Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

KARA: Prestasi dan Produk Olahan Kelapa Kebanggaan Indonesia

Posted by: 1096 viewer

KARA: Prestasi dan Produk Olahan Kelapa Kebanggaan Indonesia
produk-KARA

INFOBRAND.ID-KARA Indonesia tak berhenti melakukan pengembangan produk melalui inovasinya. Hal ini dilakukan untuk senantiasa memberi nilai tambah buah kelapa. Diversifikasi produk kelapa dihadirkan untuk menjadi pilihan masyarakat luas. Sebagai merek, KARA memberikan kinerja terbaik dengan berhasil mendapat tempat di hati dan menjadi top of mind untuk target pasarnya.

Oleh karena itu KARA Indonesia berhasil meraih penghargaan Best Brand Award. Predikat ini juga membuktikan eksistensi KARA di tengah persaingan produk kelapa yang kian ketat. Bermacam penghargaan dari berbagai pihak independen adalah pengakuan langsung dari pasar sekaligus hasil penilaian dari konsumen.

Sebagai merek asli Indonesia, KARA juga berhasil menunjukan komitmen dan dedikasi tinggi dengan menyabet penghargaan Indonesia Original Brand. Perkembangan yang konsisten terlebih di saat masa pandemi membuat KARA dapat bertahan di tengah situasi krusial tersebut.

IKLAN INFOBRAND.ID

Semuanya tak lepas dari loyalitas dan kepercayaan masyarakat kepada KARA. KARA berhasil kokoh mempertahankan kepemimpinan pasar dengan menciptakan ikatan yang kuat antara merek dan konsumen. Membangun loyalitas dan kepercayaan pelanggan lewat kemurnian produk kelapa adalah kuncinya. KARA hadir dengan produk kelapa terbaik!.

Sebagai pelopor dan terus konsisten hingga saat ini bukanlah hal yang mudah bagi KARA. Sejak 1989 KARA telah berkontribusi memberikan edukasi tentang produk olahan kelapa. Salah satunya, edukasi higiene sanitasi produk olahan kelapa guna memudahkan konsumen dalam mengkonsumsi olahan kelapa siap pakai.

KARA mampu menjadi market leader di sektornya dan akan terus tumbuh lebih besar lagi. Di sisi konsumen KARA menorehkan prestasi dengan predikat excellent di kategori Coconut Cream di ajang Indonesia Customer Experience Award (ICXA). Penilaian ini diberikan kepada merek dengan indeks tertinggi survei Indonesia Customer Index (ICX Index).

Keberadaan customer experience kian berkembang dan semakin dinamis. ICXA adalah apresiasi kepada KARA yang terus berinovasi dalam memenuhi harapan, kebutuhan serta permintaan pelanggan yang dinamis. Kreativitas, kualitas, orisinalitas, dan daya juang menjadi elemen yang dimiliki KARA dalam memberikan layanan yang maksimal kepada masyarakat Indonesia di tengah persaingan.

Terobosan dan inovasi dihadirkan KARA agar dapat bersinergi seiring dengan zaman. Penghargaan yang berhasil diraih juga bukti dari loyalitas konsumen pada merek KARA. Lebih jauh lagi produk kelapa KARA adalah wujud kesatuan terpadu dari ekosistem kelapa Indonesia hulu ke hilir.

IKLAN INFOBRAND.ID

Prestasi yang diraih KARA adalah sebuah kerja sama. Kerja tim bersama yang membuahkan hasil terbaik untuk keberlangsungan KARA di masa depan. KARA juga berhasil melakukan ekspor produknya ke lebih dari 50 negara di dunia. Prestasi ini menjadi indikator atas kinerja terbaiknya. KARA akan senantiasa mempertahankan dan menjadikan lebih baik lagi.

KARA turut berterima kasih kepada seluruh petani kelapa Indonesia. Mereka adalah entitas tak terpisahkan dalam terwujudnya keberlangsungan ekosistem kelapa. Interdependensi petani bersama perusahaan akan terus bersama untuk masa depan kelapa Indonesia.

Andil mereka begitu besar dalam tumbuh kembang merek KARA. Begitupun sebaliknya, produk olahan kelapa KARA juga berusaha memberikan kontribusi untuk kesejahteraan para petani kelapa yang lebih baik lagi.

 

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital

GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital
INFOBRAND. ID, JAKARTA – Retail Media Network (RMN) dipercaya akan menjadi cara baru bagi para pengiklan untuk menjangkau konsumen. Ekosistem in...


Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner

Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner
INFOBRAND.ID-Spartan Race, penyelenggara Pertandingan Halang Rintang yang didukung PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk, akan menyelenggarakan a...


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...