Jum'at, 26 April 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Bank Mandiri Terbitkan E-Money Edisi Khusus The Lion King

Posted by: 3632 viewer

Bank Mandiri Terbitkan E-Money Edisi Khusus The Lion King
Bank Mandiri

PT Bank Mandiri Tbk. berencana mengeluarkan uang elektronik dalam edisi khusus The Lion King mulai 24 Juli mendatang. SVP Transaction Banking Retail Sales Bank Mandiri Thomas Wahyudi mengatakan peluncuran tersebut dimaksudkan dalam rangka menyambut penanyangan film legendaris era 90-an The Lion King yang kini diproduksi ulang dengan sentuhan teknologi terbaru.

“Bank Mandiri terus berupaya memberikan pelayanan terbaik kepada nasabahnya dengan segala kemudahan transaksi, sekaligus mengakomodir perkembangan terkini yang terjadi di masyarakat, salah satunya adalah e-money dalam edisi Lion King,” ujarnya dalam pesan singkat kepada Infobrand.id di Jakarta, Jumat (19/7).

Nantinya, para nasabah maupun masyarakat luas dapat mengakses uang elektronik tersebut mulai 24 Juli 2019 dengan membelinya di gerai Indomaret terdekat. Selain itu, bank plat merah tersebut juga menggandeng market place terkemuka di Tanah Air, seperti Blibli, Tokopedia, dan Shopee dalam membantu perseroan memasarkan e-money.

IKLAN INFOBRAND.ID

Dikutip dari laman resminya, e-money edisi The Lion King dapat melakukan pemesanan awal (pre-order) mulai 17 Juli 2019 melalui ketiga market place yang telah disebutkan sebelumnya.

Sebagai informasi, traksaksi uang elektronik Bank Mandiri pada lima bulan pertama 2019 mencatatkan nominal sebesar Rp6,2 triliun. Adapun, bank dengan kode emiten BMRI tersebut menargetkan peningkatan jumlah e-money sebanyak 5 juta keping pada sepanjang tahun ini. Hingga tutup buku 2018, Bank Mandiri telah berhasil menyebar tak kurang dari 16 juta keping uang elektronik.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi

Tahun Ini, CSR CIMB Niaga Fokus pada Perbaikan Gizi
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Kegiatan corporate social responsibility (CSR) PT Bank CIMB Niaga Tbk (CIMB Niaga) tahun ini akan fokus pada pengentasan gizi...


PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut

PT Timah Serahkan 3.000 Kakap ke Warga Sawang Laut
INFOBRAND.ID, JAKARTA - PT Timah Tbk menyerahkan 3.000 ekor bibit kakap putih kepada warga Desa Sawang Laut Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau,...


Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI

Qualcomm Luncurkan Snapdragon X Plus Buat Tenagai Laptop dengan AI
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Perusahaan teknologi Qualcomm secara resmi merilis dan mengumumkan chip terbaru mereka bernama Snapdrgon X Plus untuk berperfo...


Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun

Triwulan I 2024, BRI Salurkan Kredit UMKM Rp1.089,41 Triliun
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Wakil Direktur Utama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BRI) Catur Budi Harto menyampaikan bahwa pembiayaan kredit untuk...