari bahasa Sansekerta yang berarti dipuja atau dicintai, sehingga Kama Ruang berarti suatu tempat yang dicintai.

Kama Ruang hadir sejak Februari 2023, berdiri di atas lahan seluas 2.500 M2. Desain arsitektur dan interiornya dirancang dengan gaya industrial yang menonjolkan penggunaan kaca sebagai elemen utama yang didukung solar gard di setiap sisi ruangan. Hal ini untuk menciptakan suasana modern dan elegan.

Pada Kama Kopi, pengunjung dapat menikmati berbagai sajian kopi, termasuk suguhan kopi kekinian yang disukai kalangan millennial. Kama Kopi terdiri atas area smoking dan non-smoking yang didisain dengan mengusung konsep Grab and Go Industrial.

IKLAN INFOBRAND.ID

Pada Kama Resto, bangunan seluas 154 M2 ini menjadi venue eksklusif yang dirancang untuk menyajikan menu hidangan lokal hingga western dan cocok untuk menggelar event, seperti arisan, resepsi pernikahan hingga gathering perusahaan. Tamu undangan tak perlu khawatir dengan parkir kendaraan lantara Kama Ruang memiliki parking lot yang luas.

Sementara Kama Kreatif, menawarkan berbagai konsep menarik, mulai dari Rockstar Studio untuk latihan grup band, Cash Room untuk meeting casual, hingga K-Pop Room bagi para pecinta K-Pop. Kama Kreatif juga menyuguhkan fasilitas karaoke, live streamingpodcast, dan live TikTok. Tidak ketinggalan, tersedia pula Ampitheater & Sky Deck yang merupakan space terbuka untuk menggelar pertunjukan seperti festival budaya, teater, konser musik, maupun event corporate.  

Untuk menggaet pengunjung, kata Endar Soe, Marketing & Sales Manager, pihaknya menggelar kegiatan atau event menarik. Pada program mingguan misalnya, ada event “Jajal Panggung” di hari Kamis.

“Jajal Panggung merupakan ajang untuk ekspresikan karya dan bisa tampil di panggung Kama Ruang,” jelasnya. Event lainnya seperti “Karaoke Jumat Malam” pada hari Jumat dan “Pesta Malam Minggu” yang diadakan hari Sabtu.

Dengan berbagai fasilitas yang ditawarkan tersebut, imbuh Endar Soe, Kama Ruang menjadi destinasi kuliner yang ideal untuk menikmati hidangan lezat, event venue, event kreatif, dan tempat bersantai bersama keluarga dan rekan kerja.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...