Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

OJK Ungkap Kasus Tindak Pidana Perbankan di BPR MAMS Bekasi

Posted by: 2768 viewer

OJK Ungkap Kasus Tindak Pidana Perbankan di BPR MAMS Bekasi
Otoritas Jasa Keuangan

Otoritas Jasa Keuangan (OJK) mengungkap kasus Tindak Pidana Perbankan yang dilakukan Komisaris BPR Multi Artha Mas Sejahtera berinisial H dengan nilai Rp 6,280 miliar yang digunakan untuk kepentingan pribadi.

Kepala Departemen Penyidikan Sektor Jasa Keuangan, Rokhmad Sunanto menjelaskan bahwa pengungkapan kasus ini berawal dari temuan dalam proses pengawasan yang dilakukan OJK terhadap kegiatan BPR MAMS yang kemudian ditindaklanjuti oleh Satuan Kerja Penyidikan Sektor Jasa Keuangan OJK.

Modus operandi yang dilakukan H sebagai Komisaris PT. BPR MAMS adalah dengan pencatatan palsu dalam pembukuan atau dalam proses laporan, maupun dalam dokumen atau laporan kegiatan usaha, laporan transaksi atau rekening suatu bank dan/atau dengan sengaja menyebabkan tidak dilakukannya pencatatan dalam pembukuan atau dalam laporan maupun dalam dokumen atau laporan kegiatan usaha, laporan transaksi atau rekening PT. BPR Multi Artha Mas Sejahtera Bekasi.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sejumlah tindakan penyidikan yang telah dilakukan OJK terkait kasus ini antara lain: memeriksa 6 orang saksi termasuk pegawai PT. BPR MAMS Bekasi, 1 orang ahli dari Institut Keuangan Perbankan dan Informatika Asia (PERBANAS) di Jakarta; memeriksa 1 orang tersangka.

Kemudian menyita barang bukti berupa dokumen kredit dan kelengkapannya dengan penetapan penyitaan dari Pengadilan Negeri Bekasi; menyerahkan Berkas Perkara kepada Jaksa Penuntut Umum; menyerahkan tersangka dan barang bukti kepada Jaksa Penuntut Umum.  

PT. Bank Perkreditan Rakyat Multi Artha Mas Sejahtera, yang beralamat di Revo Town (d/h Bekasi Square Shopping Center) Nomor 78, Pekayon Jaya, Kota Bekasi telah dicabut izin usahanya oleh OJK sejak 2 tahun lalu, yakni sejak tanggal 26 Agustus 2016.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Catat, 11-12 Mei Mendatang SPEKIX 2024 akan Digelar di JCC

Catat, 11-12 Mei Mendatang SPEKIX 2024 akan Digelar di JCC
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Special Kids Expo (SPEKIX) 2024 akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada tanggal 11-12 Mei 2024 dengan tuj...


Tingkatkan Bisnis UMKM, Kadin Dorong Pemanfaatan Digital

Tingkatkan Bisnis UMKM, Kadin Dorong Pemanfaatan Digital
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendorong digitalisasi bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) un...


Bluebird Hadirkan Lifecare Taxi Baru dengan Kursi Otomatis Khusus

Bluebird Hadirkan Lifecare Taxi Baru dengan Kursi Otomatis Khusus
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Blue Bird Tbk (Bluebird) layanan terbaru Lifecare Taxi yang dilengkapi kursi khusus untuk mendukung mobilitas lansia, orang...


Tahun Lalu, PlayStation 5 Terjual 54,8 Juta Secara Global

Tahun Lalu, PlayStation 5 Terjual 54,8 Juta Secara Global
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sony Indonesia memaparkan sejumlah pencapaian yang diraih PlayStation selama tahun 2023, di antaranya konsol PlayStation 5 yan...