Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Ajinomoto Edukasi Masyarakat Tentang Bumbu Umami Terhadap Peran Tumbuh Kembang Anak

Posted by: 1310 viewer

Ajinomoto Edukasi Masyarakat Tentang Bumbu Umami Terhadap Peran Tumbuh Kembang Anak
Dok. Ajinomoto

INFOBRAND.ID-Edukasi masyarakat tentang Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) menjadi agenda program PT Ajinomoto Indonesia. Oleh karena itu, pada awal Agustus ini, Ajinomoto kembali menggelar webinar bertajuk “Strategi Psikologi Edukasi Perilaku Makan Agar Tumbuh Kembang Anak Optimal dengan Peranan Bumbu Umami”.

Dituturkan Grant Senjaya, Head of Public Relations Dept. PT Ajinomoto Indonesia, bagi Ajinomoto, gizi yang baik adalah hal besar yang terus disoroti dan merupakan modal penting bagi pertumbuhan generasi masa depan.

Menurutnya, anak-anak di Indonesia membutuhkan gizi yang baik dan lengkap untuk tumbuh kembangnya. Dengan begitu, perkembangan mental dan fisik anak-anak di Indonesia jadi lebih baik sehingga menjadi generasi yang akan tumbuh dan berkembang.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Ajinomoto Indonesia sebagai perusahaan penyedia solusi masalah makanan dan kesehatan, berkomitmen untuk mendukung dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Indonesia melalui kegiatan edukasi terkait gizi bagi keluarga. Kami berharap para peserta webinar dapat memperoleh dan menerapkan ilmu dan informasi dari para pembicara dan membagikannya kepada komunitas yang lebih luas,” ujar Grant.

Pada kesempatan webinar ini, Ajinomoto menghadirkan psikolog anak dan keluarga, Irma Gustana M.Psi yang memaparkan tentang pentingnya peran orang tua, khususnya ibu untuk melakukan strategi psikologis dalam memberikan edukasi tentang gizi kepada anak dan anggota keluarga lainnya.

“Saya sering menemukan masalah yang dihadapi seorang ibu yang bingung, karena bayinya sulit makan makanan yang lengkap kandungan gizinya. Hal ini terkadang membuat orang tua frustasi dan anak menganggap waktu makan sebagai situasi yang tidak menyenangkan. Padahal untuk memenuhi kebutuhan gizi anak, membutuhkan komitmen baik dari orang tua maupun anak itu sendiri," urainya.

Lebih jauh ia menegaskan, ada beberapa tips dari aspek psikologis yang bisa ibu terapkan untuk membuat anak lebih semangat makan, serta memberikan edukasi kepada anak tentang nutrisi dan menambahkan bumbu umami untuk memberikan rasa yang menggugah selera pada makanan.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...