Senin, 06 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Rekomendasi Merek Susu Formula Usia 1 - 3 Tahun Pilihan Konsumen

Posted by: 813 viewer

Rekomendasi Merek Susu Formula Usia 1 - 3 Tahun Pilihan Konsumen
Top Consumer Preference Brands 2023 Kategori Susu Formula 1 - 3 Tahun.

INFOBRAND.ID - Susu Formula untuk usia 1-3 tahun sangat diperlukan bagi para Bunda, yang sedang merawat bayi, yang sudah mulai aktif ya bund. Lalu brand apa sajakah yang masuk dalam daftar Top Consumer Preference Brand 2023, sebagai brand paling dipilih, diulas dan dinilai baik oleh konsumen. 

  1. S-26

Dikenal dengan nama S-26 Procal Gold, susu formula ini merupakan susu pertumbuhan dengan Nutrissentials, nutrisi menyeluruh yang terdiri dari essensial dan nutrisi penting lainnya, sesuai dengan usia dan tumbuh kembang si kecil, dengan protein, dan tinggi kalsium. Diperkaya dengan oligofruktosa, vitamin C, selenium, zinc, dan vitamin B kompleks, juga membuat daya tahan tubuh si kecil semakin kuat. Dengan manfaat yang diberikan, kehadirannya telah mencuri perhatian para Bunda, yang tercapture dalam 100 ribu lebih review di dua marketplace teratas, dengan rating rata-rata 4,9.

  1. SGM

Menghadirkan produk SGM Eksplore, susu formula ini menawarkan produk yang disesuaikan dengan kebutuhan anak, yang sedang mencoba hal-hal baru seperti belajar berjalan, mulai berbicara, dan mulai mengeksplorasi lingkungan sekitar. Dengan memberikan nutrisi seimbang, untuk mendukung kebutuhan gizi si kecil, dan mendukung pertumbuhan. Berkat keunggulan yang dimiliki, produknya pun telah mendapatkan perhatian khusus dari para Bunda, yang dapat dilihat dari beragam komentar positif, yang terekam di dua marketplace teratas, tercatat ada 92 ribu review dengan rating rata-rata 4,9.

IKLAN INFOBRAND.ID

  1. ENFAGROW A+

Memiliki varian produk bernama ENFAGROW A+3, susu formula ini mengandung perpaduan nutrisi yang unik untuk mendukung perkembangan mental dan fisik anak. Beberapa kandungan seperti 360 DHA Plus, untuk memenuhi asupan DHA harian yang direkomendasikan. Dilengkapi dengan Zat Besi dan Seng, untuk membantu mendukung pertahanan alami anak. Dan Prebiotik FOS, untuk membantu menjaga kesehatan sistem pencernaan. Dengan segudang manfaat yang diberikan, namanya pun mendapatkan 61 ribu review positif di dua marketplace teratas, dengan rating 4,9.

  1. BEBALAC

Memposisikan produknya sebagai susu formula yang mampu memperbaiki pencernaan dan menstimulasi akal kreatif, membuat merek ini menjadi pilihan konsumen, yang meraih 59 ribu lebih review positif dengan rating rata-rata 4,9. Beberapa keunggulan yang dimiliki seperti kandungan Triple A, DHA dan LA+ALA untuk mendukung perkembangan kognitif si kecil. Perbandingan FOS dan GOS 1:9, untuk mendukung saluran cerna. Dan 14 Vitamil dan 9 Mineral, yang berkontribusi terhadap fungsi normal daya tahan tubuh.  

  1. MORINAGA CHIL-KID

Telah direview lebih dari 51 ribu kali di dua marketplace teratas, dengan rating 4,9, menjadikan merek susu formula ini sebagai jajaran teratas susu formula pilihan konsumen Indonesia. Bukan tanpa alasan, Morinaga Chil-Kid merupakan susu pertumbuhan si Kecil dengan inovasi unggulan, berupa sinergi nutrisi untuk mendukung kecerdasan multitalenta dan pertahanan tubuh ganda, serta memiliki formula yang disempurnakan. Beberapa kandungan yang dimiliki seperti AA&DHA, Omega 6 dan Omega 3, Kolin dan Zat Besi untuk kecerdasan. Dan Serat Pangan GOS, Vitamin A, C & E, dan Zinc, seta Rendah gula untuk Pertahanan Tubuh.

Wah, lengkap banget ya Bund, formula yang ditawarkan dari lima brand susu formula untuk kategori usia 1-3 tahun. Semoga informasi Top Consumer Preference Brands 2023 untuk kategori Susu Formula 1-3 Tahun, dapat menjadi pedomal bagi para Bunda dalam memilih susu formula terbaik.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...