Jum'at, 03 Mei 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Gracious Siap Bangun Preschool Terbesar di Kawasan Indonesia Timur

Posted by: 3828 viewer

Gracious Siap Bangun Preschool Terbesar di Kawasan Indonesia Timur
Gracious Preschool & Kindergarten

Industri pendidikan di Indonesia boleh dibilang saat ini sedang dalam masa keemasan. Bagaimana tidak, pertumbuhan usia produktif yang terus melaju membuat kebutuhan pendidikan berkualitas semakin tinggi.  Salah satu lembaga pendidikan yang concern dalam pengajaran anak usia dini adalah Gracious Preschool and Kindergarten.

Institusi edukasi pimpinan Benny Wong ini sangat fokus untuk mendidik anak-anak dalam periode usia emas atau golden ages. Berkat kepiawaiannya mengadopsi kurikulum asal Singapura dan memadukan dengan sistem pendidikan lokal, model pembelajaran bertipikal Fun, Smart, dan Confident jadi kunci utama dalam mencerdaskan anak bangsa.

Keberhasilan sisi edukatif tersebut semakin lengkap dengan kesuksesan dalam mengemas Gracious Preschool and Kindergarten menjadi sebuah konsep bisnis yang menjanjikan. Mendapati hal tersebut, Redaksi kemudian menghubungi salah satu petinggi sekolah itu.

IKLAN INFOBRAND.ID

Wariman, pria ramah yang menjabat sebagai Branding Manager Gracious Preschool and Kindergarten mengatakan konsep yang dihadirkan entitasnya memiliki value yang sangat positif. Selain sebagai wahana penebar ilmu pengetahuan, Gracious Preschool and Kindergarten dapat diandalkan sebagai ceruk bisnis yang menjanjikan.

“Dari segi bisnis, kami adalah franchise yang minim risiko, anti krisis, dan mempunyai durasi usaha yang cukup panjang [sustainable]. Kemudian juga nilai investasinya tergolong rendah mulai dari Rp250 juta, seta bersifat autopilot karena full support dari tim manajemen. Benar-benar low risk dan low investment,” ujarnya di Jakarta, Kamis (12/9).

Dari sisi profit, Wariman menyebut keuntungan yang diperoleh oleh penanam modal bisa mencapai 50%. Adapun, omset bulanan untuk satu cabang yang sudah running penuh berkisar antara Rp200 juta hingga Rp400 juta.

“Kalau cabang besar setahunnya itu bisa mengantongi omset sampai Rp4 miliar,” tegasnya.

Bak gayung bersambut, kejayaan Gracious Preschool and Kindergarten tercium oleh pemodal kakap dari tanah Bugis. Adalah Hasan Basri, pengusaha lokal yang dikenal memiliki jaringan hotel dan mall di Makassar masuk sebagai investor. Wariman menuturkan bahwa Gracious Preschool and Kindergarten yang akan dibangun di Ibu Kota Sulawesi Selatan itu diproyeksi menjadi preschool terbesar di kawasan Indonesia timur. Bagaimana tidak, sejumlah lahan luas telah disodorkan oleh Bang Hasan, panggilan akrab Hasan Basri, untuk dijadikan pusat edukasi anak-anak prasekolah.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Investor mintanya 2020 sudah jalan, tapi kami bilang untuk penanganan cabang yang cukup besar harus dilakukan riset dan pematangan konsep dulu agar hasilnya memuaskan. Paling tidak 2021 sudah bisa start,” ungkapnya.

Dalam sebuah usaha, umumnya franchisor yang lebih banyak mendorong franchisee untuk segera merealisasikan jaringan cabang. Namun, pada Gracious Preschool and Kindergarten justru frachisee yang menginginkan entitas induk untuk buru-buru membuka bisnis.

“Itulah bukti dari kualitas yang dipunya Gracious. Mereka juga melihat tim kami yang tergabung dalam PT Tiga Insan Abadi cukup solid, makanya ingin cepat-cepat dibuka,” sebutnya.

Sebagai gambaran, pengembangan Gracious Preschool and Kindergarten cabang Makassar akan menggunakan lahan setara 30 ruko empat lantai. Satu lantainya diperkirakan bisa menampung 10 kelas dengan 18 peserta didik untuk setiap kelasnya. Nantinya, Gracious cabang Makassar tersebut juga akan dilengkapi dengan kolam renang, perpustakaan, audiotorium yang bisa menampung 300 orang, serta town house.

“Kami ingin benar-benar menghadirkan fasilitas yang lengkap bagi anak-anak. Kalau kita tahu ada wahana edukatif yang cukup terkenal di kawasan SCBD, maka konsep seperti itu yang ingin kami hadirkan di sekolah-sekolah yang kami kelola, sehingga fun, smart, dan confident benar-benar terbangun di mental anak-anak, ” tegasnya.

IKLAN INFOBRAND.ID

Melalui rencana pendirian Gracious Preschool and Kindergarten cabang Makassar, maka akan melengkapi jaringan eksisting yang telah lebih dulu hadir di BSD, Jakarta, dan Batam.

“Tahun depan, 2020, kami juga akan buka cabang di Pekanbaru, dan itu akan jadi preschool terbesar disana,” tutupnya.

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G

Lengkapi Seri Note 40, Infinix Luncurkan Note 40 Pro 5G-Note 40 Pro+ 5G
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Infinix kembali memanjakan penggemarnya dengan merilis dua ponsel anyarnya yaitu Infinix Note 40 Pro 5G dan Note 40 Pro+ 5G se...


Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia

Peugeot Resmi Hentikan Penjualan di Indonesia
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Produsen otomotif asal Prancis, Peugeot, secara resmi menghentikan penjualan mobil barunya di Indonesia sejak Kamis 2 Mei 2024...


Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 

Dilego Rp7,9 Jutaan, Ini Kelebihan Xiaomi Pad 6S Pro 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Xiaomi Indonesia menawarkan tablet anyar Xiaomi Pad 6S Pro, yang memiliki layar 12,4 inci dan menggunakan sistem operasi Hyper...


Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 

Resmi Meluncur di Indonesia, vivo V30e Dibanderol Segini 
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Brand ponsel asal China, vivo, meluncurkan ponsel pintar baru berdesain ramping vivo V30e dengan harga mulai dari Rp4,6 jutaan...