Jum'at, 17 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

IRC Meraih TOP Brand Award 2018

Posted by: 2370 viewer

IRC Meraih TOP Brand Award 2018
Top Brand 2018 IRC

PT Gajah Tunggal, Tbk  berhasil meraih TOP Brand 2018 melalui brand IRC untuk kategori produk Ban Motor. Kepiawaian kerjasama tim dalam membentuk citra merek serta produk yang baik telah menjadikan IRC sebagai produk ban motor yang paling dipercaya oleh masyarakat. Penghargaan yang diprakasai oleh Majalah Marketing ini dilaksanakan di Hotel Mulia, Jakarta (27/7) yang dihadiri Leonard Gozali – Head of Marketing Division PT Gajah Tunggal, Tbk selaku penerima penghargaan.

Berhasilnya IRC meraih TOP Brand Award 2018 membuktikan bahwa produk ban motor yang sudah ada lebih dari 40 tahun ini telah memenuhi tiga parameter index ukur yaitu Top of Mind Awareness , Last Used dan Future Intention. Penilaian parameter index tersebut melibatkan 12.000 responden yang ada di 15 kota yakni Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Medan, Makassar, Pekanbaru, Palembang, Denpasar, Balikpapan, Banjarmasin, Samarinda, dan Manado dengan metode pengumpulan data wawancara dan kuesioner.

“Ini merupakan penghargaan yang kesekian kalinya bagi IRC sebagai TOP Brand untuk kategori produk ban motor. Hal ini merupakan bukti hasil kerjasama tim yang telah dibentuk dari Sales, Marketing, Research and Development serta seluruh pihak yang turut memajukan brand IRC” ungkap Leonard.

IKLAN INFOBRAND.ID

IRC terus berinovasi mengembangkan produk ban motor melalui tim riset yang telah dibentuk untuk memenuhi keinginan pasar. Produk ban motor yang telah dipercaya sebagai OEM merek-merek motor di Indonesia ini bahkan tidak hanya meningkatkan produk ban tubeless tetapi juga  mengembangkan ban radial  IRC RMC810.

“Keberhasilan IRC pada penghargaan TOP Brand ini menjadikan motivasi bagi kami untuk terus mengembangkan produk yang berkualitas dengan distribusi dan promosi yang sejalan dengan perkembangan pasar” Tutupnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun

Tahun Lalu, DBS Indonesia Gelontorkan Pendanaan Transisi Hijau Rp6,1 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Bank DBS Indonesia menyalurkan dana sebesar Rp6,1 triliun di tahun 2023 untuk berbagai proyek hijau dan berkelanjutan kepad...


Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air

Segera Mengaspal, BAIC X55-II Siap Tantang Omoda 5 di Tanah Air
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Persaingan kendaraan asal China semakin kompetitif di pasar otomotif Indonesia, berkat hadirnya brand baru dari Beijing Automo...


Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu

Suka Memotret Makanan? Samsung Luncurkan Galaxy A35 5G Buat Kamu
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Samsung Electronics Indonesia meluncurkan Galaxy A35 5G dengan keunggulan fitur Food Mode untuk mendukung gaya hidup masyaraka...


Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G

Catat, Ini Jadwal Peluncuran Ponsel Gaming Infinix GT 20 Pro 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel cerdas Infinix, mengumumkan akan segera meluncurkan lini ponsel pintar "gaming" terbarunya, yaitu Infin...