Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Kuatkan Konektivitas Regional, Thai Lion Air Tambah Frekuensi Terbang Jakarta-Bangkok

Posted by: 2342 viewer

Kuatkan Konektivitas Regional, Thai Lion Air Tambah Frekuensi Terbang Jakarta-Bangkok
Thai Lion Air

Thai Lion Air yang tergabung dalam Lion Air Group hari ini merayakan penambahan frekuensi terbang dari Bandar Udara Internasional Don Mueang, Thailand (DMK) menuju Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng (CGK). 

Hadirnya jadwal terbaru ini melengkapi jaringan yang sudah ada. Efektif hari ini, maskapai berkode SL memiliki dua regular harian yang menghubungkan kedua negara.

Kehadiran dua jadwal penerbangan tersebut semakin mempertegas kesungguhan Lion Air Group untuk memperluas jangkauan domestik dan internasional.

IKLAN INFOBRAND.ID

Penerbangan ekstra ini bernomor SL 116 lepas landas dari Don Mueang pukul 09.00 waktu setempat ditandai dengan pendaratan Boeing 737-900ER beregistrasi HS-LTQ pukul 12.30 WIB yang dipimpin oleh Capt. Sompuengtong Pongsak. 

Pesawat ini membawa tujuh kru dan 168 penumpang. Keseruan pelanggan semakin meriah setibanya di Terminal 2D Cengkareng dengan disambut pengalungan bunga.

Lion Air Group menegaskan, bahwa pembukaan frekuensi tambahan ini merupakan hasil kajian terhadap potensi sejumlah konektivitas baru yang dapat menghubungkan kota-kota di Asia.

Pelanggan dari Jakarta melalui Bangkok Don Mueang dapat terkoneksi ke Chiang Mai (CNX), Chiang Rai (CEI), Phuket (HKT), Hat Yai (HDY), Singapura (SIN), Yangon (RGN), Hanoi (HAN), Taipei (TPE), Mumbai (BOM), Changsha (CSX), Chengdu (CTU), Chongqing (CKG), Guangzhou (CAN), Hangzhou (HGH), Nanchang (KHN), Nanjing (NKG), Shanghai (PVG), Xi'an (XIY), Zhengzhou (CGO) dan tujuan lainnya.

Capt. Darsito Hendro Seputro, CEO and Chairman Thai Lion Air mengungkapkan, "Thai Lion Air yang tergabung dalam Lion Air Group sangat bangga dengan memberikan tambahan penerbangan dari Bangkok Don Mueang ke Jakarta melalui Cengkareng.

IKLAN INFOBRAND.ID

Hal ini merupakan komitmen Lion Air Group untuk terus memberikan pilihan jadwal bepergian terbaik bagi pebisnis dan wisatawan ke Thailand serta ke Indonesia bersama Thai Lion Air. Atas nama Thai Lion Air, Capt. Darsito mengucapkan terima kasih kepada awak pesawat, seluruh karyawan, pengelola bandar udara, pengatur lalu lintas udara dan pihak terkait yang telah mendukung kelancaran operasional ekstra ini."

hai Lion Air optimis, peluncuran jadwal terbaru ini akan semakin menawarkan layanan udara yang nyaman dan terjangkau. Diharapkan bisa membawa lebih banyak wisatawan menuju Indonesia melalui Jakarta yang merupakan salah satu jalur bisnis dan perjalanan wisata.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital

GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan TMN di Dunia Digital
INFOBRAND. ID, JAKARTA – Retail Media Network (RMN) dipercaya akan menjadi cara baru bagi para pengiklan untuk menjangkau konsumen. Ekosistem in...


Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner

Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner
INFOBRAND.ID-Spartan Race, penyelenggara Pertandingan Halang Rintang yang didukung PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk, akan menyelenggarakan a...


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...


Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID

Multivitamin Rasa Kopi Nutrafor Sukses Boyong Dua Penghargaan Bergengsi dari INFOBRAND.ID
INFOBRAND.ID, JAKARTA – Seiring gaya hidup sehat saat ini, mengonsumsi multivitamin atau suplemen makanan diperlukan guna mencukupi kebutuhan vi...