Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Tata Motors Umumkan Identitas Baru "Connecting Aspirations"

Posted by: 2345 viewer

Tata Motors Umumkan Identitas Baru
Tata Motors

Inti bisnis Tata Motors adalah setia menjaga pelanggan dan mendengar serta mengakomodir aspirasi masyarakat. Dan Tata Motors selalu berusaha menjadi yang terdepan dalam menciptakan berbagai solusi mobilitas yang inovatif. Baik di  kendaraan penumpang, komersial dan pertahanan. Sehingga menciptakan tolok ukur baru dalam industri otomotif. Sebagai pabrikan yang memiliki talenta hebat, rekam jejak yang bagus di bidang manufaktur dan memiliki Pusat Riset & Pengembangan yang tersebar di seluruh dunia, Tata Motors hadir secara lengkap di dunia otomotif.

Berasal dari House of 'Tata', dengan landasan kuat yang dibangun berdasarkan nilai-nilai inti dan filosofinya, brand Tata Motors memiliki sifat naluriah yang unik untuk memahami kebutuhan dan aspirasi masyarakat. Dengan kehadiran produk di berbagai lini kendaraan dan terkait geografis, selama bertahun-tahun perusahaan ini merasakan adanya kebutuhan untuk mewujudkan janji brand yang telah dicanangkan. Hal ini menentukan bagaimana brand Tata Motors dalam berkomunikasi dengan pemangku kepentingan, baik internal maupun eksternal, dan pemahaman tentang karakter brand ini telah mendorong terciptanya gagasan pemersatu bagi Tata Motors, yang berfungsi sebagai panduan prinsip ke seluruh unit bisnisnya.

Setelah perusahaan menjalani proses transformasi sepanjang tahun lalu, proyek komprehensif tentang ‘Corporate Branding’ diluncurkan melalui proses analisis menyeluruh tentang kondisi perusahaan saat ini dan apa yang ingin diwujudkan di masa depan, termasuk mengumpulkan informasi tentang karakter pasar di setiap negara. Tinjauan terperinci atas rekomendasi yang diberikan kepada Komite Eksekutif Tata Motors mengarah pada kesimpulan yang cermat untuk memilih slogan brand yang baru – Connecting Aspirations’.

IKLAN INFOBRAND.ID

Connecting Aspirations’ (Menghubungkan Beragam Aspirasi) mewakili kepribadian brand yang bertekad menjadi sebuah sistem solusi mobilitas yang saling terkait secara cerdas, cepat tanggap, hangat, dan ekspresif. Ini adalah slogan simbolis yang merupakan gabungan dari masa lalu, saat ini dan masa depan. Terasa sederhana namun berani. Ini adalah bentuk pernyataan sekaligus tantangan.

Mudah untuk berkomunikasi dan menciptakan resonansi yang kuat dengan setiap pemangku kepentingan, merupakan ekspresi yang tepat untuk brand Tata Motors. Ini jauh lebih besar dan lebih luas dari sekedar interpretasi – diarahkan untuk membangun bangsa, mengembangkan kota-kota pintar, mendukung dan mengimplementasikan inisiatif pemerintah dengan cara menghadirkan teknologi baru.

Dengan semangat dan kecerdasan ekspresif sebagai landasan desainnya, ini selaras dengan tujuan perusahaan untuk menyediakan bentuk ekspresi individu yang menarik dan unik, dimana setiap elemen kendaraan mewakili aspek khas dari setiap konsumen.

Konsumen zaman modern saat ini mencari bentuk ekspresi diri secara spesifik melalui teknologi, pengalaman, dan ekosistem dimana mereka tinggal. Sudah menjadi niat Tata Motors untuk menerjemahkan maksud dari slogan brand yang baru dalam implementasinya – sehingga tampak nyata dan melibatkan sisi emosional.

Berlandaskan semangat dan imajinasi, Tata Motors mempersembahkan beragam penawaran yang sejalan dengan aspirasi pelanggan, dan terus memperkuat posisinya sebagai simbol inovasi bagi para pelanggan. Akuisisi setiap kendaraan Tata Motors, apapun segmennya, menandai tonggak penting untuk merealisasikan aspirasi atau impian yang lebih besar.

IKLAN INFOBRAND.ID

Mulai dari memproduksi beragam produk hingga menghadirkan pengalaman baik dan memberi solusi, Tata Motors selalu menjadi kekuatan besar di industri otomotif India. Mewakili komitmen perusahaan untuk membawa individu ke level berikutnya, slogan ‘Connecting Aspirations’ mendefinisikan Tata Motors sebagai brand yang secara intuitif memahami kebutuhan orang dan mewujudkan mobilitas dalam berbagai bentuk.

Tentang Tata Motors

Tata Motors Limited adalah perusahaan mobil terbesar di India, dengan pendapatan konsolidasi (USD 41.6 miliar) pada tahun 2015-16. Melalui anak perusahaannya dan perusahaan asosiasi, Tata Motors telah beroperasi di Inggris, Korea Selatan, Thailand, Afrika Selatan dan Indonesia. Diantaranya Jaguar Land Rover, entitas bisnis yang terdiri dari dua merek ikonik asal Inggris. Perusahaan ini juga memiliki perusahaan patungan dengan Fiat di India.

Dengan lebih dari 9 juta kendaraan produk Tata di jalan-jalan seluruh India, Tata Motors menjadi pemimpin pasar di India untuk kendaraan komersial dan salah satu merek terkemuka untuk pasar mobil penumpang. Mobil, bus, dan truk penumpang Tata Motors telah dipasarkan di beberapa negara di Eropa, Afrika, Timur Tengah, Asia Selatan, Asia Tenggara, Amerika Selatan, Australia, CIS dan Rusia.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Inovasi Body Mask, Iswhite Sabet Top Innovation Choice Award 2024

Inovasi Body Mask, Iswhite Sabet Top Innovation Choice Award 2024
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Memiliki kulit tubuh yang cerah, kencang dan segar menjadi dambaan setiap wanita yang ingin tampil lebih menawan. Untuk mendap...


GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan RMN di Dunia Digital

GrabAds & Kantar Fokuskan Perkembangan RMN di Dunia Digital
INFOBRAND. ID, JAKARTA – Retail Media Network (RMN) dipercaya akan menjadi cara baru bagi para pengiklan untuk menjangkau konsumen. Ekosistem in...


Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner

Hadir di Indonesia, Spartan Race Kolaborasi dengan BRImo Sebagai Mobil Banking Partner
INFOBRAND.ID-Spartan Race, penyelenggara Pertandingan Halang Rintang yang didukung PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) Persero Tbk, akan menyelenggarakan a...


Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group

Danone Indonesia Raih 3 Penghargaan dari The Pinnacle Group
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Danone Indonesia meraih tiga penghargaan pada ajang The 16th Annual Global CSR & ESG Summit & Awards yang diselenggara...