Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Tenang, Pizza Hut Indonesia Enggak Bangkrut Kok!

Posted by: 2849 viewer

Tenang, Pizza Hut Indonesia Enggak Bangkrut Kok!
Salah satu gerai Pizza Hut di Bekasi (dok. Istimewa)

JAKARTA, INFOBRAND.ID – Belum lama ini santer terdengar kabar bahwa pemegang waralaba Pizza Hut di Amerika Serikat, NPC International mengajukan permohonan kepailitan. Langkah ini dilakukan karena banyak gerai yang tutup akibat pandemi COVID-19 yang semakin masif terjadi.

Kabar ini pun sempat menjadi perbincangan hangat, terutama karena merek dagang tersebut memiliki banyak penggemar di Indonesia. Padahal, berita yang telah membuat heboh publik ini tidak ada pengaruhnya sama sekali dengan Pizza Hut Indonesia.

Dikutip INFOBRAND.ID dari laman resminya, Pizza Hut Indonesia memiliki badan hukum yang terpisah dan tidak memiliki afiliasi atau hubungan lain apapun dengan NPC. Termasuk pemisahan atas kegiatan usaha, operasional, komersial dan finansial antara Pizza Hut Indonesia dengan NPC.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Pizza Hut Indonesia masih menjalankan kegiatan usaha dengan kondisi keuangan yang sehat dan tetap melayani konsumen kami di Indonesia,” tulis Pizza Hut yang juga disebarkan ke sosial media.

Selain soal kepemilikan saham, perbedaan antara Pizza Hut di negeri Paman Sam dengan Indonesia juga terlihat dari jumlah gerai yang dioperasikan.

NPC merupakan salah satu dari 100 penerima waralaba (franchisee) atas merek dagang Pizza Hut yang melakukan kegiatan usaha dan operasional di AS.

Perusahaan ini mengoperasikan restoran Pizza Hut pertamanya pada tahun 1962 dan kini memiliki lebih dari 1.225 Pizza Hut. Tidak hanya itu, NPC juga mengoperasikan lebih dari 385 toko Wendy's di seluruh AS.

Sementara di Indonesia, Sari Melati Kencana baru memulai usaha komersilnya pada 1987 dan mengoperasikan Pizza Hut di bawah perjanjian lisensi dengan Pizza Hut Asia Pacific Holdings, LLC, (PHAPH) selaku pihak pemberi waralaba (franchisor). PHAPH sendiri merupakan badan hukum yang terpisah dan tidak memiliki hubungan terafiliasi dengan NPC.

IKLAN INFOBRAND.ID

Sari Melati Kencana kini mengoperasikan 493 gerai Pizza Hut di Jakarta dan 451 gerai di kota lain di Indonesia.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Catat, 11-12 Mei Mendatang SPEKIX 2024 akan Digelar di JCC

Catat, 11-12 Mei Mendatang SPEKIX 2024 akan Digelar di JCC
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Special Kids Expo (SPEKIX) 2024 akan diselenggarakan di Jakarta Convention Center (JCC) pada tanggal 11-12 Mei 2024 dengan tuj...


Tingkatkan Bisnis UMKM, Kadin Dorong Pemanfaatan Digital

Tingkatkan Bisnis UMKM, Kadin Dorong Pemanfaatan Digital
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendorong digitalisasi bagi para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) un...


Bluebird Hadirkan Lifecare Taxi Baru dengan Kursi Otomatis Khusus

Bluebird Hadirkan Lifecare Taxi Baru dengan Kursi Otomatis Khusus
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Blue Bird Tbk (Bluebird) layanan terbaru Lifecare Taxi yang dilengkapi kursi khusus untuk mendukung mobilitas lansia, orang...


Tahun Lalu, PlayStation 5 Terjual 54,8 Juta Secara Global

Tahun Lalu, PlayStation 5 Terjual 54,8 Juta Secara Global
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Sony Indonesia memaparkan sejumlah pencapaian yang diraih PlayStation selama tahun 2023, di antaranya konsol PlayStation 5 yan...