Rabu, 18 September 2024

Follow us:

infobrand
10th INFOBRAND

Muscle First Ramaikan Car Free Day Terakhir Jelang Ramadhan 2024

Posted by: 613 viewer

Muscle First Ramaikan Car Free Day Terakhir Jelang Ramadhan 2024
Peserta Muscle First Running digelar dalam kegiatan Car Free Day terakhir menjelang Bulan Ramadhan Tahun 2024.

INFOBRAND - Menjelang Ramadhan, “Muscle First” salah satu brand suplemen kesehatan terkemuka di Indonesia yang sudah berdiri sejak 2017, mengadakan event lari di Car Free Day (CFD) Jakarta untuk para penggemar kebugaran dan olahraga. Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan dengan harapan kegiatan ini memberi semangat untuk memasuki bulan puasa. Bertajuk "Running First, Lari Aja Dulu", Muscle First melebarkan sayap ke olahraga running dan ingin mengajak sebanyak-banyaknya masyarakat untuk memulai hidup sehat dengan olahraga lari.

Acara running yang diadakan di Stadion Gelora Bung Karno pintu gerbang 7 ini tak disangka mendapat respon yang luar biasa dari masyarakat walau bulan puasa sudah dalam hitungan hari. Dihadiri oleh sejumlah influencer ternama dan duta merek Muscle First antara lain adalah Luthfigo, Ino Gaol, Rieza Nursintia, Lisa Witono, Widi Andini Shufi, Nadia Ninette, Shania Fortuna, Christine Angelia, Edsa Estella, Yonn Ibonjoo, Rafi Alhady, Reynaldo dan masih banyak lagi. Bukan hanya itu,  pelari profesional yang sudah mengkonsumsi produk suplemen Muscle First seperti: Fahril Baharauddin, Rahmad Setiabudi, dan Ismi Aisyah juga turut hadir untuk memeriahkan acara ini.

“Muscle First Running” tidak hanya menjadi ajang untuk berolahraga, akan tetapi juga menjadi  kesempatan bagi para peserta untuk bertemu langsung dengan influencer dan duta merek yang mereka idolakan. Dengan dukungan penuh dari Muscle First, diharapkan acara ini dapat menjadi momen berharga bagi semua peserta.

IKLAN INFOBRAND.ID

“Gak disangka antusiasme peserta sangat tinggi, dari awalnya buka pendaftaran hanya 200 dan ternyata yang daftar lebih dari 1000 peserta”,ucap Sally Varsly selaku founder dari Muscle First.

Selain semangat yang luar biasa, peserta yang berhasil menyelesaikan 5km race mendapatkan racepack yang berisikan produk Muscle First seperti Pro Whey 100 untuk mencukupi protein setelah lari, Pro BCAA untuk perbaikan jaringan otot / recovery setelah lari. Pro Whey juga sangat cocok membentuk otot yang rusak ketika melakukan latihan lari dan juga masih banyak produk Muscle First lainnya yang sangat bermanfaat untuk kebutuhan para runners. Walau “Running First, Lari Aja Dulu” merupakan acara perdana dari Muscle First Running, namun acara ini disiapkan dengan sangat baik oleh pihak brand. Melalui akun Instagram resmi mereka, @musclefirstrunning terlihat keseruan acara dan semangat peserta yang mengikuti acara lari di Car Free Day Jakarta.

"Muscle First Running tidak hanya untuk mengajak orang yang gemar olahraga untuk berkumpul, tapi juga masyarakat yang baru mau memulai gaya hidup sehat melalui lari," dikutip dari laman Instagram @augstclint atau yang biasa dipanggil Clinton Augusto Kartawijaya selaku CEO Muscle First. "Kami sangat bersemangat melihat antusiasme dari para peserta yang udah dateng dari subuh jam 4 dan ada yang dari luar kota, Pontianak, Bali, Bandung, Cirebon, Surabaya dan sekeliling , harapannya acara ini dapat menjadi inspirasi bagi banyak orang untuk tetap aktif dan sehat, tidak hanya fisik tetapi juga mental."

“Muscle First Running” memberi pengalaman yang tak terlupakan bagi para pecinta olahraga dan kebugaran sebelum memulai bulan suci Ramadhan. Tidak hanya lebih sehat, peserta juga jadi lebih semangat.

Untuk informasi lebih lanjut tentang Muscle First Running berikutnya, kunjungi akun Instagram resmi @musclefirstrunning. Yuk bersama kita ubah gaya hidup jadi lebih sehat bersama Muscle First Running!

Baca berita lainnya di Google News


Share This Article!

Video Pilihan dari INFOBRAND TV

Article Related


Toshiba Luncurkan Inovasi Mesin Cuci yang Melindungi Kulit Pengguna

Toshiba Luncurkan Inovasi Mesin Cuci yang Melindungi Kulit Pengguna
INFOBRAND.ID, JAKARTA - Toshiba, produsen elektronik terkemuka dunia, baru-baru ini meluncurkan mesin cuci terbarunya dalam acara bertajuk "Clean...


HOYA Hadirkan Inovasi Lensa Kacamata Hi-Vision Meiryo

HOYA Hadirkan Inovasi Lensa Kacamata Hi-Vision Meiryo
INFOBRAND.ID, JAKARTA - HOYA, merek lensa kacamata terkemuka dari Jepang, baru saja meluncurkan Hi-Vision Meiryo, lapisan lensa terbaru dengan perform...


Kembali Digelar, IFFINA 2024 USUNG TEMA Sustainable by Design

Kembali Digelar, IFFINA 2024 USUNG TEMA Sustainable by Design
INFOBRAND.ID, JAKARTA - ASMINDO (Asosiasi Industri Permebelan dan Kerajinan Indonesia), tahun ini kembali menyelenggarakan IFFINA 2024, untuk kesebela...


Inisiatif Tower Bersama Perangi Stuntung di Daerah 3T

Inisiatif Tower Bersama Perangi Stuntung di Daerah 3T
INFOBRAND.ID - Hasil Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 yang menunjukkan bahwa stunting masih menjadi masalah serius di Indonesia dengan prevalen...