Sabtu, 27 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Cashlez Hadirkan Solusi Transaksi Pembayaran yang Praktis dan Minim Risiko

Posted by: 2234 viewer

Cashlez Hadirkan Solusi Transaksi Pembayaran yang Praktis dan Minim Risiko
CEO Cashlez Teddy Tee (kedua dari kiri) saat memberikan seminar di Indonesia Fintech Show 2019

Tren pembayaran yang dilakukan konsumen memang selalu berkembang sehingga mempengaruhi dunia bisnis. Sekarang ini, inovasi yang sedang populer ialah cara pembayaran virtual yang dinilai jauh lebih praktis.

Hal tersebut diungkapkan oleh Teddy Tee, CEO Cashlez dalam seminarnya bertajuk “How To Get Fundraising For Startup” di Ajang Indonesia Fintech Show 2019 di JCC Senayan, Jakarta, Jumat (8/11).

“Pembayaran virtual alias virtual payment merupakan salah satu dampak dari adanya digitalisasi pada berbagai hal. Di Indonesia, digitalisasi di bidang keuangan juga didukung oleh pemerintah yang sudah mencanangkan sejak 2014 melalui Gerakan Nasional Non Tunai,” ujarnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Menurut Teddy, tujuan cashless movement adalah untuk meningkatkan inklusi keuangan. Sehingga, pengelolaan keuangan menjadi lebih aman dan terkontrol. Hal tersebut juga akan membuat proses pembayaran dan transaksi akan menjadi lebih efisien.

Dibandingkan dengan penggunaan uang cash, virtual payment justru lebih menghemat biaya. Contohnya bisa dilihat pada perusahaan-perusahaan dan penyedia jasa travel. Mereka yang sudah beralih ke metode cahsless tidak perlu lagi mengenakan biaya tambahkan karena adanya perbedaan mata uang. Para supplier juga bisa mendapatkan pembayaran dengan mata uang yang sama dengan yang mereka gunakan,” tuturnya.

Lebih lanjut, metode pembayaran virtual payment juga memiliki sistem otomatis untuk mencocokkan data. Jadi, pengguna bisa menghemat waktu sekaligus melihat laporan transaksi secara real time. Inilah keunggulan virtual payment yang mempunyai sifat lebih terkontrol dan minim resiko.

“Di samping kelebihannya dari segi kepraktisan dan keamanan, virtual payment juga sangat cocok untuk para pelaku usaha yang bertransaksi jarak jauh dengan konsumennya. Ada berbagai jenis usaha yang justru lebih sering dibeli secara online. Nah, di sinilah virtual payment menjadi metode transaksi yang diperlukan,” tegasnya.

Untuk diketahui, Cashlez merupakan startup yang menawarkan peningkatan dan pengembangan usaha kecil dalam sistem pembayaran. Perusahaan yang berada dibawah bendera PT Cashlez Worldwide Indonesia itu memberikan solusi untuk sistem transaksi maupun penjualan yang lebih efisien.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah

Nokia Perbarui Jaringan 5G XL Axiata di Jawa Tengah
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi, Nokia, mengumumkan telah menyelesaikan proyek lima tahun bersama XL Axiata dalam rangka memodernisasi ja...


Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024

Bank DKI Dukung Pelaksanaan Indonesia Mini 4WD Championship 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Bank DKI berkolaborasi bersama komunitas Mini 4WD dalam pergelaran Indonesia Mini 4WD Championship 2024 yang diselenggarakan d...


Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang

Jangan Kelewatan, Pameran Diecast Indonesia IDEX Kembali Gelar Oktober Mendatang
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Indonesia Diecast Expo (IDEX) akan kembali digelar kegiatan acara untuk para pencinta diecast melalui gelaran Indonesia Diecas...


Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail

Speaker HiFi Audivo PHS 6A Hadirkan Suara Jernih dan Detail
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Menemukan cara untuk meningkatkan mood, menikmati waktu untuk diri sendiri, dan meningkatkan produktivitas merupakan elemen pe...